Menuju konten utama

Hasil Liga Spanyol: Barcelona vs Alaves Skor Akhir 2-1

Pertandingan Liga Spanyol antara Barcelona vs Alaves berakhir dengan skor 2-1.

Hasil Liga Spanyol: Barcelona vs Alaves Skor Akhir 2-1
Pemain Barcelona Lionel Messi, Luis Suarez, dan Ousmane Dembele merayakan gol. REUTERS/Susana Vera

tirto.id - Barcelona masih kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol usai menang tipis atas Alaves dalam laga lanjutan pekan ke-21, Senin (28/1/2018) dini hari. Bertanding di Stadin Camp Nou, dua gol Blaugrana dicetak Luis Suarez dan Lionel Messi, sedangkan gol Alaves diciptakan Guidetti.

Meski menang, laga tak mudah bagi tuan rumah. Barcelona sempat ditekan oleh peluang Ibai Gomez pada menit ke-16. Lewat tendangan kaki kanan dari kotak penalti memanfaatkan umpan Hernan Perez, Gomez mengancam pertahanan Blaugrana, namun peluang masih dapat dipatahkan penjaga gawang Marc Andre Ter Stegen.

Tuan rumah akhirnya benar-benar kecolongan pada menit ke-23. Memanfaatkan umpan terobosan Ibai Gomez, dari dalam kotak penalti John Guidetti melepaskan tendangan kaki kanan yang meluncur deras ke sudut kanan bawah. Si kulit bundar tak kuasa dihalau Ter Stegen dan kedudukan menjadi 0-1.

Barcelona mencoba membalas, namun berkali-kali gagal. Hingga turun minum angka pada papan skor masih mengunggulkan tim tamu.

Pada babak kedua Blaugrana hampir menyamakan skor di menit ke-59. Dari sektor kiri kotak penalti Lionel Messi melepaskan tendangan kaki kiri, namun bola dapat diamankan penjaga gawang.

Harapan tuan rumah kembali terjaga setelah pada menit ke-72 Luis Suarez menyamakan skor. Tendangan kaki kanannya dari sudut sempit meluncur deras ke sudut kiri bawah serta mengubah skor menjadi imbang 1-1.

Laga seolah akan berkesudahan imbang hingga Lionel Messi tampil sebagai penyelamat Barcelona enam menit jelang waktu normal berakhir. Lewat sebuah eksekusi tendangan bebas, bola hasil sepakan kaki kiri Messi meluncur akurat ke sudut kanan atas gawang dan mengubah skor menjadi 2-1. Kedudukan tersebut bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan