Menuju konten utama
MotoGP 2021

Hasil MotoGP Tadi Malam: Klasemen, Poin, Peringkat di GP Doha 2021

Hasil MotoGP tadi malam (GP Doha) Senin 5 April: Fabio Quartararo (Yamaha) juara seri kedua, Johann Zarco (Pramac Ducati) puncak klasemen MotoGP 2021.

Hasil MotoGP Tadi Malam: Klasemen, Poin, Peringkat di GP Doha 2021
Ilustrasi. Pembalap Yamaha Fabio Quartararo dari Prancis mengendarai dalam perjalanan untuk memenangkan balapan MotoGP selama Grand Prix Motor Andalucia di arena pacuan kuda Angel Nieto di Jerez de la Frontera, Spanyol, Minggu 26 Juli 2020. (Foto AP / David Clares)

tirto.id - Hasil MotoGP Doha tadi malam berakhir dengan Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) menjadi juara seri kedua di Sirkuit Internasional Losail pada Senin (5/4/2021) dini hari. Namun, pimpinan klasemen MotoGP 2021 dipegang oleh Johann Zarco (Pramac Racing) dengan koleksi 40 poin.

Fabio Quartararo yang memulai GP Doha dengan starting grid urutan 5, awalnya tampil buruk dengan jatuh ke posisi 9. Namun, sang pembalap Perancis memperbaiki catatannya hingga finis tercepat dengan waktu 42 menit 23,997 detik. Ia juga membuat Monster Energy Yamaha melahap 2 kemenangan di Losail yang biasanya milik Ducati.

Bagi Quartararo kemenangan ini penting. Bukan hanya gelar juara seri pertamanya sejak bergabung ke Monster Energy Yamaha, tim pabrikan Yamaha. Tetapi juga, kemenangan perdananya sejak GP Catalunya pada September 2020 lalu.

"Saya belum banyak memenangi balapan [di kelas MotoGP], jadi tentu ini adalah yang paling istimewa, karena saya sempat di urutan 9. Pekan lalu [di GP Qatar] saya membalap mirip amatir, seperti seorang rookie, karena tidak memaksimalkan mapping dan ban, dan saya melakukan sebaliknya di race kedua," kata Quartararo dikutip Motorsport.com.

Namun, tragedi juga terjadi di Losail. Joan Mir (Suzuki Ecstar) yang berstatus juara bertahan kembali gagal tampil maksimal. Ia bahkan terlibat insiden dengan Jack Miller (Lenovo Ducati) di lap 12 ketika berebut tempat kelima. Dalam trek lurus dengan kecepatan sekitar 200 km/jam, benturan keras tidak terelakkan.

Race Direction menginvestigasi kejadian ini, lantas mengeluarkan keputusan ini memang hanya insiden. Mir yang menyebut gerak Miller sebagai 'super-berbahaya' akhirnya finis di urutan 7. Tambahan 9 angka hanya membuat JM36 sementara ada di peringkat 6 klasemen MotoGP 2021 dengan 18 angka di belakang Johann Zarco.

Zarco sendiri bermain efektif. Antara sang pembalap Pramac Racing dengan Quartararo terdapat perbedaan jarak 1,457 detik. Namun, dengan menjadi runner-up GP Doha, rider asal Perancis ini jadi pembalap paling konsisten dalam 2 seri awal MotoGP. Zarco sebelumnya adalah peringkat 2 GP Qatar, sehingga 2 kali berstatus runner-up di Losail. 40 angka pun ada di genggaman tangan.

Jorge Martin, rekan setim Zarco di Pramac Racing, menjadi pelengkap podium. Berstatus pemegang pole position sebenarnya punya peluang jadi posisi 2. Namun, dalam lap terakhir, tepatnya di tikungan 15, ia disalip oleh Zarco. Keduanya merampungkan balapan dengan selisih sangat tipis yaitu 9,943 detik.

Secara keseluruhan, Yamaha dan Ducati kembali terbukti dominan di Losail. Pembalap lain di luar penggeber M1 dan Desmosedici hanya finis di luar 3 besar. Yang terbaik adalah Alex Rins (Suzuki Ecstar) dengan menyelesaikan balapan di posisi 4.

Nasib Valentino Rossi bersama tim baru Petronas Yamaha masih tidak menyenangkan. VR46 harus menutup lomba dengan seliish 14,246 detik di belakang Zarco. Ia tidak berhak atas 1 angka pun, karena finis di peringkat 16. The Doctor ada di urutan 14 dalam klasemen.

Mantan rekan Rossi sekaligus pemenang GP Qatar pekan lalu, Maverick Vinales, kali ini hanya menempati urutan 5 lomba dalam GP Doha. Di klasemen, Vinales terpaksa turun ke peringkat 3, sejajar dengan Quartararo.

Hasil MotoGP Tadi Malam Grand Prix Doha

Berikut ini hasil lengkap Grand Prix Doha pada Senin (5/4/2021).

No.PembalapTimWaktu
1Fabio QUARTARAROMonster Energy Yamaha MotoGP42'23,997
2Johann ZARCOPramac Racing+1,457
3Jorge MARTINPramac Racing+1,500
4Alex RINSTeam SUZUKI ECSTAR+2,088
5Maverick VIÑALESMonster Energy Yamaha MotoGP+2,110
6Francesco BAGNAIADucati Lenovo Team+2,642
7Joan MIRTeam SUZUKI ECSTAR+4,868
8Brad BINDERRed Bull KTM Factory Racing+4,979
9Jack MILLERDucati Lenovo Team+5,365
10Aleix ESPARGAROAprilia Racing Team Gresini+5,382
11Enea BASTIANINIAvintia Esponsorama+5,550
12Franco MORBIDELLIPetronas Yamaha SRT+5,787
13Pol ESPARGARORepsol Honda Team+6,063
14Stefan BRADLRepsol Honda Team+6,453
15Miguel OLIVEIRARed Bull KTM Factory Racing+8,928
16Valentino ROSSIPetronas Yamaha SRT+14,246
17Takaaki NAKAGAMILCR Honda IDEMITSU+16,241
18Luca MARINISKY VR46 Avintia+16,472
19Danilo PETRUCCITech 3 KTM Factory Racing+16,779
20Lorenzo SAVADORIAprilia Racing Team Gresini+38,775

Klasemen MotoGP 2021 Hari Ini Usai GP Doha

Berikut ini klasemen MotoGP 2021 hari ini Senin (5/4/2021) usai Grand Prix Doha.

No.PembalapMotorPoin
1Johann ZARCODucati40
2Fabio QUARTARAROYamaha36
3Maverick VIÑALESYamaha36
4Francesco BAGNAIADucati26
5Alex RINSSuzuki23
6Joan MIRSuzuki22
7Jorge MARTINDucati17
8Aleix ESPARGAROAprilia15
9Jack MILLERDucati14
10Pol ESPARGAROHonda11
11Enea BASTIANINIDucati11
12Brad BINDERKTM10
13Stefan BRADLHonda7
14Valentino ROSSIYamaha4
15Franco MORBIDELLIYamaha4
16Miguel OLIVEIRAKTM4
17Luca MARINIDucati-
18Iker LECUONAKTM-
19Takaaki NAKAGAMIHonda-
20Lorenzo SAVADORIAprilia-
21Danilo PETRUCCIKTM-
22Alex MARQUEZHonda-

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2021 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya