Menuju konten utama

Hasil India Open 2019: Menang Mudah, Hafiz/Gloria ke 16 Besar

Hasil India Open 2019: Hafiz/Gloria berhasil lolos ke 16 besar setelah mengalahkan pasangan tuan rumah Raju Mohamed Rehan/J.Anees Kowsar.

Hasil India Open 2019: Menang Mudah, Hafiz/Gloria ke 16 Besar
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia Hafiz Faisal dan Gloria Emanuelle Widjaja melakukan tos usai mencetak angka dari lawannya pasangan pebulu tangkis Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir pada kejuaraan All England 2018 BWF World Tour Super 1000 di Birmingham, Kamis (15/3/2018). ANTARA FOTO/Handout/Humas PBSI

tirto.id - Ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sukses melangkah ke babak 16 besar India Open 2019, usai memetik kemenangan mudah atas pasangan tuan rumah, Raju Mohamed Rehan/J.Anees Kowsar, di babak pertama (32 besar).

Hanya butuh waktu 22 menit bagi duet unggulan ke-4 tersebut untuk mengemas kemenangan straight game dengan skor identik 21-10, 21-10, di court-3 K.D.Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Rabu (27/3/2019) malam.

Hafiz/Gloria langsung menunjukkan kedigdayaan mereka sejak awal gim pertama. Skor 11-6 menandai jeda interval untuk pasangan Indonesia. Tak lama kemudian gim pertama pun dalam genggaman Hafiz/Gloria dengan skor 21-10.

Mirip dengan set pertama, pasangan tuan rumah tetap tak mampu mengimbangi pola permainan Hafiz/Gloria di gim kedua. Pasangan Indonesia memimpin jauh 11-4 saat jeda. Mereka pun kembali membukukan kemenangan di gim kedua dengan skor 21-10.

Usai laga, Hafiz Faizal memang mengungkapkan jika lawan mereka di babak 32 besar ini belum terlalu tangguh. Kendati demikian ganda campuran yang pada pekan ke-13 BWF menduduki ranking 11 dunia itu mengaku harus tetap waspada terhadap semua rival mereka di lapangan.

“Hari ini memang lawan kami belum terlalu berat, namun kami tetap waspada. Tadi kami bermain dengan pola kami seperti biasa,” terang Hafiz, seperti dikutip dari Antara.

“Kami memang memanfaatkan pertandingan pertama itu sekaligus untuk beradaptasi dengan lapangan. Kami merasakan ada angin sedikit, tapi itu tidak terlalu bermasalah,” tambahnya.

Untuk babak 16 besar yang bakal digelar hari Kamis (28/3/2019), Hafiz/Gloria telah ditunggu ganda campuran asal India yang lain, Pranaav Jerry Chopra/Reddy N.Sikki.

Selain Hafiz/Gloria, tiga wakil ganda campuran Indonesia lainnya juga telah memastikan lolos ke babak 16 besar turnamen berkategori Super 500 ini. Mereka adalah Ricky Karandasuwardi/Pia Zebadiah Bernadet, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Sementara itu, pasangan Yehezkiel Fritz Mainaky/Lyanny Alessandra Mainaky gagal melaju usai takluk dari wakil Cina.

Baca juga artikel terkait INDIA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus