Menuju konten utama

Hasil Liga Champions: Real Madrid vs Tottenham Skor 1-1

Gol kedua tim masing-masing disumbang Harry Kane (Tottenham) dan Cristiano Ronaldo (Real Madrid).

Hasil Liga Champions: Real Madrid vs Tottenham Skor 1-1
Para pemain Real Madrid merayakan gol. FOTO/REUTERS.

tirto.id - Real Madrid dan Tottenham Hotspurs berbagi angka usai bermain imbang 1-1 dalam lanjutan laga Grup H Liga Champions, Rabu (18/10/2017) dini hari waktu Indonesia. Gol kedua tim masing-masing disumbang Harry Kane (Tottenham) dan Cristiano Ronaldo (Real Madrid).

Empat menit waktu normal berlangsung, El Real mendapat peluang emas. Umpan lambung Marcelo dari sayap kanan disambung Isco dengan umpan sundulan dari sisi sayap berlawanan ke tengah. Bola mengarah ke Cristiano Ronaldo dan diakhiri dengan sundulan yang hanya membentur tiang gawang.

Rebound hasil sundulan Ronaldo kemudian jatuh ke kaki Karim Benzema, namun pemain asal Perancis itu gagal mengonversi peluang menjadi gol, tembakannya melebar di kanan gawang. Menit ke-16 El Real kembali mengancam lewat kaki Ronaldo, namun bola hanya melebar di kanan gawang.

Dua menit berselang Tottenham merespons lewat Harry Kane. Memanfaatkan umpan sepak pojok, Kane melepaskan sundulan tepat dan akurat, namun bola dapat digagalkan Keylor Navas.

Upaya Kane mengejutkan tuan rumah akhirnya menemui hasil pada menit ke-27. Memanfaatkan umpan silang Mamadou Sissoko dari sayap kanan, topskor Liga Inggris dua musim beruntun itu melanjutkan bola dengan flipback yang mengecoh Keylor Navas. Bola meluncur deras ke gawang dan mengubah angka menjadi 0-1.

Tertinggal, Real Madrid mulai kian agresif menyerang. Momentum muncul setelah Tony Kroos dijatuhkan di kotak penalti oleh pemain Tottenham dan menghasilkan hadiah sepakan penalti.

Tampil sebagai eksekutor, pada menit ke-42 Ronaldo sukses menyamakan kedudukan. Sepakannya mengarah ke kanan dan mengecoh Hugo Lloris yang justru bergerak ke kanan. Skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, tepatnya menit ke-54, Real Madrid memiliki peluang emas membalik kedudukan. Memanfaatkan umpan Casemiro dari sayap kanan, Karim Benzema melepaskan sundulan dari jarak dekat, namun bola dapat digagalkan Hugo Lloris dengan kakinya.

Delapan menit kemudian Lloris kembali melakukan penyelamatan gemilang. Penjaga gawang asal Perancis itu sukses mementahkan tendangan keras Ronaldo dari sisi kiri kotak penalti. Aksi tersebut seolah terulang pada menit ke-70 kala Lloris lagi-lagi menggagalkan upaya Ronaldo, kali ini dari sektor kanan pertahanan Tottenham.

Sibuk menyerang, El Real justru dikejutkan oleh peluang Harry Kane lewat skema serangan balik. Usai menerima umpan terobosan dan bebas dari kawalan lawan, Kane menceploskan bola ke tiang jauh, namun masih melebar.

Tiga menit berselang giliran Christian Eriksen yang mengancam. Lewat skema serupa, pemain asal Denmark itu melepaskan tendangan ke tiang dekat, namun bola hasil sepakannya melebar.

Upaya jual beli serangan terus dilakukan kedua tim, namun tak satupun gol tercipta. Skor akhir 1-1.

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPIONS 2017 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Maya Saputri