tirto.id - Jadwal perempat final EURO 2021 malam ini atau Minggu (4/7/2021) dini hari pukul 02.00 WIB akan mempertandingkan Ukraina vs Inggris di Stadion Olimpico, Roma. Duel babak 8 besar Piala Eropa 2020 ini dapat disaksikan secara langsung di RCTI maupun Mola TV.
Ini merupakan kali pertama bagi Timnas Ukraina menginjakkan kaki hingga babak perempat final Piala Eropa. Sejak pertama kali berpartisipasi di putaran final EURO pada edisi 2012, skuad berjuluk Zhovto-Blakytni ini selalu gagal lolos dari babak penyisihan grup. Ukraina akhirnya mampu meruntuhkan kutukan tersebut.
Di EURO 2021 kali ini, Ukraina tampil konsisten dengan penampilan yang cenderung menanjak dari fase penyisihan grup hingga babak 16 besar. Setelah hanya mampu finis di urutan ke-3 Grup C, Ukraina membekuk Swedia dengan skor 1-2 di perdelapan final.
Selain itu, produktivitas gol skuad asuhan Andriy Shevchenko juga tinggi. Dari 5 pertandingan, Andriy Yarmolenko dan kawan-kawan berhasil melesakkan total 6 gol. Hal inilah mendapat perhatian dari kubu Inggris.
"Ukraina adalah tim yang bagus. Saya sangat terkesan dengan apa yang dilakukan Andriy [Shevchenko] dengan mereka," kata pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, memuji performa Ukraina.
Kendati demikian, di atas kertas Inggris lebih diunggulkan dalam laga nanti. Mulai dari rekor head to head, statistik laga, hingga komposisi pemain, The Three Lions masih lebih baik daripada Ukraina.
Berdasarkan data WhoScored, serangan yang dibangun Inggris tercatat lebih efektif dibanding Ukraina.
Meskipun melancarkan 11 kali tembakan per laga dengan rerata 1,5 gol, nilai konversi yang diperoleh Ukraina hanya 13 persen. Sementara Inggris yang hanya melesakkan rerata 6,8 sepakan per laga mampu mendapat nilai kesuksesan 14 persen.
Lini tengah Inggris pun tampil apik sejak awal perhelatan EURO 2021. Jordan Henderson dan kolega melakukan 52 persen penguasaan bola di setiap laga. Di lain sisi, Ukraina hanya mencatatkan penguasaan bola sebanyak 49 persen.
Laga nanti sekaligus jadi momen tepat bagi Harry Kane untuk menujukkan kembali tajinya. Usai puasa gol di 4 pertandingan awal EURO, bomber utama Inggris ini menyumbang 1 gol ke gawang Jerman pada Selasa (2/6) lalu.
"Kami berhasil menyelesaikan satu tantangan [menang melawan Jerman] tapi itu bukan Everest [puncak] yang kami inginkan sendiri. Kami ingin terus maju," kata Gareth Southgate.
Jika melihat rekor head to head, Inggris juga lebih diunggulkan atas Ukraina. Dalam 5 perjumpaan terakhir, Inggris berhasil mengalahkan Ukraina 2 kali dan bermain imbang 2 kali. Sementara itu, Zhovto-Blakytni baru bisa memenangkan 1 laga di antaranya.
Perkiraan Susunan Pemain
Ukraina (3-5-2): Georgi Bushchan; Illia Zabarnyi, Serhii Kryvtsov, Mykola Matvienko; Oleksandr Karavaev, Mykola Shaparenko, Taras Stepanenko,Serhiy Sydorchuk, Oleksandr Zinchenko; Andriy Yarmolenko, Roman Yaremchuk.
Inggris (3-4-3): Jordan Pickford; Kyle Walker, John Stones, Harry Maguire; Reece James, Kalvin Phillips, Jordan Henderson, Luke Shaw; Mason Mount, Harry Kane, Raheem Sterling.
Skor Head to Head Ukraina vs Inggris
10-09-2013: Ukraina vs Inggris 0-0
11-09-2012: Ukraina vs Inggris 1-1
19-06-2012: Inggris vs Ukraina 1-0
10-10-2009: Ukraina vs Inggris 1-0
01-04-2009: Inggris vs Ukraina 2-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Ukraina
07/06/21: Ukraina vs Siprus 4-0
14/06/21: Belanda vs Ukraina 3-2
17/06/21: Ukraina vs Makedonia Utara 2-1
21/06/21: Ukraina vs Austria 0-1
30/06/21: Swedia vs Ukraina 1-2
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inggris
06/06/21: Inggris vs Rumania 1-0
13/06/21: Inggris vs Kroasia 1-0
19/06/21: Inggris vs Skotlandia 0-0
23/06/21: Republik Ceko vs Inggris 0-1
29/06/21: Inggris vs Jerman 2-0
Live Streaming EURO 2021 Ukraina vs Inggris
Jika tidak ada perubahan jadwal, duel Inggris vs Ukraina dalam 8 besar EURO 2021 dapat ditonton melalui live streaming Mola TV pada Minggu 4 Juli 2021 jam 02.00 WIB. Selain itu, laga ini dapat disimak melalui siaran langsung RCTI.
Untuk menikmati layanan Mola TV, Anda dapat mengaktifkan paket EURO Unlimited seharga Rp25.000 berlaku hingga 20 Juli 2021. Selain laga-laga EURO 2021, dapat juga mengakses Mola Movies, Mola Living, Mola Kids, dan Mola Sports.
Stasiun televisi yang menayangkan EURO 2021 secara resmi dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siarnya di Indonesia.
Terdapat 39 laga yang disiarkan di televisi, sedangkan seluruh pertandingan EURO 2021 bisa diakses melalui live streaming Mola TV.
Editor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof