tirto.id - Hasil Liga Voli Korea hari ini 8 Januari 2025 antara Hi-Pass vs Hillstate dimenangkan oleh tim tamu. Bermain di Gimcheon Indoor Gymnasium, Gimcheon, dalam lanjutan ronde 4 V-League, Hillstate menang dengan skor set 2-3 (25-21, 25-23, 22-25, 17-25, 7-15).
Hasil Hi-Pass vs Hillstate ini tentu disambut gembira oleh tim asuhan Kang Sung-hyun. Kemenangan ini membuat mereka memangkas jarak dengan pimpinan klasemen, Pink Spiders, menjadi satu poin saja.
Hillstate memulai pertandingan dengan memainkan Laetitia Moma Bassoko sebagai opposite dan Wipawee Srithong serta Jeong Ji-yoon di posisi outside hitter. Peran setter dimainkan Kim Da-in dan posisi libero ditempati Kim Yeon-kyun. Lalu, dua pemain middle blocker adalah Le Da-hyun dan Yang Hyo-jin.
Sementara itu tuan rumah memainkan Merelin Nikolova sebagai opposite dan Thanacha Sooksod serta Kang So-hwi sebagai outside hitter. Dua middle blocker yang dimainkan pelatih Kim Jong-min adalah Bae Yoo-na dan Kim Se-bin. Adapun Kim Da-eun menjadi setter dan Yim Myung-ok sebagai libero.
ComebackHillstate
Hasil Hi-Pass vs Hillstate memang berakhir manis bagi tim tamu tapi perjuangan tidak mudah harus mereka lakukan. Pada set 1, pertandingan langsung berjalan ketat. Skor mulai menjauh ketika Hi-Pass unggul 11-8.
Perolehan poin Hi-Pass terus melaju meninggalkan Hillstate saat mereka unggul hingga 21-15. Hi-Pass pada akhirnya menutup set 1 dengan kemenangan 25-21.
Situasi tidak banyak berubah bagi Hillstate di set 2. Sempat tertinggal 8-5, Hillstate mampu berbalik unggul 9-10. Tapi hanya di momen itu Hillstate bisa mengungguli Hi-Pass selama set 2.
Karena setelah momen itu, Hi-Pass terus menjauh hingga mendapatkan keunggulan 15-12, 19-14, dan 24-16. Hillstate sebenarnya bisa memperpendek jarak menjadi 24-23. Tapi pada akhirnya, Hi-Pass menolak bermain lebih lama dan menutup set 2 dengan kemenangan 25-23.
Situasi itu membuat Kang Sung-hyun melakukan perubahan susunan pemain di set 3. Jeong Ji-yoon harus merelakan tempatnya kepada outside hitter lain yakni Go Ye-rim. Hasilnya bisa dilihat saat permainan Hillstate lebih tajam dan konsisten.
Hillstate lebih sering dalam situasi unggul walau tidak pernah jauh. Sang juara bertahan tercatat unggul 12-14, 17-18, 20-22, hingga akhirnya memenangi set 3 dengan kedudukan 22-25.
Kekalahan di set 3 itu yang tampaknya menghancurkan mental tim Hi-Pass. Pasalnya di set 4, Hillstate mutlak mendominasi permainan. Mereka kerap unggul jauh dengan skor 2-7, 10-16, dan sempat set point di angka 16-24. Kemenangan dengan skor 17-25 akhirnya didapatkan Hillstate dan memaksa laga berakhir dengan full set.
Pada momen penentuan ini mental para pemain Hillstate yang berbicara. Dominasi mereka tunjukkan dengan keunggulan 1-4, 2-7, 3-9, 4-12, dan berakhir di skor 7-15. Sebuah comeback manis didapatkan oleh tim asal Kota Suwon itu.
Dari statistik pertandingan, Moma masih menjadi penyumbang poin terbanyak bagi Hillstate dengan 28 poin. Di tempat kedua ada Kang So-hwi dengan 21 poin.
Tapi jika bicara efektivitas serangan, Kang So-hwi lebih bagus dengan 41,3 persen success rate. Moma di sisi lain hanya memiliki statistik 39,39 persen success rate.
Berkat kemenangan ini Hillstate masih terjaga di posisi kedua klasemen Liga Voli Korea dengan 43 poin. Jumlah itu mereka peroleh dari 14 kemenangan setelah melalui 19 pertandingan. Hillstate masih tertinggal dari Pink Spiders dengan 44 poin dan 15 kemenangan.
Sedangkan Hi-Pass masih harus puas berada di posisi keenam dengan 16 poin dari lima kemenangan. Hi-Pass masih harus bekerja keras jika ingin mengejar AI Peppers di urutan kelima yang memiliki 19 poin dari enam kemenangan.
Klasemen Liga Voli Putri Korea 2024-25:
Berikut klasemen Liga Voli Putri Korea 2024-25 usai pertandingan Hi-Pass vs Hillstate, Rabu 8 Januari 2025:
Team Pld W L Pts SW SL SR SPW SPL SPR 1 Pink Spiders 19 15 4 44 48 22 2.182 1636 1447 1.131 2 Hillstate 19 14 5 43 50 25 2.000 1759 1546 1.138 3 Red Sparks 18 12 6 34 43 29 1.483 1600 1530 1.046 4 IBK Altos 18 11 7 31 36 31 1.161 1465 1451 1.010 5 AI Peppers 18 6 12 19 28 42 0.667 1475 1556 0.948 6 Hi-Pass 19 5 14 15 27 48 0.563 1580 1711 0.923 7 GS Caltex 19 2 17 8 19 54 0.352 1467 1741 0.843
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama