tirto.id - Hasil gim 1 (pertama) final play-off NBA 2020 Wilayah Barat antara Denver Nuggets vs LA Lakers berakhir dengan skor 114-126. Dengan demikian, sementara Lakers memimpin 1-0. Tampil di The Arena, Bay Lake, Florida pada Sabtu (19/9/2020), Nuggets yang sempat unggul di kuarter pertama (Q1) tak dapat menahan laju LeBron James dan kolega.
Denver Nuggets melaju ke final Wilayah Barat setelah 2 kemenangan dramatis atas Utah Jazz (ronde pertama) dan LA Clippers (semifinal) semuanya dengan skor 4-2. Sebaliknya, sang lawan sekaligus favorit juara LA Lakers relatif menggulung para rintangan, Portland Trail Blazers 4-1 di ronde pertama dan Houston Rockets juga dengan skor 4-1 di semifinal.
Dalam partai final ini, Denver hanya dapat mengimbangi Lakers pada Q1. Namun, perbedaan jauh di Q2 dan Q3 membuat Nuggets tak bisa mengelak dari kekalahan. Mereka mesti bersiap untuk gim 2 final play-off Wilayah Barat yang akan digelar pada Senin (21/9).
Denver Nuggets membuka angka dalam laga ini lewat jump shot Jerami Grant. Namun, dengan cepat LA Lakers membalas, bahkan balik memimpin hingga selisih 5 angka (8-13). Sejak saat itu hingga menjelang akhir Q1, Nuggets tak mampu mengungguli sang lawan.
Momentum datang ketika dalam kedudukan 32-34, Jeramy Grant melepaskan tembakan 3 angka. Meski lay-up Kyle Kuzma masuk ketika kuarter tersisa 13,9 detik, jump shot Jamal Murray tepat pada ujung Q1 membuat Nuggets memimpin tipis 38-36.
Hanya saja, LA Lakers menunjukkan kekuatan mereka pada awal Q2 dengan raihan 9 angka beruntun. Nuggets tak lagi mampu membuat selisih tipis. Situasi kuarter kedua berbeda jauh dari sebelumnya, terutama dalam kondisi 59-67, LeBron James mencetak tembakan 2 poin ditambah 1 lemparan bebas.
Memulai gim ketiga dengan kedudukan 59-70 atau terpaut 11 angka, Denver Nuggets tidak punya kesempatan mengejar. Sebaliknya LA Lakers terus saja menjauh hingga total meraup 33 angka di Q3. Anthony Davis mencetak angka ke-100 Lakers ketika kuarter masih tersisa 36,4 detik.
Ditambah 3 lemparan bebas Davis akibat foul Nikola Jovic, Lakers memimpin 79-103 sebelum kuarter terakhir. Selisih yang sudah 24 angka membuat upaya Denver Nuggets pada Q4 jadi sangat berat.
Sebenarnya, kegigihan Nuggets dapat dilihat dari total 35 poin yang diamankan sepanjang kuarter 4, berbanding 23 milik LA Lakers. Namun, jumlah itu tetap tidak dapat mengelakkan Denver dari kekalahan dengan total 114-126 angka.
Sepanjang pertandingan, Nikola Jokic menjadi pencetak angka tertinggi Denver Nuggets (21 angka), sementara pemilik rebound terbanyak adalah Michael Porter Jr (10 kali). Jamal Murray jadi pencetak assist terbesar untuk Nuggets (5 kali).
Sebaliknya, dominasi LA Lakers terlihat dari peraih poin terbanyak mereka, Anthony Davis (37 poin). Ia pula yang jadi pemilik rebound terbanyak tim (10 kali). LeBron James menjadi pencetak assist tertinggi untuk Lakers (12 kali) di laga ini.
Editor: Agung DH