Menuju konten utama

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 per 27 Oktober 2019: Bali 54 Poin

Hasil Liga 1 2019 pada Minggu (27/10): Kalteng Putra vs Persela 2-0, Bali United vs Barito Putera. Puncak klasemen dikuasai Bali dengan raihan 54 angka.

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga 1 per 27 Oktober 2019: Bali 54 Poin
Pesepak bola Bali United Ilija Spasojevic melakukan selebrasi bersama rekannya Fahmi Al Ayyubi usai mencetak gol ke gawang Perseru Badak Lampung saat pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (22/10/2019). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.

tirto.id - Hasil pertandingan Bali United vs Barito Putera pada Minggu (27/10) dalam pekan ke-25 Shopee Liga 1 2019 berakhir dengan skor 3-2 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Tambahan tiga poin semakin mempertegas posisi Serdadu Tridatu di puncak klasemen Liga 1 2019 dengan torehan 54 angka.

Bermain di depan publiknya sendiri, Bali United sempat tertinggal terlebih dahulu oleh gol Samsul Arif pada menit ke-9. Namun, Serdadu Tridatu membalas dua gol pada babak pertama. Ilija Spasojevic sukses mengeksekusi penalti pada menit ke-1. Ini ditambah gol yang disumbangkan oleh Willian Pacheco menit ke-45.

Menuju babak kedua, tuan rumah menambah keunggulan. Kali ini Melvin Platje berhasil membobol gawang kawalan Aditya Harlan pada menit ke-58. Laskar Antasari sempat memperkecil kedudukan menjadi 3-2 pada menit ke-71 melalui sontekan Rizky Pora, tetapi tidak ada gol ketiga untuk mereka.

Kini, Bali United mengumpulkan total 54 poin dan mempertegas posisi mereka di puncak klasemen. Dari 23 laga yang sudah dilakoni, skuat besutan pelatih Stefano Cugurra ini 17 kali menang, tiga kali imbang, dan tiga kali kalah.

Sebaliknya, Barito Putera tertahan di posisi 12 dengan raihan 26 angka dari 25 pertandingan. Selain menang enam kali, mereka bermain imbang 8 kali dan menelan kekalahan 11 kali.

Dalam laga sebelumnya, Kalteng Putra berhasil mengalahkan Persela 2-0 di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya. Dua gol tuan rumah dicetak oleh Eydison melalui titik putih pada menit ke-28 dan kreasi Rafael Bonfim menit ke-33.

Lemenangan di kandang sendiri membuat Laskar Isen Mulang naik dari posisi juru kunci dengan koleksi 23 poin. Mereka menduduki peringkat ke-16. Dasar klasemen saat ini dihuni oleh Semen Padang dengan 22 angka.

Untuk Persela, kegagalan mencuri poin juga mengakibatkan mereka semakin dekat ke jurang degradasi. Laskar Joko Tingkir tetap memiliki 23 poin, jumlah angka yang sama dengan Kalteng Putra dan Perseru BLFC.

Berikut hasil Liga 1 2019 pada Minggu (27/10).

Kalteng Putra vs Persela, skor akhir 2-0

Bali United vs Barito Putera, skor akhir 3-2

Berikut top skor sementara Liga 1 2019.

NamaKlubJumlah Gol
Alex Dos SantosPersela16
Marko SimicPersija15
Alberto Goncalves Madura United13
Ilija Spasojevic Bali United13
Ciro AlvesTira Persikabo12
Yevhen BokhashviliPSS12
Makan KonateArema FC12

Berikut klasemen Liga 1 2019 usai Bali United vs Barito Putera.

KlubMain MenangPoin
Bali United231754
Madura United241141
Borneo FC241041
Persipura221037
Tira Persikabo24937
PSS24936
Arema FC231035
PSM221033
Persebaya24731
Bhayangkara FC24628
Persib 23628
Barito Putera25626
PSIS24625
Persija 22524
Persela24523
Kalteng Putra24623
Perseru BLFC24523
Semen Padang24522

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus