Menuju konten utama
Liga Champions

Hasil Manchester City vs Dinamo Zagreb Skor 2-0 di UCL, Data-Fakta

Hasil Manchester City vs Dinamo Zagreb yang berakhir dengan skor 2-0, membuat mereka ada di puncak klasemen Liga Champions Grup C.

Hasil Manchester City vs Dinamo Zagreb Skor 2-0 di UCL, Data-Fakta
Ilustrasi. Raheem Sterling, pemain tengah Manchester City, mencetak gol keenam timnya melewati kiper Watford Heurelho Gomes selama pertandingan sepak bola Final Piala FA Inggris antara Manchester City dan Watford di stadion Wembley di London, Sabtu, 18 Mei 2019. (AP Photo / Tim Ireland)

tirto.id - Hasil Manchester City vs Dinamo Zagreb dalam laga lanjutan matchday kedua Grup C Liga Champions 2019/2020 berakhir dengan skor 2-0. Bermain di Stadion Etihad pada Rabu (2/9/2019), dua gol kemenangan Citizens datang dari para pemain pengganti, Raheem Sterling menit 66 dan Phil Foden menit 90+5.

City mencatatkan rekor 5 kemenangan beruntun untuk pertama kalinya sepajang sejarah klub di ajang Liga Champions. Sementara Dinamo Zagreb menjadi tim pertama di Eropa yang menelan 13 kekalahan beruntun di laga tandang Liga Champions.

Tambahan 3 poin mengukuhkan City di puncak klasemen Liga Champions Grup C dengan koleksi 6 poin. Selain itu, mereka belum pernah kebobolan gol dan telah mencetak 5 gol. Sedangkan Zagreb bertengger di posisi 2 klasemen, unggul selisih gol dari Shakhtar Donetsk dengan poin sama.

Tuan rumah baru dapat membuka angka di babak kedua pada menit 66. Raheem Sterling menjadi pencetak gol tersebut usai meneruskan umpan tarik mendatar Riyad Mahrez dari sisi kiri. Dominik Livakovic tidak mampu membendung bola sepakan Sterling.

Gol tersebut lahir setelah City melepaskan tembakan ke-11 yang hanya 2 di antaranya yang mengarah ke gawang Dinamo Zagreb.

Memasuki menit 74, City hampir menggandakan keunggulannya lewat Sergio Aguero. Umpan tarik Joao Cancelo memang berhasil ditanduk Aguero, namun Dominik Livakovic masih mampu membaca arah datangnya bola dengan baik.

Ketika laga akan berakhir, tepatnya menit 90+5, Phil Foden menggandakan skor untuk tuan rumah. Melalui serangan balik cepat, Raheem Sterling memberikan umpan kepada Phil Foden yang dengan tenang menaklukkan Livakovic. Skor 2-0 bertahan hingga laga bubar.

Menurut statistik pertandingan, City melepaskan 16 tendangan, 6 di antaranya mengarah tepat ke gawang dari total 81% penguasaan bola. Selain itu anak asuh Pep Guardiola mencatatkan 626 umpan sukses dari 727 percobaan dan melakukan 71 sentuhan di kotak penalti lawan.

Susunan Pemain

Manchester City (4-3-3): Ederson; Joao Cancelo, Nicolas Otamendi, Fernandinho, Benjamin Mendy; Ilkay Gundogan, Rodrigo, David Silva (Phil Foden 90'); Bernardo Silva (Raheem Sterling 56'), Sergio Aguero (Gabriel Jesus 89'), Riyad Mahrez. | Pelatih: Pep Guardiola.

Dinamo Zagreb (5-3-2): Dominik Livakovic; Petar Stojanovic, Kevin Theophile-Catherine (Mario Gavranovic 76'), Emir Dilaver, Dino Peric, Marin Leovac; Nikola Moro, Arijan Ademi, Dani Olmo; Mislav Orsic (Amer Gojak 62'), Bruno Petkovic (Iyayi Believe Atiemwen 83'). | Pelatih: Nenad Bjelica.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus