tirto.id - Jadwal Arema FC vs RANS Nusantara dalam friendly match atau laga uji coba pramusim 2022/2023, akan dihelat pada Selasa 7 Juni 2022. Jalannya pertandingan di Stadion Kanjuruhan, Malang, dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar juga live streaming Vidio, mulai pukul 20.00 WIB.
Sebelum ini Arema FC sempat menelan kekalahan 2-1 ketika melakoni laga uji coba di markas PSIS Semarang. Oleh karenanya duel kontra RANS bakal dimanfaatkan untuk memperbaiki performa tim, sekaligus mendongkrak kembali mental bertanding. Sejumlah penggawa baru seperti Ilham Udin Armayn dan Hanis Sagara berpeluang tampil.
Di sisi lain, RANS Nusantara yang sudah merekrut pemain asing baru Victor Sallinas, kemungkinan besar juga bisa turun dalam laga ini. Sallinas juga sudah terlihat ikut dalam sesi latihan yang dipimpin pelatih Rahmad Darmawan, dan turut serta dalam rombongan tim ke Malang.
Jadwal Arema FC vs RANS Nusantara: LiveFiendlyMatch di Indosiar
Sebelum melakoni uji coba kontra Arema FC, skuad RANS sempat turun dalam duel persahabatan melawan beberapa tim lokal di Yogyakarta, juga kontra Borneo FC. Hasilnya, RANS membukukan hasil imbang 1-1 dengan Pesut Etam.
Dalam pertandingan kontra Borneo, RANS sempat mencetak gol terlebih dulu melalui winger David Laly. Akan tetapi lantas disamakan oleh Jonathan Bustos pada paruh pertama.
Ketika melakoni laga uji coba, pelatih Rahmad Darmawan kerap mengandalkan Septiap Bagaskara sebagai penyerang tengah. Tim berjuluk Phoenix tersebut juga belum memiliki striker asing.
Saat ini RANS Nusantara baru memiliki 2 legiun asing, yakni Victor Sallinas dan Kodai Iida. Mereka berposisi sebagai bek dan gelandang. Kedua pemain asing tersebut diprediksi bakal langsung menjadi andalan Rahmad Darmawan saat meladeni Arema FC.
Di lain pihak Arema FC sudah menjalani uji coba menghadapi PSIS Semarang sebelum bersua RANS. Dalam rangkaian 2 laga yang digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, dan Stadion Jatidiri, Semarang, Singo Edan membukukan kemenangan kandang, namun kalah saat gantian melakoni partai away.
Dalam laga uji coba pekan ini Arema FC dipastikan bakal mendapat dukungan penuh dari Aremania yang sudah diizinkan menghadiri pertandingan. Karenanya Johan Alfarizi dan rekan-rekan memiliki peluang besar untuk memetik kemenangan.
Daftar Pemain Arema FC dan RANS Nusantara
Daftar Pemain Arema FC
Kiper: Adilson Maringa (Pemain Asing), Teguh Amiruddin, Andriyas Fransisco
Bek: Sergio Silva (Pemain Asing), Bagas Adi Nugroho, Hasyim Kipuw, Andik Rendika Rama, Ikfanul Alam, Saeful Anwar, Johan Alfarizi, Achmad Figo.
Gelandang: Renshi Yamaguchi (Pemain Asing), Gian Zola, Hamzah Titofani, Jayus Hariono, Muhammad Faiz, Adam Alis, Ilham Udin Armayn, Dendi Santoso, Irsyad Maulana.
Penyerang: Kushedya Hari Yudo, Hanis Sagara, Bramntio Ramadhan, Dedik Setiawan.
Daftar Pemain RANS Nusantara
Kiper: Fikri Ntong, Hilman Syah, Wawan Hendrawan
Bek: Arif Satria, Kurniawan Karman, Fadilla Akbar, Herwin Tri Saputra, Hamdan Zamzani, Meru Kimura, Anan Lestaluhu, Alfin Tuasalamony, Victor Sallinas (Pemain Asing).
Gelandang: Gamalia Imbiri, Arthur Nonai, Ady Setiawan, Sandi Sute, Tarik El Janaby, Bima Ragil, David Laly, Herberd Sokoy, Ikhsan Zikrak, Defri Rizky, Kodai Iida (Pemain Asing).
Penyerang: Syamsir Alam, Cristian Gonzales, Jujun Junaedi, Septian Bagaskara, Jefron Sitawa.
Siaran Langsung Indosiar Arema FC vs RANS Nusantara
Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan uji coba pramusim 2022/2022 antara Arema FC vs RANS Nusantara di Stadion Kanjuruhan, Malang, dapat disaksikan melalui siaran langsung dan live steraming Vidio, pada Selasa 7 Juni 2022
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama