Menuju konten utama
KIA Motors

Harga Mobil KIA Sonet 2022 beserta Spesifikasinya

Berikut ini harga mobil KIA Sonet 2022 beserta spesifikasinya.

Harga Mobil KIA Sonet 2022 beserta Spesifikasinya
Mobil KIA Sonet. foto/Kia.com

tirto.id - KIA Sonet telah meluncur di Indonesia sejak November 2020 lalu. Mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) tersebut menawarkan spesifikasi yang terbilang mumpuni. Dengan beragam fitur yang dibawanya itu, KIA Sonet dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.

Mobil KIA Sonet terdiri dari enam varian, meliputi: Sonet 1,5 M Standar M/T, M Active M/T, Smart M/T, Smart CVT, Dynamic SVT, serta Premier CVT. Keenam tipe tersebut dibekali dengan fitur dan spesifikasi yang berbeda-beda.

Spesifikasi Mobil KIA Sonet 2022

Meskipun memiliki fitur yang berbeda-beda, motor penggerak yang digendong oleh semua tipe KIA Sonet sama, yakni mesin bensin NA 4 silinder. Mesin tersebut juga didukung oleh teknologi Smart Stream generasi terbaru, Gamma II.

Dengan mesin penggerak tersebut, KIA Sonet dapat menghasilkan tenaga maksimal 115 PS dan torsi 144 Nm. Mobil jenis SUV ini juga dibekali dengan transmisi 6 kecepatan dengan opsi CVT (intelligent transmission).

Akselerasi yang dihasilkan KIA Sonet juga cukup impresif. Mesin NA 4 Silinder membuat pengendara dapat mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 11,4 detik, dari kondisi diam.

Untuk mendapatkan pengalaman mengemudi yang lebih baik, KIA Sonet menawarkan 3 mode mengemudi, yakni Eco, Normal, dan Sport. Selain itu, mobil produksi Korea Selatan tersebut juga dibekali dengan mode terrain Snow, Mud, and Sand, yang membuat pengalaman berkendara lebih nyaman dalam kondisi apapun.

Dari segi desain, KIA Sonet cukup unik. Bumper depan terlihat kokoh dengan bentuk grill simetris dan headlamp yang lebih eksklusif. Lekuk body KIA Sonet menampakkan kesan gagah dan berotot.

Fitur keamanan yang dimiliki KIA Sonet juga sudah mumpuni. Selain ada ABS+EBD dan HA, mobil ini juga dilengkapi dengan sensor ultrasonik, yang memudahkan pengendara saat memarkir kendaraan.

KIA Sonet juga telah dilengkapi dengan 6 SRS Airbag. Artinya, tidak hanya pengemudi yang mendapatkan perlindungan saat terjadi guncangan, tetapi juga para penumpang.

Berikut ini detail spesifikasi KIA Sonet.

Spesifikasi mesin:

Seri Mesin

Smart Stream (Gamma II)

Tipe Mesin

DOHC, dual CVVT,

Isi Silinder

1.497 cc

Daya Maksimum

115 PS / 6.300 rpm

Torsi Maksimum

144 Nm / 4.500 rpm

Sistem Bahan Bakar

Dual Injection

Performa

Akselerasi 0-100 km/jam (detik)

11,4

Konsumsi BBM dalam kota (km/liter)

14,9

Konsumsi BBM luar kota (km/liter)

20,4

Kapasitas tangki (liter)

45

Dimensi

Harga KIA Sonet Terbaru 2022

Untuk kelas SUV, harga KIA Sonet 2022 bisa dibilang cukup terjangkau. Harga termurah tersemat pada varian Sonet 1,5 M Standar M/T, yakni Rp225 juta. Sementara itu, tipe mobil yang termahal adalah Sonet 1,5 Premiere CVT, dibanderol Rp323 juta.

Berdasarkan laporan KIA Motors cabang Bandung, Berikut ini tabel harga KIA Sonet terbaru, per Oktober 2022.

TIPEHARGA
SONET 1.5 M STANDAR M/T225,600,000
SONET 1.5 M ACTIVE M/T236,600,000
SONET 1.5 SMART M/T271,800,000
SONET 1.5 SMART CVT285,500,000
SONET 1.5 DINAMIC CVT298,000,000
SONET 1.5 PREMIERE CVT323,000,000

Baca juga artikel terkait MOBIL KIA atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Otomotif
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya