tirto.id - Hasil laga antara Getafe vs Sevilla dalam gelaran La Liga Spanyol jornada 33 yang dihelat Minggu (21/4/2019) di Stadion Coliseum Alfonso Perez berakhir dengan skor 3-0. Diwarnai kartu merah untuk Sergio Escudero dan Djene Dakonam, Getafe sukses menggeser Sevilla melalui dua gol penaltinya hingga merebut posisi keempat di klasemen sementara.
Pada pertandingan ini, Getafe memasang formasi 4-4-2. Hugo Duro dan Jorge Molina ditandemkan dilini depan tuan rumah. Sementara Sevilla mengusung pola 3-4-1-2 dengan mengandalkan Wissam Ben Yedder serta Franco Vazquez di sektor serangan.
Babak pertama berjalan, Getafe sudah unggul 2-0 atas tamunya. Gol pertama laga ini dicetak oleh Jaime Mata pada menit ke-35 melalui titik putih. Tembakan kaki kanannya tepat mengarah ke tengah atas gawang yang dikawal oleh Tomas Vaclik. Skor 1-0.
Berikutnya, Jorge Molina turut menyumbangkan satu gol pada masa injury time juga melalui tendangan penalti. Melalui VAR, Sergio Escudero pun akhirnya dikartu merah oleh wasit akibat hand ball yang dilakukannya. Skor 2-0 menutup paruh pertama.
Memasuki babak kedua, Jorge Molina berhasil mencetak brace setelah kembali membobol gawang Vaclik pada menit ke-53. Kali ini Molina menggunakan kaki kanannya untuk melepaskan tembakan yang sangat dekat dengan gawang. Angka melebar menjadi 3-0.
Menit ke 74, Djene Dakonam mendapatkan kartu merah dari wasit akibat pelanggarannya terhadap Jesus Navas. VAR pun menyebabkan kedua tim melanjutkan laga dengan sama-sama memainkan 10 pemainnya.
Quincy Promes sebenarnya sempat melakukan ancaman lewat tembakannya dari luar kotak 16 memanfaatkan umpan Simon Kjaer. Tapi usahanya gagal menjebol gawang tuan rumah.
Hingga laga babak kedua berakhir, tidak ada lagi gol tambahan. Wasit pun meniup panjang peluitnya tanda usainya pertandingan dengan kedudukan akhir 3-0 untuk kemenangan Getafe.
Bermain di depan publik sendiri, Los Azulones mencatatkan penguasaan bola sebesar 36 persen berbanding 64 persen kepunyaan Sevilla. Tapi, Getafe mampu melepaskan tiga kali tembakan on target. Sedangkan tim tamu dua kali melakukannya.
Pencetak gol: Jaime Mata '35 (P), Jorge Molina '45+5 (P), '53
Daftar Susunan Pemain
Getafe (4-4-2): David Soria; Leandrod Cabrea, Ignasi Miguel, Djene Dakonam, Bruno Gonzalez; Jaime Mata, Nemanja Maksimovic, Mauro Arambari, Gaku Shibasaki; Hugo Duro, Jorge Molina
Cadangan: Leandro Chichizola, Mathieu Flamini, Samu Saiz, Angel Rodriguez, Markel Bergara, Francisco Portillo, Sebastian Cristoforo
Sevilla (3-5-2): Tomas Vaclik; Gabriel Mercado, Simon Kjaer, Sergi Gomez; Jesus Navas, Ibrahim Amadou, Ever Banega, Sergio Escudero, Munir El Haddadi; Wissam Ben Yedder, Franco Vazquez
Cadangan: Quincy Promes, Sergio Escudero, Marko Rog, Roque Mesa, Aleix Vidal, Juan Soriano, Bryan Gil, Joris Gnagnon
Editor: Fitra Firdaus