tirto.id - Hasil pertandingan Liga 1 2020 pekan pertama antara Persikabo vs Arema FC yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pada Senin (2/3/2020) berakhir dengan skor 0-2. Tim Singo Edan mengawali kiprahnya di kompetisi Shopee Liga 1 2020 dengan mulus di kandang Persikabo 1973.
Persikabo 1973 –yang musim lalu bernama Tira Persikabo– menurunkan skuad terbaiknya saat menjamu Arema FC di laga pertama Liga 1 2020. Pelatih Ihar Kruyushenko memasang duet Ciro Alves dan Alex Goncalves di lini depan, dengan didukung barisan gelandang seperti Arthur Bonai, Guntur Triaji, serta Petteri Pennanen.
Di sisi lain, starting line-up Arema FC yang kini dibesut oleh Roberto Carlos Mario Gomez juga menyuguhkan sejumlah pemain barunya dalam laga tandang ke markas Persikabo 1973. Oh In Kyun, Dave Mustaine, dan Kushedya Hari Yudo, dipasang sejak awal pertandingan.
Tim Singo Edan langsung menggebrak sedari permulaan babak pertama. Persikabo 1973 pun dibuat kaget karena gawang mereka yang dikawal Dwi Kustanto kebobolan dengan amat cepat. Kushedya Hari Yudo mencetak gol bagi Arema FC di menit ke-5 dan membawa timnya unggul 0-1.
Sebagai tuan rumah, Persikabo 1973 berusaha membalas dengan lebih menggencarkan serangan ke area pertahanan Arema FC. Namun, lini belakang tim tamu yang digalang oleh kuartet Syaiful Indra Cahya, Bagas Adi Nugroho, Johan Alfarizi, dan Syaiful Indra Cahya, tampil solid.
Skor 0-1 yang bertahan hingga babak pertama usai coba dikejar oleh Persikabo 1973. Di babak kedua, Laskar Pajajaran langsung melancarkan gelombang serangan. Akan tetapi, justru gawang Dwi Kustanto yang terkoyak lagi.
Kushedya Hari Yudo lagi-lagi menjadi momok bagi barisan bek tuan rumah. Striker asli Malang ini membuat tim Singo Edan semakin menjauh berkat gol keduanya pada menit 49. Skor 0-2 ternyata menjadi hasil akhir pertandingan ini. Arema FC menang di laga tandang.
Susunan Pemain Persikabo vs Arema FC
Persikabo 1973: Dwi Kuswanto; Aditya Putra Dewa, Andy Setyo, Artyom Filiposyan, Abduh Lestaluhu, Izmy Hatuwe; Arthur Bonai, Guntur Triaji, Petteri Pennanen; Ciro Alves, Alex Goncalves
Arema FC: Teguh Amiruddin; Syaiful Indra, Bagas Adi Nugroho, Johan Alfarizi, Syaiful Indra Cahya, Hendro Siswanto, Oh In Kyun, Dave Mustaine, Dendi Santoso, Muhamad Rafli, Kushedya Hari Yudo
Editor: Fitra Firdaus