Menuju konten utama
Hasil Hylo Open 2022

Hasil Hylo Open 2022 Tadi Malam & Daftar Lolos Babak 8 Besar

Hasil Hylo Open 2022 tadi malam sampai Jumat (4/11) dini hari, babak 16 besar. 5 wakil Indonesia dalam daftar lolos babak 8 besar (perempat final) Hylo Open

Hasil Hylo Open 2022 Tadi Malam & Daftar Lolos Babak 8 Besar
Pebulu tangkis tungal putra Indonesia Jonatan Christie bertanding melawan Anders Antonsen dari Denmark dalam babak perempat final Daihatsu Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (17/1/2020). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Hasil lengkap Hylo Open 2022 tadi malam sampai Jumat (4/11/2022) dini hari di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman. Dari 8 wakil Indonesia yang bertarung di babak 16 besar, 5 di antaranya berhasil merebut kemenangan sekaligus dipastikan masuk daftar lolos babak 8 besar (perempat final) Hylo Open 2022.

Ganda camapuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari membuka perjuangan wakil Indonesia di babak 16 besar Hylo Open 2022 dengan sangat baik. Tampil pada urutan laga ke-2 di Court 2, duet unggulan 7 tersebut berhasil melewati hadangan ganda Prancis, Lucas Corvee/Sharone Bauer.

Gim pertama berjalan sangat ketat, namun Rinov/Pitha tetap mampu merebut kemenangan dengan skor tipis 23-21. Sementara ketika memasuki set kedua, performa pasangan Merah Putih meningkat drastis, hingga menyelesaikan laga dengan skor 21-11. Duel straight game berjalan dalam tempo 34 menit.

“Pada gim pertama kami masih mencoba beberapa pola permainan, dan sempat hilang fokus di poin kritis. Di gim kedua kami lebih yakin dengan pola yang sudah kami terapkan. Kami bermain lebih berani dan fokus untuk tiap poinnya,” ucap Rinov selepas laga, dikutip dari Antara.

Tak hanya itu, sektor ganda campuran Indonesia juga berhasil meloloskan 1 pasangan lain, yakni duet Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati. Pada Jumat (4/11/2022) dini hari tadi Rehan/Lisa secara meyakinkan menang 2 set langsung 21-11 dan 21-10, atas William Villeger/Anne Tran (Prancis).

Beralih ke nomor tunggal putra. Anthony Sinisuka Ginting yang dalam beberapa kejuaraan terakhir kesulitan menunjukkan performa terbaiknya, kali ini berhasil melangkah ke perempat final Hylo Open 2022.

Malam tadi pemain unggulan 5 tersebut berhasil menundukkan atlet muda Jepang, Kodai Naraoka, lewat pertarungan straight game 21-13 dan 21-19, dalam durasi 40 menit permainan.

Untuk laga babak 8 besar pada Jumat (4/11/2022) petang nanti, Ginting akan menghadapi unggulan 4 asal Singapura, Loh Kean Yew. Adapun dini hari tadi Kean Yew sanggup menyingkirkan tunggal Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, lewat pertarungan rubber game.

Sedangkan 2 tiket babak perempat final sisanya dihasilkan lewat aksi tunggal putra Jonatan Christie, serta tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

Gregoria berhasil menundukkan unggulan 2 asal Thailand, Pornpawee Chochuwong, via rubber game. Sementara Jojo menumbangkan rekannya sendiri Chico Aura Dwi Wardoyo, lewat skor ketat 21-18 dan 30-28.

Hasil Hylo Open 2022 Tadi Malam

Berikut agenda para pemain Indonesia dalam jadwal Hylo Open 2022 hari ini babak 16 besar, Kamis (3/11/2022). Mengenai order of play dan jadwal lengkap semua laga bisa dilihat melalui tautan ini.

Lapangan 1 (Court 1)

[MD] Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) / 16-21, 18-21

[MS] Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Kodai Naraoka (Jepang) / 21-13, 21-19

[MS] Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia) vs Jonatan Christie (Indonesia) / 18-21, 28-30

Lapangan 2 (Court 2)

[XD] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Lucas Corvee/Sharone Bauer (Prancis) / 23-21, 21-11

[MS] Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs Loh Kean Yew (SIngapura) / 21-17, 15-21, 19-21

[XD] Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs William Villeger/Anne Tran (Prancis) / 21-11, 21-10

[WS] Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Pornpawee Chochuwong (Thailand) / 21-14, 20-22, 22-20

Daftar Lolos Babak 8 Besar Hylo Open 2022

Berikut para pemain Indonesia yang sudah dipastikan masuk dalam daftar lolos 8 besar (perempat final) Hylo Open 2022.

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting

Jonatan Christie

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung

Ganda Campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati

Baca juga artikel terkait HYLO OPEN 2022 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya