Menuju konten utama

Jadwal Badminton All England 2021, Hasil Drawing, & Daftar Unggulan

Jadwal badminton All England 2021 pada 17-21 Maret, hasil drawing (undian) wakil Indonesia di ronde 1 (32 besar), & daftar unggulan.

Jadwal Badminton All England 2021, Hasil Drawing, & Daftar Unggulan
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan rekannya Marcus Fernaldi Gideon berselebrasi usai mengecoh lawannya asal Malaysia Aaron Chia dan Soh Wooi Yik dalam pertandingan babak final Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020 di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2/2020). ANTARA FOTO/Humas PBSI/Nafi/APP/foc.

tirto.id - Jadwal kejuaraan All England 2021 akan dihelat pada Selasa, 17 Maret hingga Minggu, 21 Maret 2021mendatang di Utilita Arena Birmingham, Inggris. Rangkaian laga turnamen badminton tertua di dunia tersebut bisa disaksikan melalui siaran langsung maupun live streaming TVRI.

Indonesia hanya mengirim 9 wakil di ajang All England tahun ini karena pemain yang telah bergelut di ajang Swiss Open 2021 pada 2-7 Maret tidak diikutsertakan. Atlet-atlet yang berlaga di Swiss Open 2021 bakal terbentur durasi karantina demi mencegah penyebaran virus COVID-19.

"Iya jadi untuk pemain-pemain Swiss itu tidak mungkin untuk lanjut tampil di All England. Karena secara persiapan tidak memungkinkan mereka bisa bermain maksimal," jelas Rionny Mainaky, selaku Kabid Binpres PP PBSI, dikutip dari laman federasi.

"Ketika mereka pulang dari Swiss kan perlu karantina dulu di Jakarta, jadi waktunya tidak cukup untuk mengejar ke Birmingham. Kalau mereka langsung lanjut ke Birmingham pun risikonya terlalu besar, karena di sana penyebaran Covid-nya masih tinggi," imbuh Rionny.

Dari 9 wakil Indonesia yang dikirim ke Inggris, 7 di antaranya ditetapkan masuk ke daftar unggulan. Di sektor tunggal putra ada Anthony Sinisuka Ginting (unggulan 4) dan Jonatan Christie (unggulan 5).

Di sektor ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali comeback di turnamen dunia dengan menyandang status unggulan pertama, diikuti Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sebagai unggulan kedua dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai unggulan kelima.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu mewakili daftar unggulan ketiga di sektor ganda putri, sementara Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menjadi unggulan pertama di sektor ganda campuran.

Selain ketujuh nama tadi, dua nama lain yang merupakan wakil Indonesia adalah Tomy Sugiharto di sektor tunggal putra dan Gregoria Mariska Tanjung. Keduanya tak masuk di daftar unggulan All England 2021.

Dua wakil Indonesia yang tak masuk unggulan ini bakal langsung mendapatkan lawan tangguh di ronde pertama (32 besar).

Tommy Sugiharto akan diuji menghadapi wakil India Kidambi Srikanth yang baru saja berstatus sebagai finalis Swiss Open 2021. Kidambi tumbang di partai final sektor tunggal putra dari Viktor Axelsen dan membawa pulang medali perak. Ia tentu masih berambisi untuk melangkah lebih jauh.

Secara head to head keduanya sudah bersua 6 kali, masing-masing memenangkan 3 laga. Namun, secara peringkat Kidambi (peringkat 13 dunia) lebih unggul dari Tommy (peringkat 30 dunia).

Di sektor lain, satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, akan langsung berduel dengan Line Christopersen dari Denmark.

Christopersen berhasil melaju sampai perempat final Swiss Open 2021 yang baru usai 7 Maret lalu. Kedua pemain belum pernah bertemu, tetapi secara peringkat, Gregoria unggul dengan menempati posisi 22 dunia, sementara sang lawan asal Denmark peringkat 50 dunia.

Hasil Drawing Wakil Indonesia di All England 2021

Tunggal Putra:

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Thomas Rouxel (Perancis)

Tommy Sugiarto (Indonesia) vs Kidambi Srikanth (India)

Jonathan Christie (Indonesia) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand)

Tunggal Putri:

Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Line Christopersen (Denmark)

Ganda Putra:

Marcus Gideon/Kevin Sanjaya (Indonesia) vs Jones Ralfy Jansen/Peter Kasbauer (Jerman)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Godwin Olofua/Anuoluwapo Juwon Opeyori (Nigeria)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)

Ganda Putri:

Greysia Polii/Apriyan Rahayu (Indonesia) vs Kilasu Ostermeyer/Franziska Volkmann (Jerman)

Ganda Campuran:

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Dhruv Kapila/Meghana Jakkampudi (India)

Daftar Unggulan All England 2021

Tunggal Putra

Kento Momota (Jepang) / unggulan-1

Viktor Axelsen (Denmark) / unggulan-2

Anders Antonsen (Denmak) / unggulan-3

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) / unggulan-4

Jonatan Christie (Indonesia) / unggulan-5

Lee Zii Jia (Malaysia) / unggulan-6

Rasmus Gemke (Denmark) / unggulan-7

Kidambi Srikanth (India) / unggulan-8

Tunggal Putri

Carolina Marin (Spanyol) / unggulan-1

Nozomi Okuhara (Jepang) / unggulan-2

JapanAkane Yamaguchi (Jepang) / unggulan-3

Ratchanok Intanon (Thailand) / unggulan-4

Pusarla V. Sindhu (India) / unggulan-5

Pornpawee Chochuwong (Thailand) / unggulan-6

Mia Blichfeldt (Denmark) / unggulan-7

Busanan Ongbamrungphan (Thailand) / unggulan-8

Ganda Putra

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) / unggulan-1

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) / unggulan-2

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) / unggulan-3

Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) / unggulan-4

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) / unggulan-5

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) / unggulan- 6

Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia) / unggulan-7

Marcus Ellis/Chris Langridge (Inggris) / unggulan-8

Ganda Putri

Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) / unggulan-1

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) / unggulan-2

Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) / unggulan-3

Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / unggulan-4

Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang) / unggulan-5

Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) / unggulan-6

Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris) / unggulan-7

Maiken Fruergaard/Sara Thygesen (Denmark) / unggulan-8

Ganda Campuran

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) / unggulan-1

Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / unggulan-2

Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) / unggulan-3

Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) / unggulan-4

Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) / unggulan-5

Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) / unggulan-6

Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis) / unggulan-7

Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris) / unggulan-8

Baca juga artikel terkait ALL ENGLAND 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus