Menuju konten utama

Hasil Liga Gojek Traveloka, PSM Makassar Vs Sriwijaya FC 1-0

Gol kemenangan PSM Makassar dicetak Reinaldo Elias da Costa melalui titik putih di babak pertambahan waktu babak kedua.

Hasil Liga Gojek Traveloka, PSM Makassar Vs Sriwijaya FC 1-0
Ilustrasi. Pesepak bola PSM Makassar Reinaldo De Santos melakukan selebrasi usai mencetak gol pada laga uji coba melawan Perserui Serui di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (27/3). ANTARA FOTO/Sahrul Manda Tikupadang.

tirto.id - Dalam pertandingan lanjutan Liga Gojek Traveloka atau Liga 1 yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, pada Minggu sore (21/5/2017), tuan rumah PSM Makassar unggul 1-0 dari Sriwijaya FC. Kemenangan ini membuat PSM semakin kokoh di puncak klasemen sementara.

Gol kemenangan PSM Makassar dicetak Reinaldo Elias da Costa melalui titik putih di babak pertambahan waktu babak kedua. Penyerang PSM tersebut tanpa kesulitan mengeksekusi bola dari titik putih untuk menghadirkan keunggulan bagi timnya.

Penalti diberikan oleh wasit setelah Hamka Hamzah dijatuhkan Yanto Basna di kotak penalti. Keputusan wasit tersebut mendapat protes keras dari para pemain Sriwijaya FC. Bahkan sempat terjadi keributan di sisi lapangan namun bisa ditenangkan oleh ofisial kedua tim.

Berkat gol penalti tersebut, PSM Makassar akhirnya unggul 1-0. PSM berhasil mengamankan tiga angka berkat gol penalti Reinaldo di masa tambahan waktu babak kedua.

Dalam pertandingan tersebut, PSM memang mendominasi lapangan, namun penyelesaian akhir mereka jauh dari memuaskan hingga berhasil unggul melalui gol penalti setelah Hamka Hamzah dilanggar pemain lawan. Dengan tambahan angka tiga tersebut, PSM semakin mengukuhkan diri di puncak klasemen sementara dengan 16 poin dari tujuh pertandingan.

Sementara Persib di posisi kedua dengan poin 13. Kemudian masing-masing secara berurutan Madura United, Mitra Kukar, PS TNI, dan Bhayangkara dengan nilai masing-masing 12 poin. Sementara Sriwijaya Fc bertengger di posisi 11 dengan 10 poin.

Kemenangan pada laga kandang ini sangat penting bagi PSM Makassar. Di samping untuk mengamankan posisinya di puncak klasemen, juga bisa menjadi pengobat luka setelah pada pertandingan sebelumnya, PSM takluk 1-2 dari PS TNI di stadion Pakansari, pekan lalu.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Olahraga
Reporter: Abdul Aziz
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz