tirto.id - Hasil pertandingan Piala Thomas 2018 antara Indonesia vs Thailand di Grup B sementara dalam skor 2-1. Ihsan Maulana Mustofa, tunggal kedua Indonesia menumbangkan Kantaphon Wangcharoen dalam pertarungan tiga gim, 16-21, 21-8, dan 24-22.
Ihsan Maulana Mustofa yang bertempur di lapangan 1 Impact Arena Bangkok pada Selasa (22/5/2018) mampu menyusul kecemerlangan tunggal pertama Anthony Sinisuka Ginting. Sebaliknya, Ihsan berhasil menghindari kejadian seperti Marcus Gideon/Kevin Sanjaya yang harus kalah di partai kedua.
Masalahnya pertandingan kali ini kami tidak dalam kondisi normal. Fokus dan konsentrasi kami terganggu karena servis yang difault berkali-kali. Kalau dari sisi lawan sebenarnya tidak ada yang berbahaya dari mereka,” ujar Marcus mencoba menganalisis kekalahannya, dikutip dari laman resmi PBSI, badmintonindonesia.org.
Berdasarkan pantauan dari laman Federasi Badminton Dunia (BWF), Ihsan Maulana Mustofa sebenarnya sempat memimpin hingga pertengahan gim pertama. Dia memang tertinggal 1-3, tetapi kemudian mendapatkan tiga poin beruntun untuk skor 4-3.
Angka Ihsan bertambah dengan empat poin tanpa henti untuk skor 8-4. Namun, Kantaphon Wangcharoen secara luar biasa meraih sembilan angak beruntun untuk membalikkan kedudukan jadi 10-14. Momentum ada di tunggal Thailand yang terus melesat untuk kedudukan 14-19.
Meskipun Ihsan sempat mendapatkan dua poin ekstra, dua angka terakhir di gim ini jadi milik Wangcharoen untuk keunggulannya jadi 16-21.
Belajar dari kesalahan di gim pertama, Ihsan Maulana Mustofa langsung memimpin jauh di gim kedua. Kedudukan sempat tipis 2-1, tetapi Ihsan mendapatkan lima angka tambahan untuk unggul masif 7-1, dilanjutkan hingga skor 9-4.
Keunggulan Ihsan berlanjut hingga akhir gim. Dia meraih lima angka beruntun untuk skor 17-6, lalu menutup gim kedua dengan keunggulan 21-8. Tidak terbantahkan lagi, gim ketiga untuk menentukan pemenang pertandingan harus digelar.
Di awal gim terakhir, Ihsan sudah melejit dengan skor 4-0. Namun Wangcharoen berhasil mengejar bahkan hingga posisi 7-6. Ihsan menjauh lagi jadi 9-6, hanya saja tunggal Thailand menyamakan skor jadi 9-9.
Kedudukan sempat sangat berpihak untuk Ihsan Mauana Mustofa dalam skor 20-18. Namun, yang tidak diduga, Wangcharoen bangkit dan mengambil tiga angka untuk kedudukan imbang 20-20, lalu 22-22. Hanya saja akhirnya gim ketiga dimenangi Ihsan 24-22 dan membuat Indonesia sementara memimpin 2-1 dari Thailand.
Editor: Fitra Firdaus