Menuju konten utama

Jadwal Bola Hari Ini 1 Agustus Live TV Liga 1, AFF U16, & DFB Pokal

Jadwal bola hari ini pada Senin, 1 Agustus 2022 live TV tersaji sejumlah pertandingan seru dari kompetisi Liga 1, Piala AFF U16 2022, dan DFB Pokal.

Jadwal Bola Hari Ini 1 Agustus Live TV Liga 1, AFF U16, & DFB Pokal
Pesepakbola Persebaya Juninho (kanan) dijatuhkan oleh Pesepakbola Persikabo 1973 Lucas Gama Moreira (tengah) dalam laga Liga 1 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (25/7/2022). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/hp.

tirto.id - Jadwal bola hari ini atau Senin, 1 Agustus 2022, berisi satu laga dari ajang Liga 1 yang bisa disaksikan melalui siaran langsung TV Indosiar dan live streaming Vidio. Selain itu, terdapat pula rangkaian pertandingan dari kompetisi AFF U16 dan DFB Pokal.

Liga 1 2022/2023 menghelat duel antara Persebaya vs Persita yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Bentrok Bajul Ijo kontra Laskar Cisadane dapat ditonton pada Senin (1/8/2022) pukul 20.30 WIB.

Dari hajatan AFF U16, total dua laga untuk mengawali fase penyisihan Grup B. Dibuka oleh pertandingan Timor Leste vs Laos pukul 15.00 WIB, dilanjutkan Thailand vs Brunei Darussalam pukul 19.00 WIB. Sementara DFB Pokal menyajikan tiga laga putaran pertama, salah satunya Energie Cottbus vs Werder Bremen pukul 23.01 WIB.

Jadwal Bola Hari Ini: Persebaya vs Persita & AFF U16

Persebaya dan Persita menjadi tim terakhir yang akan melakoni pekan ke-2 Liga 1 2022/2023. Sebelumnya, Bajol Ijo menuai hasil minor dalam partai pembuka kompetisi. Klub asuhan Aji Santoso itu takluk dari Persikabo 1973 dengan skor 1-0 pekan lalu.

Alhasil, Persebaya hanya menempati peringkat 17 setelah gagal meraup poin sama sekali. Sebaliknya, Persita justru berhasil mengemas poin penuh. Gol Ramiro Fergonzi dan Wildan Ramdhani membuat Persita sukses menumbangkan Persik Kediri di Stadion Benteng Taruna.

Bertanding di kandang sendiri, Persebaya perlu memetik kemenangan perdana. Tambahan tiga poin dapat mendongkrak posisi Persebaya dari papan bawah klasemen. Namun, Bajol Ijo diprediksi akan tampil dengan skuad yang kurang komplit.

Sejumlah pemain cedera jelang menjamu Persita. Salah satunya bek tengah Leo Lelis. Pemain asal Brasil itu masih fokus untuk memulihkan otot betisnya. Aji Santoso tak ingin mengambil risiko kendati kesembuhan Leo Lelis telah mencapai 80 persen.

Kehilangan beberapa pemain tak membuat Aji Santoso gusar. Juru taktik berusia 52 tahun itu menyatakan bahwa timnya tetap siap menghadapi Persita. Pasalnya, Persebaya bukanlah tipikal klub yang memiliki ketergantungan pada nama tertentu.

“Saya selalu tekankan kepada pemain, Persebaya tidak tergantung satu dua pemain, siapa yang siap maka ia harus tampil maksimal,” ujar Aji Santoso.

Jika Persebaya kehilangan salah satu pilar pertahanannya, Persita justru akan memberi debut kepada legiun asing mereka. Ezequiel Vidal dan Agustin Cattaneo, dua pemain berdarah Argentina tersebut, dipastikan dapat diturunkan saat meladeni Bajol Ijo.

Motivasi untuk melanjutkan tren positif pun dipupuk Persita. Klub arahan Alfredo Vera ini bertekad mencuri kemenangan dari Persebaya. Dengan demikian, tiga poin dapat dibawa pulang pasukan Laskar Cisadane dan menjaga mereka bersaing di papan atas klasemen.

“Besok [hari ini] ada pertandingan kedua dan menjadi pertandingan penting karena kita mau menjaga konsistensi sejak pertandingan pertama dan tren positif,” ujar Vera, dikutip dari laman resmi klub.

Pertandingan lain yang tak kalah menarik tersaji ketika Werder Bremen melawat ke markas Energie Cottbus, klub dari liga tingkat empat dalam sistem sepak bola Jerman. Kemenangan akan menegaskan kembalinya Werder Bremen sebagai salah satu klub besar Bundesliga.

Tim berjuluk Die Grun-Weiben ini sebelumnya terdegradasi ke Bundesliga 2 pada 2020/2021. Ini menjadi degradasi kedua Werder Bremen setelah mengalaminya di musim 1979/1980. Kini, Weder Bremen berhasil promosi setelah menjadi runner-up dalam Bundesliga 2 musim 2021/2022.

Jadwal Bola Hari Ini Senin, 1 Agustus 2022

Berikut jadwal deretan pertandingan sepak bola hari ini yang berlangsung pada Senin (1/8/2022):

Liga 1 2022/2023

Piala AFF U16

  • Pukul 15.00 WIB: Timor Leste vs Laos (LiveVidio)
  • Pukul 19.00 WIB: Thailand vs Brunei Darussalam (LiveVidio)

DFB Pokal

  • Pukul 23.01 WIB: Energie Cottbus vs Werder Bremen (Live scoreFlashscore)
  • Pukul 23.01 WIB: Chemnitzer vs Union Berlin (Live scoreFlashscore)
  • Pukul 23.01 WIB: Inglostadt vs Darmstadt (Live scoreFlashscore)

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan deretan laga sepak bola hari ini pada Senin, 1 Agustus 2022, dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait JADWAL BOLA atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Ibnu Azis