Menuju konten utama

Hasil Badminton Thailand Open 16 Jan Hari Ini: Ginting Gagal Final

Hasil badminton semifinal Yonex Thailand Open 16 Januari 2021, tunggal putra Anthony Ginting gagal menyusul Praveen/Melati dan Greysia/Apriyani ke final.

Hasil Badminton Thailand Open 16 Jan Hari Ini: Ginting Gagal Final
Pebulu tangkis putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke pebulu tangkis India Sai Praneeth Bhamidipati pada babak ketiga Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Kamis (22/8/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak/pd.

tirto.id - Hasil semifinal badminton Yonex Thailand Open 16 Januari 2021, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting gagal mengikuti langkah ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu, yang sudah lebih dulu memastikan laga puncak. Dengan demikian Indonesia mempunyai 2 wakil saja dalam daftar laga final, hari Minggu (17/1/2021) besok.

Berlaga pada partai penutup semifinal alias urutan laga ke-10 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (16/1/2021) malam, Ginting takluk dari tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen. Tampil selama 63 menit, pemain unggulan 5 tersebut kalah rubber game dengan skor 19-21, 21-13, dan 13-21.

Sementara itu pada partai ke-2 siang tadi, Praveen/Melati sukses melewati hadangan ganda campuran Perancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, lewat pertarungan 2 set langsung dalam tempo 46 menit, dengan skor 21-16 dan 23-21.

Hasil ini sekaligus menuntaskan pembalasan bagi Praveen/Melati yang sebelumnya pernah kalah di tangan Gicquel/Delrue dalam ajang Indonesia Masters 2020.

"Kami merasa pasangan Prancis bermain bagus hari ini. Mereka punya pola yang menyulitkan. Kami memang mau revans usai kekalahan di Indonesia Masters tahun lalu,” ucap Praveen Jordan selepas laga, dikutip dari laman PBSI.

“Kami tahu kami bisa. Persiapan kami bagus dan kami menikmatinya, kami juga semakin termotivasi untuk besok (final)," imbuh pebulutangkis 26 tahun itu.

Adapun pasangan Greysia/Apriyani yang tampil pada urutan laga ke-4, membukukan kemenangan rubber game 15-21, 21-15, dan 21-16, atas wakil Korea Selatan, Lee So Hee/Shin Seung Chan. Di final besok mereka akan menghadapi pasangan tuan rumah, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

“Kami baru saja memainkan yang terbaik. Kami tidak banyak berpikir. Saya merasa emosional bukan hanya karena kami memenangkan pertandingan, tetapi karena semua kerja keras yang kami lakukan. Ini adalah penampilan yang bagus bagi kami untuk maju ke Olimpiade,” terang Greysia Polii

“Mereka (So Hee/Seung Chan) kuat dan terus menyerang kami, memukul dengan sangat keras. Di gim kedua kami harus membalas serangan mereka dan menyesuaikan diri dengan angin. Kami mendapatkan kepercayaan diri kami kembali setelah memenangkan gim kedua,” tambahnya.

Merah Putih sejatinya juga punya kesempatan di nomor ganda putra. Namun sayang, pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, harus mengakui ketangguhan wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong, lewat pertarungan straight game.

"Kami bersyukur bisa sampai semifinal tapi saya tidak puas dengan penampilan hari ini. Apa yang terjadi di lapangan bukan apa yang kami rencanakan, strategi kami tidak berjalan," ujar Daniel Mathin selepas laga.

Berikut hasil lengkap semifinal kejuaraan badminton Yonex Thailand Open 2021, hari Sabtu (16/1/2021).

[Ganda Campuran] Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Seo Seung Jae/Chae Yujung (Korea Selatan) / 17-21, 21-17, 22-20

[Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Thom Gicquel/Delphine Delrue (Perancis) / 21-16, 23-21

[Ganda Putra] Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia) / 19-21, 10-21

[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan) / 15-21, 21-15, 21-16

[Tunggal Putri] An Se Young (Korea Selatan) vs Carolina Marin (Spanyol) / 18-21, 16-21

[Ganda Putra] Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) vs Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korea Selatan) / 15-21, 21-14, 21-14

[Ganda Putri] Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korea Selatan) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) / 17-21, 21-17, 20-22

[Tunggal Putri] Tai Tzu Ying (Taiwan) vs Mia Blichfeldt (Denmark) / 21-8, 23-21

[Tunggal Putra] Chou Tien Chen (Taiwan) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong) / 21-17, 18-21, 15-21

[Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Viktor Axelsen (Denmark) / 19-21, 21-13, 13-21

Berikut urutan laga final Yonex Thailand Open 2021, hari Minggu (17/1/2021) besok.

[Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

[Ganda Putra] Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia)

[Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand)

[Tunggal Putri] Carolina Marin (Spanyol) vs Tai Tzu Ying (Taiwan)

[Tunggal Putra] Viktor Axelsen (Denmark) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)

Baca juga artikel terkait YONEX THAILAND OPEN 2021 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus