Menuju konten utama

Hasil Real Madrid vs Borussia Dortmund Skor Akhir 3-2

Pertandingan Real Madrid vs Borussia Dortmund berakhir dengan skor 3-2.

Hasil Real Madrid vs Borussia Dortmund Skor Akhir 3-2
Pemain Real Madrid merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Real Madrid sukses menambah tiga poin usai memenangkan duel pamungkas Grup H Liga Champions melawan Borussia Dortmund di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Kamis (7/12/2017) dini hari dengan skor 3-2. Tiga gol Real Madrid dicetak Borja Mayoral, Cristiano Ronaldo, dan Lucas Vazquez, sementara dua gol balasan Dortmund diborong penyerang Pierre-Emerick Aubameyang.

Bermain di depan pendukungnya, Real Madrid tampil agresif menggempur pertahanan Dortmund sejak menit awal pertandingan. Hasilnya, kerja sama apik antara Ronaldo, Isco dan Borja Mayoral langsung menemui hasil ketika laga baru berjalan delapan menit. Tendangan Borja Mayoral yang mendapatkan umpan kiriman Isco menggetarkan jala tim tamu yang dikawal Burki. Skor 1-0.

Tak butuh waktu lama bagi El Real untuk menggandakan keunggulan. Penetrasinya di pertahanan Dortmund, membuat Cristiano Ronaldo sukses membuka ruang tembak di luar kotak penalti. Setelah mengecoh pemain Dortmund, Ronaldo melepaskan tendangan keras sekaligus terarah. Bola mengoyak gawang Dortmund. 2-0 Madrid memimpin pada menit ke-12.

Madrid terus mendominasi pertandingan sampai dengan menit ke-40, namun mereka belum berhasil mencetak gol tambahan. Justru sebaliknya, tim tamu mampu mengejar ketertinggalan. Berawal dari umpan silang Marcel Schmelzer, sebuah sepakan keras dilepaskan Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-43. Bola sukses mengubah kedudukan menjadi 2-1. Skor tersebut bertahan hingga paruh pertama usai.

Pada babak kedua, baru tiga menit bergulir, Dortmund berhasil menyamakan kedudukan. Lagi-lagi striker Pierre-Emerick Aubameyang mencatatkan namanya pada papan skor. Sepakan kaki kanannya dari dalam kotak penalti mengecoh Keylor Navas dan mengubah perolehan angka menjadi 2-2.

Usai disamakan, Real Madrid mulai tampil agresif lagi. Pada menit ke-51 umpan silang Isco nyaris dikonversi menjadi gol oleh Sergio Ramos. Bola sundulan bek asal Spanyol itu masih dapat diblok pertahanan lawan. Semenit berselang Isco kembali menjadi kreator, kali ini umpannya dilanjutkan sepakan Cristiano Ronaldo tetapi melebar di kiri gawang.

Pada menit ke-66 tuan rumah juga nyaris hasil unggul andai sepakan kaki kanan Borja Mayoral menemui sasaran. Bola berawal dari umpan Marco Asensio.

Asensio giliran mengancam langsung empat menit kemudian. Sepakan jarak jauh pemain belia Timnas Spanyol itu mengarah ke sudut kiri atas gawang dan masih mampu diselamatkan penjaga gawang Burki.

Sepasang peluang Cristiano Ronaldo pada menit ke-74 dan 77 juga belum mengubah apapun. Peluang pertama Cristiano lewat sepakan kaki kanan melambung terlalu tinggi, sementara upaya keduanya lewat sundulan dapat dimentahkan penjaga gawang.

Gol untuk El Real akhirnya tercipta sembilan menit jelang waktu normal usai. Umpan sundulan Theo Hernandez mengarah kepada Lucas Vazquez. Pemain asal Spanyol itu lantas menyudahi kebuntuan dengan sepakan kaki kanan dari luar kotak penalti. Sepakannya menghujam deras ke dudut kanan bawah gawang. Angka pada papan skor pun berubah menjadi 3-2 dan bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan