Menuju konten utama

Hary Tanoesoedibjo: Kita Merdeka 70 Tahun, Tapi Belum Sejaht

Ketua Partai Persatuan Indonesia, Hary Tanoesoedibjo, menyebut bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia masih belum sejahtera. Padahal, negeri ini sudah sekian lama merdeka. Menurut Hary Tanoesoedibjo, Indonesia belum bisa disejajarkan dengan negara-negara maju di kancah global.

Hary Tanoesoedibjo: Kita Merdeka 70 Tahun, Tapi Belum Sejaht
Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibdjo. ANTARA FOTO/Abriawan Abhe

tirto.id - Ketua Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Hary Tanoesoedibjo, menyebut bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia masih belum sejahtera. Padahal, negeri ini sudah sekian lama merdeka. Menurut Hary Tanoesoedibjo, Indonesia belum bisa disejajarkan dengan negara-negara maju di kancah global.

Politisi yang juga dikenal sebagai pengusaha media ini menuturkan, salah satu tujuannya membentuk Perindo adalah untuk wadah perjuangan bagi rakyat Indonesia yang menginginkan perubahan, terutama dalam hal kesejahteraan.

"Kita merdeka 70 tahun, tapi kesejahteraan masih rendah, jauh dari batas minimum negara maju," ujar Hary Tanoesoedibjo di Pamekasan, Madura, seperti dikutip dari Antara, Kamis (25/2/2016).

"Yang sejahtera saat ini baru 30 persen. Perindo ini merupakan wadah perjuangan," lanjutnya.

Maka dari itu, Hary Tanoesoedibjo bersama Perindo bertekad memberdayakan usaha rakyat agar bisa lebih sejahtera lagi, salah satunya adalah dengan menggalakkan diklat atau pelatihan keterampilan untuk usaha mikro, kecil, dan menengah.

"Mengapa perlu pelatihan? Karena di Indonesia ini 40 persen pendidikannya masih SD (Sekolah Dasar). Pengusaha kecil bisa maju, bukan hanya karena dikasih bantuan uang akan tetapi juga harus dilindungi," beber Hary Tanoesoedibjo.

"Jika konsep perlindungan ekonomi mikro ini terlaksana, maka Indonesia jelas akan lebih maju," imbuh mantan politisi Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan Partai Hanura ini.

Pada kesempatan yang sama, Hary Tanoesoedibjo juga melantik pengurus Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai Perindo se-Madura, yakni meliputi Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Sumenep.

"Ada 72 DPC se-Madura yang kita lantik saat ini,” kata Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Perindo Jawa Timur, M. Mirdasy.

“Kita meyakinkan, bahwa semangat juang partai ini, tidak akan padam, hingga mencapai kemenangan," serunya.

Baca juga artikel terkait HARY TANOE atau tulisan lainnya

Reporter: Iswara N Raditya