tirto.id - Jadwal bola hari ini atau Sabtu, 24 Juli 2021 menyajikan 6 laga seru sepakbola putri Olimpiade Tokyo dan 4 duel pramusim klub top Eropa. Beberapa laga tersebut dapat disaksikan melalui live streaming Vidio serta siaran langsung Indosiar.
Salah satu laga sepakbola yang tayang hari ini adalah duel tim putri Amerika Serikat vs Selandia baru, disiarkan oleh Vidio mulai pukul 18.30 WIB.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Suitama, Jepang, kedua tim akan berupaya bangkit dari kekalahan di laga perdana fase grup.
Sebelumnya, Amerika Serikat baru saja menelan kekalahan telak 0-3 dari Swedia. Hasil tersebut membuat Alex Morgan dan kolega duduk di dasar klasemen Grup G dengan defisit 3 gol.
Selain itu, catatan tak terkalahkan dalam 44 laga milik tim putri Amerika Serikat akhirnya terhenti di tangan Swedia.
Di pihak lain Selandia Baru juga baru saja kalah 1-2 dari Australia, menempatkan tim berjuluk All Whites di peringkat 3 klasemen sementara.
Meski kalah, Tom Sermanni selaku pelatih Selandia Baru mengaku mendapatkan pelajaran penting di laga perdana tersebut.
"Melihat permainan hari ini sangat menguntungkan bagi kami - itu membantu kami untuk lebih fokus dan memahami apa yang diharapkan di pertandingan berikutnya," ungkap Sermanni usai timnya kalah dari Australia.
"Kami harus siap melawan tim AS yang tidak terbiasa kehilangan dua pertandingan berturut-turut. Saya tidak yakin apakah mereka pernah merasakannya, jadi saya pikir mereka akan menginginkan balas dendam dan kami akan menjadi targetnya," imbuh sang pelatih.
Menilik catatan head to head, timnas putri Selandia Baru telah bersua sebanyak 11 kali dengan Amerika Serikat. Dalam kesempatan tersebut, Negeri Bibi Sam mendominasi dengan 10 kemenangan dan 1 seri.
Pada jumpa terakhir yang terjadi pada Mei 2019, All Whites kalah telak 5-0 dari Amerika Serikat. Oleh sebab itu, laga ini akan jadi kans untuk mengubah catatan minor milik Selandia Baru.
Duel lain yang akan tayang hari ini adalah laga pramusim Bayern Munchen vs Ajax Amsterdam. Siaran laga di Allianz Arena tersebut akan tayang di Indosiar dan Vidio mulai pukul 21.30 WIB.
Dalam laga ini, Bayern Munchen akan berupaya memperbaiki kesalahan saat mereka kalah 2-3 dalam uji coba pramusm melawan FC Koln.
Di pihak lain, Ajax datang ke Jerman dengan percaya diri usai mengalahkan tim Belgia, Anderlecht dengan skor 2-0 dalam uji coba terbaru mereka.
Jadwal Bola Hari Ini, 24 Juli-25 Juli 2021
Sepakbola Putri Olimpiade Tokyo
Sabtu, 24 Juli 2021
14.30 WIB: Chile vs Kanada (Live Vidio)
15.30 WIB: Swedia vs Australia (Live Vidio)
15.00 WIB: China vs Zambia (Live Vidio)
17.30 WIB: Jepang vs Inggris
18.00 WIB: Belanda vs Brasil
18.30 WIB: Selandia Baru vs Amerika Serikat (Live Vidio)
Turnamen Pramusim
Sabtu, 24 Juli 2021
21.00 WIB: QPR vs Manchester United
21.30 WIB: Bayern vs Ajax (Live Vidio)
23.00 WIB: Juventus vs Cesena
Minggu, 25 Juli 2021
00.00 WIB: PSG vs US Orleans
Live Streaming Sepak Bola Hari Ini
Beberapa rangkaian pertandingan sepak bola putri dalam Olimpiade Tokyo dapat ditonton melalui live streaming Vidio. Selain itu, duel pramusim Bayern Munchen vs Ajax juga bisa ditonton melalui Indosiar dan live streaming Vidio.
Bagi pengguna jaringan Telkomsel, Anda dapat menyaksikan tayangan olahraga Olimpiade Tokyo 2020 secara gratis di Vidio. Namun opsi lainnya bisa dilakukan dengan berlangganan paket promo PPKM Platinum seharga Rp99.000 untuk 1 tahun.
Paket lain non-promo yang tersedia adalah Platinum 7 hari seharga Rp19.000, Platinum 30 hari dengan harga Rp29.000, dan Platinum 1 tahun yang dibanderol Rp199.000.
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Yandri Daniel Damaledo