tirto.id - Film mandarin Double World yang diangkat dari Massive Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG) berjudul sama dapat ditonton di Netflix dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia. Film bergenre fantasi ini ini mengisahkan petualangan Dong Yilong yang terlibat turnamen seleksi prajurit perang.
Film Double World yang berdurasi 1 jam 50 menit ini dirilis di Cina pada 24 Juli 2020. Di Netflix, film ini mendapatkan rating konten untuk usia 16 tahun ke atas (16+).
Sebagai sutradara, ada nama Teddy Chan. Sosok ini sebelumnya pernah menggarap film Kung Fu Jungle (2014) yang dibintangi Donnie Yen. Selain itu, film lain yang disutradarai Teddy Chan adalah Downtown Torpedoes (1997) hingga Bodyguards and Assassins (2009).
Sinopsis Film Mandarin Double World
Latar tempat film Double World adalah sebuah dunia fiksi bernama Central Plain yang terdiri dari 10 negara. Kerajaan Nan Zhao yang bermusuhan dengan Bei Yan membutuhkan banyak petarung untuk melindungi tanah mereka.
Penguasa Nan Zhao kemudian mengirim tantangan ke seluruh negeri untuk mencari para petarung terkuat. Begitu kabar ini sampai di Desa Qingyuan, Dong Yilong (diperankan oleh Henry Lau) menyambut demi kemuliaannya.
Don Yilong tidak sendirian. Ia bersama Chu Hun (Peter Ho) mewakili klan Qinyuang. Keduanya punya motif sendiri-sendiri. Chu Hun memiliki dendam yang belum tuntas terhadap Guru Besar Kerajaan Nan Zhao, Guan Taishi. Sementara itu, Don Yilong yang sudah ditinggal mati oleh sang ibu ingin mengetahui asal-usulnya.
Dalam perjalanan menuju pertandingan mereka bertemu dengan seorang pengembara bernama Jin Gang Xiao Mei (Chenhan Lin). Jin Gang akhirnya dipilih untuk menjadi anggota.
Pengembaraan berikutnya membuat ketiga orang ini bertemu dengan Bi Nu (Jiang Lu Xia) yang berstatus budak dari Bei Yan. Bi Nu menjadi budak Chu Hun, yang membelinya karena tindakan jahil Jin Gang.
Bi Nu memiliki dendam pribadi dengan Chu Hun. Pasalnya, kakak Chu Hun pernah membunuh ayah Bi Nu semasa perang. Bi Nu mengetahui hal ini setelah melihat tongkat kesayangan Chu Hun yang bertuliskan Chu. Namun, Bi Nu membuang jauh-jauh niatnya lantas membantu Don Yilong dan kawan-kawan.
Semua tantangan dapat terlewati, tumpah darah, keringat, usaha dan tangis dapat menghantar perwakila klan Qingyua menuju kemenangan. Don Yilong kemudian mengetahui asal-usulnya: ia adalah anak raja Bei Yan, musuh kerajaan Nan Zhao.
Guru besar Guan Taishi mengetahui bahwa Chu Hun merupakan anggota terakhir dari klan Chu. Klan ini merupakan klan terkuat berisi pasukan elite perang kekaisaran. Tindakan Guru besar yang membunuh Jin Gang membuat Chu Hun dan Don Yilong.
Namun, Guru besar menangkap Chu Hun, ingin mengeksekusinya di depan Kaisar. Don Yilong datang dan menyelamatkan Chu Hun. Konflik semakin pelik, karena Guru Besar punya niatan membunuh kaisar Nan Zhao.
Berdasarkan penilaian di IMBD film Double World mendapat rating 6,1/10. Untuk dapat menontonnya di Netflix, silakan kunjungi tautan di bawah ini.
Penulis: Olivia Dona Putri
Editor: Fitra Firdaus