Menuju konten utama

Hasil New Zealand Open 2019: Hendra/Ahsan Lolos ke Babak 16 Besar

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan lolos ke babak 16 besar, usai menyingkirkan ganda putra tuan rumah, dua set langsung.

Hasil New Zealand Open 2019: Hendra/Ahsan Lolos ke Babak 16 Besar
Pasangan ganda putra Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan. Antaranews/Humas PB PBSI

tirto.id - Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil lolos ke babak 16 besar turnamen bulu tangkis New Zealand Open 2019, usai memetik kemenangan straight game atas pasangan tuan rumah, Oliver Leydon-Davis/Abhinav Manota, di babak pertama (32 besar).

Hanya butuh waktu 26 menit bagi pasangan unggulan ke-2 tersebut untuk mengakhiri laga dengan skor 21-17, 21-15, di court-4 Eventfinda Stadium, Auckland, New Zealand pagi ini, Rabu (1/5/2019).

Hendra/Ahsan mengawali laga dengan cukup baik, mereka unggul cepat 8-3 pada awal gim pertama. Meskipun lawan sempat mengejar ketertinggalan, namun pasangan Indonesia masih mampu meraih jeda interval dengan keunggulan tipis 11-10.

Selepas jeda pasangan tuan rumah sempat membalikkan angka pada kedudukan 13-14. Namun berkat raihan empat angka beruntun, pasangan Indonesia kembali sanggup memimpin 17-14. Akhirnya skor 21-17 menutup gim pertama untuk keunggulan Hendra/Ahsan.

Nyaris sama seperti gim sebelumnya, pasangan New Zealand pun hanya sempat memberikan perlawanan ketat pada paruh awal permainan. Hendra/Ahsan sempat memimpin 6-3, sebelum lawan sanggup membalikkan kedudukan menjadi 8-9.

Beruntung sebuah momentum mampu dimanfaatkan Hendra/Ahsan untuk menuai empat poin berturut-turut sembari membalikkan kedudukan menjadi 12-9.

Hendra/Ahsan dapat memperlebar keunggulan begitu memasuki paruh akhir gim kedua. Dengan diwarnai dua kali meraih tiga angka beruntun, pasangan senior yang kini menduduki peringkat 4 dunia ini pun sukses mengakhiri perlawanan rivalnya lewat skor 21-15.

Untuk babak 16 besar yang akan dihelat Kamis (2/5) besok, Hendra/Ahsan telah ditunggu ganda putra Jepang peringkat 60 dunia, Hiroki Okamura/Masayuki Onodera.

Sementara itu hingga berita ini selesai ditulis, kontingen Indonesia masih memiliki tiga lagi wakil ganda putra yang akan turun berlaga hari ini (1/5). Mereka adalah: Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra melawan wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan; kemudian Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani kontra pasangan tuan rumah, Maika Phillips/Dacmen Vong; dan yang terakhir Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menghadapi unggulan ke-5, Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Baca juga artikel terkait NEW ZEALAND OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Oryza Aditama