Menuju konten utama

Hasil Tottenham vs Chelsea di Liga Inggris, Skor Babak Pertama 0-2

Laga pekan ke-13 Liga Inggris 2018/2019 antara Tottenham Hotspur vs Chelsea di Stadion Wembley, Minggu (25/11/2018) berkesudahan dengan skor 0-2 di babak pertama.

Hasil Tottenham vs Chelsea di Liga Inggris, Skor Babak Pertama 0-2
Penjaga gawang Chelsea Kepa Arrizabalaga bereaksi setelah gagal menghentikan gol yang dicetak oleh Alex Iwobi dari Arsenal selama pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford bridge stadion di London, Sabtu, 18 Agustus 2018. (AP Photo / Alastair Grant)

tirto.id - Derbi London pada pekan ke-13 Liga Inggris 2018/2019 antara Tottenham Hotspur vs Chelsea di Stadion Wembley, Minggu (25/11/2018) berkesudahan dengan skor 0-2 di babak pertama. Dua gol yang dicetak Dele Alli dan Harry Kane sukses membawa Spurs unggul hingga turun minum.

Dalam laga ini, tuan rumah mengandalkan formasi 4-2-3-1. Di lini serang, Mauricio Pochettino memplotkan Harry Kane sebagai penyerang tunggal.

Sementara itu, The Blues berlaga dengan patron 4-3-3. Di lini serang, Maurizio Sarri mengandalkan trio Eden Hazard, Alvaro Morata, dan Willian.

Di awal babak pertama, Tottenham lebih banyak menekan pertahanan Chelsea. Tuan rumah pun sudah unggul ketika laga baru berjalan delapan menit. Dari situasi bola mati, Christian Eriksen mengirim umpan lambung ke kotak penalti. Dele Alli dapat menyambut umpan tersebut dengan tandukan yang menjebol gawang The Blues. Skor menjadi 1-0.

Spurs sukses menggandakan keunggulan pada menit 16. Menerima umpan Eriksen, Harry Kane membawa bola dari sayap kiri. Dari luar kotak penalti, penyerang internasional Inggris tersebut melepaskan tembakan ke sudut kiri gawang. Tembakan Kane mengecoh bek Chelsea dan Kepa Arrizabalaga hanya mampu menyaksikan bola bersarang ke gawangnya. Skor 0-2.

Pada menit 30, serangan Spurs kembali mengancam tim tamu. Dari sayap kanan, Eriksen mengirim umpan silang yang dieksekusi oleh Toby Alderweireld. Namun Kepa Arrizabalaga berefleks sigap menghalaunya. Bola muntah sempat disambar oleh Juan Foyth. Meskipun demikian, usaha Foyth masih meleset dari sasaran.

Chelsea ganti mengancam tuan rumah pada menit 38. Eden Hazard beraksi melewati para pemain Spurs dan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun tembakan Hazard dapat dimentahkan Hugo Lloris.

Jelang turun minum, Spurs hampir mencetak gol ketiga. Dari sisi kiri, Eriksen mengirim umpan silang. Son Heung-Min yang berdiri bebas pun menyambut bola dengan sepakan first time. Untung bagi tim tamu, Kepa Arrizabalaga berefleks sigap menepis bola.

Skor 0-2 pun bertahan hingga turun minum. Sepanjang babak pertama, Chelsea sebenarnya bermain lebih dominan dengan 59% penguasaan bola dan enam tembakan. Namun Spurs yang mencatatkan 41% penguasaan bola lebih banyak mengancam dengan 13 tembakan.

Susunan Pemain Tottenham vs Chelsea.

Tottenham (4-2-3-1): Hugo Lloris; Serge Aurier, Toby Alderweireld, Juan Foyth, Ben Davies; Eric Dier, Moussa Sissoko; Christian Eriksen, Dele Alli, Son Heung-Min; Harry Kane.

Pelatih: Mauricio Pochettino.

Chelsea (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, David Luiz, Marcos Alonso; N'Golo Kante, Jorginho, Mateo Kovacic; Willian, Alvaro Morata, Eden Hazard.

Pelatih: Maurizio Sarri.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ikhsan Abdul Hakim