Menuju konten utama
Liga Inggris

Hasil MU vs Southampton, Brace Lukaku Antar United Geser Arsenal

Hasil Manchester United vs Southampton pada Sabtu (2/3/2019) ditutup dengan skor akhir 3-2. Gol tim tamu dicetak yang oleh Yan Valery dan James Ward-Prowse. Sedangkan tuan rumah menceploskan bola lewat Andreas Pereira dan brace Romelu Lukaku.

Hasil MU vs Southampton, Brace Lukaku Antar United Geser Arsenal
Manchester United. twitter/ ManUtd

tirto.id - Hasil Manchester United vs Southampton pada Sabtu (2/3/2019) ditutup dengan skor akhir 3-2 berkat dua gol Romelu Lukaku. Berlaga di Stadion Old Trafford pada pekan ke-29 Liga Inggris, raihan kemenangan ini membuat The Red Devils berada di posisi keempat menggeser Arsenal pada klasemen sementara.

Man United kini mengoleksi 58 poin unggul satu angka atas The Gunners yang meraup 57 poin. Paul Pogba dan kawan-kawan berada di posisi keempat di klasemen sementara setelah meraih 17 menang, tujuh seri, dan lima kali kalah.

Sedangkan Southampton tetap meraih 27 poin di Liga Inggris dan menghuni peringkat ke-17 setelah menang enam kali, sembilan kali seri, dan 14 kali menelan kekalahan.

Pada pertandingan ini MU menurunkan formasi 4-3-3 dengan mengandalkan David de Gea di bawah mistar gawang. Di lini depan, trio Marcus Rashford, Romelu Lukaku, dan Alexis Sanchez dipilih oleh Ole Gunnar Solskjær.

Sementara itu Southampton tampil dengan pola 3-5-2. Menghadapi tuan rumah, skuat asuhan Ralph Hasenhüttl ini mengandalkan Jan Bednarek, Maya Yoshida, Jannik Vestergaard di sektor pertahanan.

Pada babak pertama, Southampton unggul 0-1 atas The Red Devils. Gol yang berasal dari tendangan kaki kanan dari luar kotak 16 itu disumbangkan oleh Yan Valery pada menit ke-26 setelah sebelumnya menerima umpan manis Charlie Austin.

Memasuki awal babak kedua, MU tampil dengan langsung menggebrak pertahanan tim tamu. Tercatat beberapa kali pemain Southampton melakukan pelanggaran terhadap punggawa tuan rumah.

Akibatnya, Alexis Sanchez harus ditarik keluar setelah menerima tekel dari anak asuh Ralph Hasenhüttl. Penyerang asal Chile itu digantikan oleh Diogo Dalot pada menit ke-52.

Namun Man United berhasil membalas gol pertama setelah Andreas Pereira menjebol gawang Angus Gunn lewat tendangan kaki kanan dari luar kotak 16. Gol itu tercipta berkat assist Dalot yang baru masuk satu menit diatas lapangan.

Setelah bermain imbang, tuan rumah berhasil unggul 2-1 lewat gol Romelu Lukaku pada menit ke-59. Penyerang asal Belgia itu menceploskan bola dengan menggunakan kaki kanan di dalam area kotak penalti setelah memanfaatkan assist Pereira .

Ketinggalan, justru sang tamu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 setelah pada menit ke-75 tendangan bebas melengkung yang diciptakan oleh James Ward-Prowse berhasil menjebol gawang De Gea.

Usai kedudukan imbang, Lukaku membukukan gol keduanya pada laga ini setelah di menit ke-88. Keadaan pun berbalik menjadi keunggulan United 3-2.

Sebenarnya tuan rumah berpeluang memperlebar skor setelah sempat memperoleh hadiah penalti. Namun, Paul Pogba gagal mengeksekusi setelah bola tendangannya mengenai kaki kiper Southampton.

Hingga laga 2x45 menit, kedudukan pun tetap untuk kemenangan MU dengan skor 3-2 sebelum wasit akhirnya meniupkan peluitnya tanda berakhirnya laga ini.

Man United mencatatkan penguasaan bola sebesar 64% berbanding 36% milik tuan rumah. Dalam hal tembakan tepat sasaran, MU melakukannya enam kali. Sementara tim tamu tercatat tiga kali melakukan tembakan ke arah gawang

Pencetak Gol: Andreas Pereira '53, Romelu Lukaku '59, 88' (MU) Yan Valery '26, James Ward-Prowse '75 (Southampton)

Daftar Susunan Pemain

Manchester United (4-3-3): David de Gea; Ashley Young, Chris Smalling, Victor Lindelof, Luke Shaw; Scott McTominay, Andreas Pereira, Paul Pogba; Marcus Rashford, Romelu Lukaku, Alexis Sanchez

Cadangan: Diogo Dalot, Tahith Chong, Marcos Rojo, Angel Gomes, Fred, Eric Bailly, Lee Grant

Southampton (3-5-2): Angus Gunn; Jan Bednarek, Maya Yoshida, Jannik Vestergaard; Yan Valery, James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Pierre-Emile Hojbjerg, Ryan Bertrand; Nathan Redmond, Charlie Austin

Cadangan: Callum Slattery, Stuart Armstrong, Sam Gallagher, Matt Targett, Jack Stephens, Mohamed Elyounoussi, Alex McCarthy

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus