Menuju konten utama

Hasil F1 GP Austria 2018: Verstappen Juara, Hamilton Gagal Finis

Max Verstappen menjadi juara dalam seri kesembilan F1 2018, Grand Prix Austria pada Minggu (1/7/2018).

Hasil F1 GP Austria 2018: Verstappen Juara, Hamilton Gagal Finis
Pembalap F1 Red Bull, Max Verstappen dalam Grand Prix Austria di Red Bull Ring pada Minggu (01/07/2018). Ronald Zak

tirto.id - Hasil F1 Grand Prix Austria pada Minggu (1/7/2018) memastikan Max Verstappen (Red Bull) jadi juara. Dalam lomba yang digelar di Red Bull Ring, sang pebalap Belanda unggul dari duo Ferrari yang masuk podium, Kimi Raikkonen dan Sebastian Vettel. Sementara itu, Lewis Hamilton (Mercedes) gagal finis.

Kejutan besar terjadi di GP Austria ketika dua pebalap Mercedes, Hamilton dan Valtteri Bottas sama-sama mengalami DNF. Jika Bottas yang menempati pole position harus pulang lebih awal karena masalah gear-box, maka Hamilton dirugikan oleh kesalahan taktik timnya sendiri saat ada virtual safety car (VSC).

Namun, hal ini tidak menutupi kegemilangan Max Verstappen yang melahap total 71 lap dengan waktu 1 jam 21 menit 56,024 detik. Pebalap Belanda itu mencatatkan kemenangan pertamanya musim ini, yang membantunya melewati Bottas ke peringkat kelima klasemen F1 2018.

Verstappen hanya memiliki selisih tipis 1,504 detik dari peringkat kedua, Kimi Raikkonen. Di sisi lain, keputusan Ferrari tidak menggunakan team-order juga menjadi pertanyaan tersendiri. Pasalnya, Sebastian Vettel akhirnya finis di urutan ketiga, berjarak 3,181 detik dari Verstappen dan hanya 1,577 detik dari rekan setimnya.

Penampilan sensasional lain dirasakan oleh duo Haas, Romain Grosjean dan Kevin Magnussen yang mencatatkan posisi keempat dan kelima balapan. Bagi Grosjean, menyelesaikan lomba di empat besar adalah yang pertama untuknya musim ini, sementara bagi Magnussen, kini ia berhak ada di tujuh besar.

Duo Force India, Esteban Ocon dan Sergio Perez mengikuti jejak dengan finis di nomor enam dan tujuh. Mereka diikuti oleh pebalap McLaren, Fernando Alonso. Posisi 10 besar lomba ditutup oleh pasangan pebalap Sauber, Charles Leclerc dan Marcus Ericsson.

Berikut ini hasil Grand Prix Austria yang digelar pada Minggu, 1 Juli 2018.

No.PebalapTimSelisih
1Max VerstappenRed Bull
2Kimi RaikkonenFerrari1.504
3Sebastian VettelFerrari3.181
4Romain GrosjeanHaas1 lap
5Kevin MagnussenHaas1 lap
6Esteban OconForce India1 lap
7Sergio PerezForce India1 lap
8Fernando AlonsoMcLaren1 lap
9Charles LeclercSauber1 lap
10Marcus EricssonSauber1 lap
11Pierre GaslyToro Rosso1 lap
12Carlos Sainz Renault1 lap
13Lance StrollWilliams2 laps
14Sergey SirotkinWilliams2 laps
15Stoffel VandoorneMcLaren6 laps
16Lewis HamiltonMercedes9 laps
17Brendon HartleyToro Rosso17 laps
18Daniel RicciardoRed Bull18 laps
19Valtteri BottasMercedes58 laps
20Nico HulkenbergRenault60 laps

Baca juga artikel terkait FORMULA 1 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus