tirto.id - Babak pertama laga Liverpool vs Spartak Moscow dalam partai terakhir fase grup Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (7/12/2017) berakhir dengan skor 3-0.
Pada babak pertama, The Reds yang berambisi lolos ke babak 16 besar tampil agresif. Usaha mereka berbuah manis,
Liverpool mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-3 menyusul pelanggaran yang dilakukan Georgi Dzhikiya di kotak terlarang. Coutinho yang mengeksekusi sukses mencetak gol. 1-0 untuk Liverpool.
Unggul satu gol, Liverpool terus menyerang Spartak. Kerja sama umpan cepat antara Mane, Salah, dan Firmino mendobrak pertahanan Spartak dan akhirnya diselesaikan oleh Coutinho dengan kaki kirinya. 2-0 Liverpool memimpin ketika laga berjalan 15 menit.
Tiga menit kemudian, gol ketiga Liverpool lahir dari kaki Firmino. Gol ini bermula ketika Meme melepaskan tembakan dan mengenai badan pemain Spartak. Bola memantul dan mendekati Firmino yang langsung menyambarnya. Skor 3-0 untuk Liverpool membuat peluang lolos ke babak 16 besar di depan mata.
Skor 3-0 ini bertahan sampai babak pertama usai.
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH