Menuju konten utama
Liga Italia

Hasil AS Roma vs Inter Milan di Liga Italia Skor Sementara 0-1

Skor babak pertama 0-1 menjadi hasil AS Roma vs Inter Milan dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A 2018/2019.

Hasil AS Roma vs Inter Milan di Liga Italia Skor Sementara 0-1
Pemain Inter Milan merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Hasil pertandingan AS Roma vs Inter Milan dalam lanjutan pekan pekan ke-14 Liga Italia Serie A 2018/2019 berkesudahan dengan skor babak pertama 0-1. Bertanding di Stadion Olimpico pada Senin (3/11/2018), tim tamu berhasil unggul berkat gol yang dicetak Keita Balde pada menit 37.

Dua perubahan dilakukan pelatih AS Roma, Eusiebio Di Francesco di susunan tim utama sejak bertanding melawan Real Madrid pada tengah pekan lalu. Pemain muda yang berposisi sebagai winger Nicolo Zaniolo kembali mendapat tempat utama. Selain itu, absennya Edin Dzeko membuat Patrik Schick kembali dimainkan sejak menit pertama. Cederanya Stephan El Shaarawy membuat Alessandro Florenzi mengisi posisi sayap kanan.

Di pihak lawan, pelatih Luciano Spalletti membuat tiga pergantian pemain utama sejak terakhir kalah dari Tottenham Hotspurs di ajang Liga Champions. Keita Balde, Borja Valero dan Joao Mario kembali masuk ke tim utama menggantikan Matteo Politano, Matias Vecino dan Radja Nainggolan. Selain itu Mauro Icardi akan menjadi ujung tombak Nerazzuri.

Babak pertama dimulai, tim tamu terlebih dahulu memberikan ancaman kepada tuan rumah. Pada menit ke-3, Keita Balde sukses memberikan umpan silang dari sayap kanan ke arah kotak penalti. Mauro Icardi sukses menyambutnya dengan sepakan, namun arah bola masih melenceng dari sasaran.

Pada menit 11, Keita Balde memberikan ancaman kembali ke gawang AS Roma. Kali ini, mantan pemain Lazio tersebut melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti. Arah bola mengarah akurat ke gawang, namun Robin Olson dengan sigap mampu mengamankan bola.

Tuan rumah sendiri baru memberi ancaman pada menit 14 melalui aksi Alessandro Florenzi. AS Roma membangun serangan dengan baik dan bola jatuh di kaki Florenzi yang berada di sisi kanan depan kotak penalti. Kapten AS Roma tersebut melepaskan sepakan mendatar ke tiang dekat, namun Samir Handanovic dengan cekatan menghalaunya.

Giallorossi mendapatkan peluang terbaiknya pada menit 26. Patrick Schick sukses menyodorkan umpan kepada Alessandro Florenzi yang kemudian langsung melepaskan sepakan keras dari ujung kotak penalti. Namun, bola masih membentur tiang gawang.

Keita Balde kembali berhasil lolos dari kawalan bek-bek Inter Milan dan melepaskan tandukan usai menyambut umpan tarik dari Danillo D'Ambrosio pada menit 34. Akan tetapi bola hasil tandukannya masih mengarah tepat ke kiper AS Roma, Robin Olsen.

Usaha Keita Balde akhirnya terbayar menjadi gol pada menit 37. Melalui serangan cepat, yang menuju ke daerah kiri pertahanan AS Roma, Danilo D'Ambrosio yang menerima bola dari Joao Mario menyodorkan umpan silang ke arah kotak penalti yang sukses disambar Keita.

Hingga babak pertama berakhir, keunggulan tim tamu tetap bertahan. AS Roma mencatat 3 peluang tepat sasaran dari total 43% penguasaan bola. Sementara Inter Milan memiliki 5 peluang on target.

Susunan Pemain

AS Roma (4-2-3-1): Robin Olsen; Davide Santon, Juan Jesus, Kostas Manolas, Aleksandar Kolarov; Bryan Cristante, Steven Nzonzi; Alessandro Florenzi, Nicolo Zaniolo, Cengiz Under; Patrik Schick

Inter Milan (4-2-3-1): Samir Handanovic; Danilo D'Ambrosio, Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Kwadwo Asamoah; Marcelo Brozovic, Borja Valero; Keita Balde, Joao Mario, Ivan Perisic; Mauro Icardi.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan