Menuju konten utama
La Liga Spanyol 2018

Hasil Alaves vs Real Madrid Skor Akhir 1-0 Los Blancos Tumbang Lagi

Gol Manu Garcia di ujung laga menjadi penentu hasil Alaves vs Real Madrid di La Liga Spanyol pada Minggu (7/10/2018) yang ditutup dengan skor akhir 1-0.

Hasil Alaves vs Real Madrid Skor Akhir 1-0 Los Blancos Tumbang Lagi
Pemain Real Madrid Karim Benzema dan Gareth Bale berdebat dengan wasit saat mereka menunggu keputusan VAR tentang gol yang dicetak oleh Benzema selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Leganes di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Sabtu, September 1, 2018. AP / Andrea Comas

tirto.id - Pertandingan Liga Spanyol antara Alaves vs Real Madrid di Stadion Mendizorroza pada Minggu (7/10/2018) ditutup dengan skor akhir 1-0 berkat gol Manu Garcia pada injury time. Akibat hasil ini, Los Blancos melanjutkan rekor tak pernah menang hingga empat laga beruntun, sekaligus gagal naik ke puncak.

Real Madrid melanjutkan rekor buruk mereka tidak bisa mencetak gol dalam empat partai berturut-turut sejak dikalahkan Sevilla 3-0. Dengan nilai yang tetap 14 poin dari delapan laga, Madrid gagal menggeser Barcelona yang baru bermain pada Senin (8/10) sebagai pemimpin klasemen Liga Spanyol.

Tim asuhan Julen Lopetegui memulai pertandingan dengan formasi 4-4-2. Tambahan Dani Ceballos diharapkan oleh tim tamu menebalkan kekuatan mereka di sektor tengah. Namun, menghadapi Alaves yang disiplin dalam bertahan, dengan varian formasi 4-3-3 yang bisa menjadi 4-5-1, Madrid kesulitan.

Sepanjang babak pertama, tidak ada gol yang tercipta. Peluang juga cukup terbatas. Pada menit kesembilan, aksi Karim Benzema bisa dinetralkan oleh refleks Ximo Navarro. Sementara itu, menit ke-26, giliran Raphael Varane yang menghindarkan Madrid dari ancaman bola silang Jonathan Calleri.

Tidak mau diam membeku, Lopetegui kemudian memasukkan Mariano Diaz, disusul Marco Asensio untuk mengubah nasib Madrid di babak kedua. Meskipun demikian, lagi-lagi pertahanan baja Alaves di Mendizorroza sulit ditembus. Tuan rumah kemudian memiliki peluang pada menit ke-60, tetapi tembakan jarak jauh Ruben Duarte bisa diantisipasi dengan baik oleh Courtois.

Peluang lain bagi Alaves datang pada menit ke-77, ketika serangan balik berujung bola kepada Jony. Namun sang pemain sayap hanya bisa menembak melebar dari jarak 15 yard. Kesempatan terakhir bagi Madrid adalah memasukkan Vinicius Jr.. Hanya saja, derita tim tamu datang di ujung pertandingan.

Akhir injury time, tendangan sudut Alaves berbuah pada tandukan Ruben Sobrino, yang gagal dihalau bek Madrid, dan disambar oleh sesama pemain pengganti Manu Garcia. Gol tersebut membuat tuan rumah memenangi laga dengan skor 1-0, dan memaksa tim tamu merasakan kekalahan ketiga dalam empat laga terakhir.

Pencetak Gol: Manu Garcia 90+5

Alaves (4-3-3): Fernando Pacheco; Ruben Duarte, Víctor Laguardia, Ximo Navarro, Guillermo Maripan (Martin Aguirregabiria 88); Tomas Pina, Mubarak Wakaso (Manu García 74), Darko Brasanac; Jony, Jonathan Calleri, Ibai Gomez (Ruben Sobrino 67).

cadangan: Borja Baston, Rodrigo Ely, Burgui, Antonio Sivera.

Real Madrid (4-4-2): Thibaut Courtois; Alvaro Odriozola, Raphael Varane, Sergio Ramos, Nacho; Casemiro (Marco Asensio 60), Dani Ceballos, Toni Kroos, Luka Modric; Karim Benzema (Mariano 46), Gareth Bale (Vinicius Junior 80)

cadangan: Sergio Reguilon, Marcos Llorente, Lucas Vazquez, Keylor Navas.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus