Menuju konten utama

Hasil VNL 2024 Putra Tadi Malam, Klasemen 27 Mei, & Top Skor

Hasil VNL 2024 Putra tadi malam Italia vs Brasil 3-2. Cek update klasemen VNL Putra 2024 hari ini Senin, 27 Mei lengkap dengan daftar top skor VNL terbaru.

Hasil VNL 2024 Putra Tadi Malam, Klasemen 27 Mei, & Top Skor
Anggota tim Italia melakukan selebrasi setelah pertandingan pendahuluan bola voli putra melawan Prancis di Olimpiade Musim Panas 2016 di Rio de Janeiro, Brasil, Minggu, 7 Agustus 2016. Italia menang dalam tiga set. (Foto AP/Matt Rourke)

tirto.id - Hasil VNL 2024 tadi malam Brasil vs Italia yang ditutup dengan skor 2-3 pada Minggu (26/5) di Rio de Janeiro, Brasil, jadi kunci Gli Azzurri naik ke puncak klasemen VNL Putra. Italia mencetak angka sempurna 12 poin dari 4 laga, dan unggul rasio set dari Slovenia yang punya jumlah angka yang sama.

Klasemen VNL 2024 Putra per Senin (27/5/2024) menunjukkan level persaingan yang tinggi. Pasalnya, antara Italia dan Slovenia di urutan terdepan, dengan Jepang yang ada di peringkat 6, cuma ada perbedaan 3 angka saja. Di sisi lain, wakil CSV, Argentina dan Brasil, masih tercecer di papan tengah.

Jadwal VNL 2024 Putra akan dilanjutkan sepekan lagi mulai 4 Juni 2024. Ketika itu, pool VNL akan bergeser. Pada pekan pertama, pool dimainkan di Anatolia, Turki (Pool 1) dan Rio de Janeiro, Brasil (Pool 2). Pekan depan, VNL Putra akan digelar di Fukuoka, Jepang (Pool 3) dan Ottawa, Kanada (Pool 4). Otomatis, jam tayang VNL juga berubah jadi pagi hari.

Urusan top skor VNL Putra 2024, saat ini posisi puncak masih dipegang oleh Nimir Abdel Aziz (Belanda) dengan 92 angka. Ia unggul jauh dari Toncek Stern (Slovakia) sang pesaing terdekat yang baru memiliki 82 angka.

Hasil VNL 2024 Tadi Malam: Slovenia & Italia Rekor 100 Persen

Slovenia dan Italia melanjutkan dominasi wakil CEV (Eropa) di VNL 2024 Putra. Saat ini, 4 dari 5 tim teratas di klasemen VNL Putra adalah dari CEV, sedangkan Slovenia dan Gli Azzurri terus menunjukkan kekuatan mereka.

Saat menghadapi Polandia di Anatolia, Turki pada Minggu (26/5), Slovenia tidak terbendung. Tidak hanya unggul dari jumlah poin. Selisih angka dari aspek attack dan serve cukup mencolok. Slovenia mengemas 46 poin dari attack, berbanding 38 milik Polandia. Selain itu, Polandia juga melakukan eror sebanyak 18 kali, yang menguntungkan untuk sang lawan.

Toncek Stern melanjutkan performa apiknya sepanjang pekan pertama VNL 2024. Ia mengemas 20 poin dalam laga kontra Polandia, diikuti oleh Klemen Cebulj (15 poin).

Italia menunjukkan kualitas mereka ketika bertarung habis-habisan lawan Brasil pada Minggu (26/5) di Rio de Janeiro, Brasil. Wakil CEV tersebut gigih meski selalu dalam posisi tertinggal. Usai kalah di set pertama (25-17), Gli Azzurri membalas di set kedua (15-25).

Sekali lagi, Italia tertinggal pada set ketiga (25-22). Namun, itu tidak menyurutkan langkah Alessandro Michieletto dan kawan-kawan yang menyabet 2 set pemungkas dengan 17-25 dan 13-15.

Italia dan Brasil sebenarnya cukup berimbang urusan attack. Wakil CEV mencetak 59 angka dari aspek tersebut, sedangkan Brasil cuma 54. Namun, yang paling memisahkan kedua tim adalah serve. Wakil CSV hanya bisa mencetak 1 poin ace, sedangkan Italia 9.

Michieletto mengemas 22 poin dalam 5 set tersebut. Ia menjadi kunci utama Italia, sedangkan pemain lain nyaris tidak ada yang bisa mengemas angka 2 digit. Sebaliknya, ada 4 pemain Brasil yang dapat mencetak 2 digit, termasuk Yoandy Leal (17 poin) dan Darlan Souza (16 poin), tapi itu tidak cukup membantu wakil CSV.

"Ini adalah momen fantastik di Maracanazinho yang sudah saya tunggu sekian lama. Saya bahagia atas kemenangan apik ini. Kami bermain dengan hati, dan inilah kunci untuk menang (atas Brasil)," kata bintang muda Italia, Alessandro Bovolenta dikutip Volleyball World.

Turki dan Iran saat ini masih jadi 2 tim terburuk di VNL 2024 Putra. Keduanya jadi tempat meraih poin bagi lawan-lawan mereka. Terakhir pada Senin (27/5), Turki rontok oleh Amerika Serikat 1-3, sedangkan Iran dihajar oleh Argentina dengan 3 set langsung.

Total, dari 4 pertandingan pekan 1 VNL 2024, Turki dan Iran sama sekali belum mendapatkan poin. Keduanya ada di posisi 15 dan 16. Turki unggul rasio poin (0,417) dari Iran yang 0,333.

Berikut ini hasil lengkap pertandingan VNL 2024 Putra pada Minggu (26/5) hingga Senin (27/5) dini hari.

Slovenia vs Polandia Skor 3-0 (25-20, 25-21, dan 25-18)

Brasil vs Italia Skor 2-3 (25-17, 15-25, 25-22, 17-25, dan 13-15)

Turki vs Amerika Serikat (USA) Skor 1-3 (25-20, 22-25, 25-27, dan 21-25)

Serbia vs Jerman Skor 0-3 (21-25, 20-25, dan 20-25)

Bulgaria vs Belanda Skor 1-3 (16-25, 25-20, 13-25, dan 20-25)

Iran vs Argentina Skor 2-3 (25-23, 29-31, 25-20, 20-25, dan 13-15)

Update Klasemen VNL 2024 Putra Terbaru Hari Ini

Berikut update klasemen VNL 2024 Putra terbaru hari ini Senin, 27 Mei 2024.

PeringkatTimMainMenangKalahPoinRasio SetRasio Poin
1Italia440114,0001,257
2Slovenia440102,4001,114
3Kuba431101,8331,047
4Prancis43192,5001,120
5Polandia43192,2501,048
6Jepang43181,6670,992
7Kanada42271,2860,981
8Brazil42261,0000,997
9Argentina42261,0000,990
10Belanda42260,8891,037
11Jerman41330,5560,966
12USA41330,4000,909
13Serbia41330,4000,901
14Bulgaria41330,4000,894
15Turki40410,4170,919
16Iran40410,3330898

Daftar Top Skor VNL 2024 Putra Terbaru Hari Ini

Berikut daftar pencetak angka terbanyak VNL 2024 Putra hingga pekan 1 pada Senin (27/5).

No.PemainNegaraPoinAttackBlockServe
1Nimir Abdul AzizBelanda9279310
2Toncek ŠternSlovenia826859
3Stephen MaarKanada756177
4Miguel Angel LopezKuba716083
5Marlon YantKuba705857
5Klemen ČebuljSlovenia705857
6Darlan SouzaBrasil676043
7Alessandro MichielettoItalia6546910
8Mirza LagumdzijaTurki625543
9Lima BrunoArgentina615452
10Jake HanesUSA595243

Baca juga artikel terkait VNL 2024 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya