tirto.id - New Lexus RX 300 Series diluncurkan akhir 2019 lalu. Ada dua varian kendaraan SUV yang dibawa yaitu Luxury dan F Sport. Dari sisi tampilan, Lexus RX 300 F Sport tetap membawa desain sporty honeycomb, lalu tipe Luxury mengedepankan desain grille yang berbeda.
Harga Lexus RX 300 Series dibanderol Rp1,4 miliar saat dirilis. Sementara harga Lexus RX 300 F Sport saat ini masih bertahan di kisaran Rp1,49 miliar per unit. Ada 7 warna yang dapat dipilih konsumen yaitu Black, Graphite Black, Deep Blue Mica, Platinum Silver Metallic, Red Mica Crystal Shine, White Nova Glass Flake, dan Sonic Titanium.
Mahalnya harga mobil ini juga sebanding dengan fasilitas hal yang diberikan. Spesifikasi dan fiturnya mumpuni dan sangat menjunjang status sosial bagi pemiliknya
Spesifikasi dan fitur Lexus RX 300 F Sport
Lexus RX 300 F Sport memiliki kesan sporty, yang dibalut dengan berbagai sisi kemewahan dan modernitas. Kabinnya dibekali display layar sentuh 12,3 inci untuk mendukung fitur hiburan dan konektivitas dengan gawai android atau pun iOS. Lalu, sistem audio ditambahkan 15 speaker Mark Levinson yang akan memanjakan telinga.
Pintu belakangnya bisa terbuka otomatis lewat fitur Touchless Power Back Door. Pengguna bisa membukanya dengan menggerakkan kaki pada sensor yang ditanam di belakang mobil. Cara ini sangat membantu ketika hendak memasukkan barang bawaan ke dalam bagasi.
Dikutip dari laman Lexus, sisi dapur pacu Lexus RX 300 F Sport ditanamkan mesin tipe 8AR-FTS yang memiliki kapasitas 1998cc. Mesin ini memiliki fitur turbo, 4 silinder, 16 valve, DOHC, dan VVT-i
Tenaga yang dapat disemburkan lewat mesin tersebut mencapai 235HP. Torsi puncaknya berada angka 350Nm. Lexus RX 300 F Sport dibekali dengan transmisi otomatis 6 percepatan.
Pengemudi dapat mengendarainya dengan tiga mode pilihan Normal, Eco, Sports S, dan Sport S+. Setiap mode menawarkan pengalaman berbeda saat mengemudi. Tentu saja mode tersebut berpengaruh pada penggunaan bahan bakar.
Lexus RX 300 F Sport tidak main-main memberikan perlindungan keselamatan untuk semua penumpang di mobil ini. Ada 10 SRS Airbag yang ditempatkan pada berbagai sisi kabin dengan sensor khusus. Penumpang baris depan dan belakang dapat terlindungi dari benturan.
Selain itu, ada pula fitur Blind Spot Monitor untuk mendeteksi keberadaan objek lain di belakang atau di mobil untuk mencegah benturan. Kebutuhan untuk parkir disediakan Panoramic View Monitor yang memberikan petunjuk untuk memarkirkan kendaraan agar tepat di tempatnya.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Nur Hidayah Perwitasari