tirto.id - Sandi Darma Sute membuat pengumuman mengejutkan pada Jumat (4/1/2019). Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu tiba-tiba menyatakan jika transfernya dari Persija Jakarta ke Kalteng Putra batal terlaksana.
Sandi memberikan klarifikasi dengan mengunggah video pengumuman lewat Instagram pribadinya.
"Saya mau klarifikasi terkait berita yang beredar saat ini, ini hanya miskomunikasi antara saya dengan manajemen. Mohon maaf atas berita selama ini," kata Sandi dalam video itu.
Padahal, sehari sebelumnya Sandi Sute telah berpamitan dengan para suporter Persija. Ia menyebut dirinya tidak akan lagi memperkuat Persija pada musim 2019.
"Rasanya berat sekali, sedih, karena saya cinta Persija, tapi inilah hidup, kalian tidak akan pernah tahu, jika kalian jadi saya, kalian mungkin tidak akan pernah tahu," kata Sandi saat itu.
Tidak sampai 12 jam kemudian, Kalteng Putra membuat pengumuman bahwa mereka telah merekrut Sandi Sute. Pengumuman disampaikan lewat akun Instagram resmi klub, setelah mereka juga sempat mengumumkan transfer Ferinando Pahabol serta Wasyiat Hasbullah.
"Selamat datang, Sandi Sute di Kalteng Putra," tulis manajemen Kalteng Putra dalam unggahan Kamis (3/1/2019) siang.
Sontak, pengumuman itu membuat Gede Widiade berang. Direktur Umum Persija itu menyebut jika transfer Sandi ke Kalteng Putra tak sesuai klausul. Pasalnya, menurut keterangan Gede Sandi masih punya sisa kontrak semusim. Di saat bersamaan Sandi maupun Kalteng Putra belum mencapai kesepakatan dengan Persija.
"Kalau seperti itu berarti dia melanggar klausul kontrak. Dan sebenarnya tidak bisa pindah ke klub lain," kata Gede.
Komentar Gede itu pula yang kemudian membuat Sandi Sute tiba-tiba mengunggah video klarifikasi pada Jumat (4/1/2019) pagi. Tak cuma itu, Sandi juga menghapus unggahan "pamitan" dengan Persija yang ia publikasikan sehari sebelumnya.
" Mohon maaf atas berita selama ini. Intinya saya tetap di Persija Jakarta karena masih terikat kontrak satu musim lagi," kata Sandi.
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan