Menuju konten utama
Piala Dunia 2018

Duel Messi vs Ronaldo di 8 Besar Hanya Angan Belaka

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo tidak akan bertemu di perempat-final Piala Dunia 2018. Argentina dan Portugal sudah tersingkir lebih cepat di babak 16 besar.

Duel Messi vs Ronaldo di 8 Besar Hanya Angan Belaka
Ekspresi kekalahan Lionel Messi pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Timnas Perancis vs Timnas Argentina di Kazan Arena, Kazan, Rusia, Sabtu (30/06/2018). AP Photo/Ricardo Mazalan

tirto.id - Tidak akan ada duel Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo di babak 8 besar Piala Dunia 2018. Dua bintang yang meraih 10 Ballon d'Or dalam satu dekade terakhir tersebut sama-sama tersingkir lebih awal pada perdelapan-final.

Argentina dan Portugal menjadi korban blok 'neraka' di Piala Dunia Rusia. La Albiceleste harus tumbang dari Perancis pada Sabtu (30/6/2018) dalam drama tujuh gol. Mereka tumbang dengan skor 4-3.

Bagi Lionel Messi kekalahan ini membuat mimpinya meraih trofi Piala Dunia dalam percobaan keempat, pupus. Argentina tahun ini meraih prestasi yang jauh lebih buruk daripada empat tahun lalu kala La Albiceleste bisa menembus final Brasil 2014.

Messi sendiri di laga kontra Perancis mampu menciptakan dua assist. Namun, hal itu tidak cukup membantu Argentina, yang sepanjang Piala Dunia tahun ini kebobolan sembilan gol dari empat laga.

Kekalahan Argentina dari Perancis sendiri meninggalkan catatan serius untuk Messi. Pasalnya, La Pulga tidak mampu mencetak gol di fase gugur empat Piala Dunia yang diikutinya. Enam gol Messi di Piala Dunia, semuanya tercipta di babak penyisihan grup.

Sementara itu, Portugal harus tersingkir oleh Uruguay dalam laga di Stadion Olimpiade Fisht, Sochi pada Minggu (1/7). Dua gol Uruguay diborong oleh penyerang PSG, Edinson Cavani. Sebaliknya, Cristiano Ronaldo tidak mampu berbuat banyak di laga tersebut.

Ronaldo hanya mengirim enam tembakan: satu tepat ke gawang, satu di luar sasaran, dan empat diblok. Selain itu, Ronaldo tercatat hanya melakukan empat sentuhan di kota penalti Uruguay sepanjang pertandingan.

Bagi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo kegagalan di Piala Dunia 2018 ini dapat berarti besar. Pasalnya, usia Messi saat ini sudah 31 tahun, sementara Ronaldo sudah 33 tahun. Jika mereka masih bertarung di Piala Dunia 2022 Qatar, maka Messi akan berusia 35 tahun, dan Ronaldo 37 tahun.

Lionel Messi sendiri pernah merasakan gelar Piala Dunia U-20 dan medali emas Olimpiade. Namun, di turnamen internasional level senior, ia hanya mampu menembus tiga final Copa America dan satu final Piala Dunia.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo berhasil meraih Piala Eropa 2016. Namun dalam laga final melawan Perancis dua tahun lalu, sang bintang Real Madrid ditarik di babak pertama karena cedera.