tirto.id - Tim putri Jepang sukses mempertahankan gelar juara kejuaraan Badminton Asia Team Championships (BATC) 2020.
Akane Yamaguchi dan kolega berhasil menumbangkan skuad putri Korea Selatan dengan skor telak 3-0, dalam laga final yang digelar di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, hari Minggu (16/2/2020).
Jepang mempuka skor lewat tunggal putri pertama mereka Akane Yamaguchi. Pemain peringkat 3 dunia itu dipaksa bertarung rubber game menghadapi atlet 17 tahun milik Korea Selatan, An Se Young. Usai berjuang selama 83 menit, Akane menang dengan skor 21-18, 19-21, dan 23-21.
Skuad putri Negeri Sakura berhasil memperlebar jarak menjadi 2-0 berkat sumbangan poin dari ganda putri pertama mereka Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Pasangan peraih 3 kali runner-up kejuaraan dunia tersebut, unggul dua set langsung atas ganda pertama Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan. Fukushima/Hirota menang dengan skor identik 21-16 dan 21-16.
Kemenangan tim putri Jepang dipastikan oleh tunggal kedua mereka, Sayaka Takahashi, yang turun di partai ketiga.
Menghadapi pemain Korea Selatan berperingkat 12 dunia, Sung Ji Hyun, Sayaka menang straight game lewat skor 21-16 dan 21-12.
Hasil posiif tim Jepang dalam laga final hari ini sekaligus mengulangi kesuksesan yang mereka torehkan di ajang BATC edisi 2018 lalu.
Ketika itu pasukan putri Negeri Sakura juga berhasil membukukan kemenangan telak 3-0 atas Cina di laga puncak.
Tim Jepang juga tercatat sebagai pemegang trofi terbanyak ajang BATC kategori putri dengan 2 kali gelar juara.
Kemudian disusul oleh Cina dengan catatan 1 kali gelar juara yang mereka peroleh saat gelaran perdana tahun 2016.
Berikutnya laga final beregu putra kejuaraan BATC 2020 antara Indonesia kontra Malaysia dijadwalkan berlangsung pukul 16.00 waktu setempat, atau pukul 15.00 WIB.
Pertandingan tersebut bakal disiarkan langsung oleh stasiun televisi Net TV. Tayangan live streaming juga dapat ditonton melalui Mola TV.
Berikut hasil lengkap final beregu putri BATC 2020
[Putri] JEPANG vs KOREA SELATAN
[Tunggal Putri-1] Akane Yamaguchi vs An Se Young (21-18, 19-21, 23-21)
[Ganda Putri-1] Yuki Fukushima/Sayaka Hirota vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (21-16, 21-16)
[Tunggal Putri-2] Sayaka Takahashi vs Sung Ji Hyun (21-16, 21-12)
[Ganda Putri-2] Nami Matsuyama/Chiharu Shida vs Kim So Yeong/Kong Hee Yong (-tidak dipertandingkan-)
[Tunggal Putri-3] Aya Ohori vs Kim Ga Eun (-tidak dipertandingkan-)
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Yandri Daniel Damaledo