Menuju konten utama

Hasil Fuzhou China Open 2019: Minions Lolos ke Perempat Final

Hasil 16 besar Fuzhou China Open 2019: ganda putra Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya melaju ke perempat final.

Hasil Fuzhou China Open 2019: Minions Lolos ke Perempat Final
Ilustrasi. Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon mengembalikan kok ke arah ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan dalam final Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (21/7/2019). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/foc.

tirto.id - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melaju ke perempat final (8 besar) Fuzhou China Open 2019. Pasangan juara bertahan tersebut sukses menumbangkan ganda tuan rumah, He Ji Ting/Tan Qiang di babak 16 besar.

Bertarung selama 46 menit di court-1 Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Cina, Kamis (7/11/2019), pasangan berjuluk Minions mencatat kemenangan rubber game dengan skor 16-21, 21-11, dan 21-16.

Marcus/Kevin membuka gim pertama dengan keunggulan skor 3-1. Namun, torehan empat angka beruntun dari pasangan tuan rumah, membalikkan kedudukan menjadi 3-5. Masuk masa jeda, He/Tan mampu memperlebar jarak menjadi 7-11.

Pasangan Indonesia sempat menipiskan ketertinggalan menjadi 12-13. Namun, selepas itu kendali permainan kembali berada di tangan ganda tuan rumah. Skor 16-21 menutup gim pertama untuk keunggulan kubu tuan rumah.

Marcus/Kevin masih sempat berada dalam tekanan lawan pada awal gim kedua, saat mereka tertinggal 2-4. Meski demikian pasangan peringkat 1 dunia itu mampu bangkit dengan membalikkan kedudukan menjadi 11-7 ketika jeda.

Performa Minions kian membaik selepas rehat. Tekanan gencar Marcus/Kevin efektif menghasilkan poin, kedudukan berubah 16-8. Gim kedua berhasil menjadi milik kubu Indonesia dengan skor 21-11.

Gim penentuan berjalan ketat, kedua pasangan silih berganti memimpin skor. He/Tan membuka keunggulan 3-5, tetapi Marcus/Kevin berhasil membalikkan kedudukan 6-5. Skor tipis 11-10 menandai interval gim ketiga untuk pasangan Indonesia.

Pertarungan sengit masih berlanjut selepas rehat. Kedua pasangan secara bergantian memimpin kedudukan. Akan tetapi momentum datang bagi Marcus/Kevin saat memasuki periode krusial. Beberapa torehan angka beruntun menyudahi pertandingan untuk kemenangan ganda Indonesia, lewat skor 21-16.

Hasil pertandingan hari ini kian mempertegas dominasi Marcus/Kevin terhadap He/Tan menjadi 6-1 dalam rekor head to head. Di babak perempat final (8 besa) yang akan digelar Jumat besok (8/11), Minions telah ditunggu wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, yang sebelumnya sukses menumbangkan unggulan ke-7 sekaligus wakil tuan rumah, Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong.

Kontingen Indonesia masih memiliki dua pasang wakil ganda putra yang belum turun di babak 16 besar. Pasangan unggulan-2 Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ditantang wakil tuan rumah lainnya, Ou Xuan Yi/Zhang Nan. Sedangkan unggulan-5 Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan mendapat ujian dari ganda Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Laga 16 besar Fuzhou China Open 2019 khusus court-1 dapat dinikmati melalui siaran langsung TVRI. Sedangkan pantauan laga untuk semua lapangan bisa dilakukan lewat tayangan live score di BWF Tournamentsoftware, dengan mengunjungi tautan ini.

Baca juga artikel terkait FUZHOU CHINA OPEN 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus