Menuju konten utama
Serie A

Hasil Lengkap Liga Italia Pekan 2: AS Roma Gagal Gusur Juventus

AS Roma menempati urutan 5 di klasemen sementara Liga Italia Serie A musim ini hingga pekan kedua.

Hasil Lengkap Liga Italia Pekan 2: AS Roma Gagal Gusur Juventus
Pertandingan semi-final Liga Champions antara AS Roma vs Liverpool. twitter/@LFC

tirto.id - AS Roma gagal menggusur Juventus dari puncak klasemen setelah hanya mampu bermain imbang 2-2 kontra Atalanta di Stadion Olimpico, Selasa (28/8/2018). Berikut ini hasil lengkap Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan kedua.

Seharusnya, jika Giallorossi berhasil mengalahkan Atalanta dengan selisih minimal 3 gol, maka posisi Juventus di puncak klasemen dapat diambil-alih. Namun, AS Roma tidak sanggup memaksimalkan laga kandang dan hanya meraih satu poin lantaran ditahan Atalanta.

Daniele De Rossi dan kawan-kawan bahkan tertinggal 1-3 terlebih dulu dari Atalanta hingga babak pertama berakhir. Beruntung, skuad asuhan Eusebio Di Francesco mampu menambah dua gol di babak kedua untuk memaksakan hasil imbang.

Skor sama kuat ini menempatkan AS Roma di urutan 5 klasemen sementara hingga pekan kedua. Sementara Atalanta ada satu tingkat di atasnya, yakni di peringkat 4. Untuk jajaran tiga besar tetap ditempati oleh Juventus, Napoli, dan SPAL yang sama-sama mengemas dua kemenangan dalam dua laga pertama.

Di laga lainnya, Inter Milan juga gagal memanfaatkan pertandingan kandang setelah diimbangi Torino dengan skor 2-2. Jadi, dalam dua laga di pekan awal ini, skuad asuhan Luciano Spaletti belum pernah meraih kemenangan. Begitu pula dengan Lazio yang di pekan kedua dihantam Juventus setelah di pekan pertama dipermalukan Napoli.

Hasil Lengkap Liga Italia Pekan 2

Juventus vs Lazio Skor 2-0

Napoli vs AC Milan Skor 3-2

SPAL vs Parma Skor 1-0

Cagliari vs Sassuolo Skor 2-2

Fiorentina vs Chievo Skor 6-1

Frosinone vs Bologna Skor 0-0

Genoa vs Empoli Skor 2-1

Inter Milan vs Torino Skor 2-2

Udinese vs Sampdoria Skor 1-0

AS Roma vs Atalanta Skor 3-3

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Iswara N Raditya