Menuju konten utama

DPRD DKI Resmi Lantik Jimmy Alexander Turangan Sebagai Anggota Baru

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta resmi melantik Jimmy Alexander Turangan sebagai anggota baru DPRD.

DPRD DKI Resmi Lantik Jimmy Alexander Turangan Sebagai Anggota Baru
Suasana halaman Balai Kota dan Gedung DPRD DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

tirto.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta resmi melantik Jimmy Alexander Turangan sebagai anggota baru DPRD pada Rabu (13/3/2019).

"Meresmikan pemberhentian saudara Almarhum Taufik Hadiawan dan meresmikan pengangkatan Jimmy Alexander Turangan sebagai anggota DPRD DKI Jakarta," ujar Wakil Ketua DPRD DKI Triwisaksana saat pelantikan Jimmy di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, pada Rabu (13/3/2019).

Jimmy diangkat untuk menggantikan Taufik Hadiawan, anggota DPRD DKI yang telah diberhentikan secara terhormat. Taufik diberhentikan dari posisinya karena meninggal dunia pada Senin (17/12/2018) pagi.

Jimmy menjalankan sejumlah rangkaian, antara lain mengucapkan sumpah untuk menjadi anggota DPRD DKI Jakarta. Lalu juga disematkan sebagai anggota DPRD DKI.

Jimmy kini secara resmi telah mengisi kekosongan Fraksi Gerindra di DPRD DKI Jakarta. Ia menjadi pengganti antar-waktu

"Diharapkan dalam menjalankan tugasnya, dapat bersinergi dengan pihak lain," kata Triwisaksana.

Pelantikan tersebut juga dihadiri oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Sekretaris DKI Jakarta Saefullah.

Baca juga artikel terkait DPRD DKI atau tulisan lainnya dari Fadiyah Alaidrus

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Fadiyah Alaidrus
Penulis: Fadiyah Alaidrus
Editor: Dhita Koesno