tirto.id - Tunggal putri tuan rumah, Carolina Marin, lolos ke final kejuaraan badminton Spain Masters 2020. Dalam pertarungan semifinal pada Sabtu (22/2/2020), pemain unggulan pertama itu melewati hadangan wakil Thailand, Supanida Katethong. Di final, Marin ditunggu tunggal putri Thailand lainnya, Pornpawee Chochuwong.
Berlaga selama 43 menit di court-1 Vall d’Hebron Olympic Sports Centre, Barcelona, Spanyol, Carolina Marin sukses mengemas kemenangan straight game dengan skor identik 21-16 dan 21-16.
Marin tampil kurang meyakinkan pada paruh awal gim pertama. Meskipun tunggal putri peraih emas Olimpiade 2016 tersebut membuka keunggulan 3-1, akan tetapi lawan berhasil membalikkan kedudukan 5-7. Masuk interval gim pertama selisih ketertinggalan poin makin lebar 7-11.
Momentum pertandingan mulai berpihak kepada Marin selepas jeda. Lewat torehan lima angka beruntun peraih 3 kali gelar juara dunia itu berhasil membalikkan kedudukan 14-12. Marin sanggup mempertahankan keunggulan hingga menutup gim pertama dengan skor 21-16.
Kedigdayaan Marin masih belanjut di gim kedua. Selepas membukukan delapan angka beruntun, atlet 26 tahun itu dengan mantap memimpin 11-5 saat jeda. Meski lawan sempat menipiskan ketertinggalan 13-10, namun Marin tetap mampu menyelesaikan gim kedua lewat kedudukan akhir 21-16.
Di partai final yang akan berlangsung hari Minggu (23/2/2020) besok, Carolina Marin telah ditunggu tunggal putri Thailand lainnya, Pornpawee Chochuwong.
Dalam laga semifinal hari ini, Chochuwong sukses menumbangkan kompatriotnya sendiri yang juga berstatus unggulan-3, Busanan Ongbamrungphan, lewat duel rubber game.
Laga puncak sektor tunggal putri Spain Masters 2020 antara Marin kontra Chochuwong juga bakal tercatat sebagai pertemuan ke-6 bagi kedua pemain. Sejauh ini dalam 5 laga sebelumnya, Marin selalu sukses merebut kemenangan dari Chochuwong.
Pertemuan terakhir mereka berdua terjadi di babak 16 besar Thailand Masters 2020 bulan lalu. Kala itu Marin berhasil menumbangkan Chochuwong dua set langsung dengan skor cukup telak 21-11 dan 21-9.
Rangkaian laga semifinal Spain Masters 2020 khusus di court-1 dapat ditonton melalui siaran langsung TVRI Nasional maupun TVRI Sport HD. Pertandingan juga bisa disaksikan lewat tayangan live streaming melalui aplikasi TVRI Klik untuk perangkat mobile, maupun lewat kanal youtube BWF di BadmintonWorld.tv.
Adapun seluruh pertandingan dari semua lapangan (court-1 dan court-2) dapat diikuti melalui live score di BWF Tournamentsoftware.
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya