tirto.id - Laga pamungkas Grup 3 Liga Negara Eropa A antara Portugal vs Polandia di Stadion Dom Afonso Henriques, Rabu (21/11/2018) berkesudahan dengan skor akhir 1-1. Eksekusi penalti Arkadiusz Milik sukses membalas gol pembuka Andre Silva di babak pertama.
Dalam laga ini, Portugal yang sudah dipastikan menjadi juara grup sebelum laga, menurunkan formasi 4-3-3. Di lini serang, pelatih Fernando Santos mengandalkan Andre Silva sebagai penyerang tunggal.
Sementara itu, Polandia yang dipastikan terdegradasi ke Liga Negara Eropa B menurunkan patron 4-2-3-1. Di lini serang, tim tamu mengandalkan Arkadiusz Milik untuk mendobrak pertahanan tuan rumah.
Portugal yang sudah pasti lolos tampil tanpa tekanan dalam laga ini. Di awal babak pertama, tuan rumah lebih banyak mengendalikan permainan. Selecao pun sukses memecah kebuntuan lewat aksi Andre Silva pada menit 33. Keunggulan 1-0 tersebut bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Polandia coba untuk mengejar ketinggalan. Di awal babak, serangan Polandia beberapa kali menekan pertahanan lawan. Serangan Polandia pun berbuah hasil pada menit 63. Arkadiusz Milik mengejar umpan terobosan ke kotak penalti Portugal. Milik pun terpaksa dijatuhkan Danilo Pereira di kotak terlarang.
Wasit kemudian menunjuk titik putih untuk Polandia sekaligus mengganjar Pereira dengan kartu merah langsung. Milik yang maju sebagai eksekutor dapat menceploskan bola ke sudut kanan gawang. Namun wasit meminta penalti diulangi karena ada pemain yang masuk ke kotak terlarang. Dalam percobaan kedua, Milik sekali lagi mengeksekusi penalti dengan sempurna. Skor menjadi 1-1.
Unggul jumlah pemain membuat skuat Polandia tampil percaya diri. Pada menit 82, serangan Polandia memaksa Beto menorehkan penyelamatan gemilang. Piotr Zielinski bergerak ke sisi kiri kotak penalti sebelum melepaskan tembakan akurat. Untung bagi tuan rumah, Beto berefleks sigap menepis tembakan Zielinski.
Kendati terus menekan pertahanan lawan, Polandia gagal menambah gol hingga peluit panjang dibunyikan. Skor 1-1 pun bertahan hingga laga bubaran.
Sepanjang pertandingan, statistik permainan kedua tim relatif berimbang. Portugal dan Polandia sama-sama mencatatkan 50% penguasaan bola. Namun Portugal yang menorehkan dua tembakan lebih sering diserang Polandia yang mencatatkan 10 tembakan.
Meskipun ditahan imbang, hasil ini tidak memengaruhi posisi Portugal di puncak klasemen. Portugal tetap berhak melaju ke semifinal dengan torehan delapan poin di Grup 3. Sedangkan Polandia yang meraih dua poin dipastikan terdegradasi ke Liga Negara Eropa B.
Susunan Pemain Portugal vs Polandia.
Portugal (4-3-3): Beto; Joao Cancelo, Pepe, Ruben Dias, Kevin Rodrigues; Renato Sanches, Danilo Pereira, William Carvalho; Rafa Silva (Bruma 70'), Andre Silva (Eder 87'), Raphael Guerreiro (Joao Mario 61').
Pelatih: Fernando Santos.
Polandia (4-2-3-1): Lukasz Fabianski; Tomasz Kedziora, Thiago Cionek, Jan Bednarek, Bartosz Bereszynski; Mateusz Klich (Jacek Goralski 75'), Grzegorz Krychowiak; Kamil Grosicki (Damian Kadzior 80'), Piotr Zielinski (Damian Szymanski 90+5), Przemyslaw Frankowski; Arkadiusz Milik.
Pelatih: Jerzy Brzeczek.
Editor: Ikhsan Abdul Hakim