tirto.id - Perang urat saraf dilancarkan legenda hidup yang kini menjabat sebagai Presiden Federasi Sepakbola Kroasia (HNS), Davor Suker, yang mengomentari perjalanan Inggris di Piala Dunia 2018. Menurutnya, The Three Lions beruntung saat melawan Kolombia di babak 16 besar.
Pernyataan tersebut dilayangkan Suker sebab negaranya akan menghadapi Inggris di babak semifinal yang akan digelar di Stadion Luzhniki, Kamis (12/07/2018).
"Saya menyaksikan pertandingan Inggris melawan Kolombia di Stadion Spartak, Moskow, dan mereka beruntung," kata Suker, yang mencetak rekor 45 gol untuk Kroasia kepada Mirror.
"Kolombia memiliki dua peluang mencetak gol untuk memimpin dalam adu penalti, tapi Inggris beruntung karena mereka berinvestasi dalam banyak pemain depan dan itulah yang saya suka dari Inggris pada saat itu."
Pada gelaran Piala Dunia 2018, Kroasia telah memainkan adu penalti melawan Denmark dan Rusia untuk bertemu Inggris di babak semifinal. Dua pertandingan yang dilalui melalui adu penalti membuktikan bahwa mental Kroasia di Piala Dunia kali ini dalam keadaan baik.
Pertemuan kedua tim di semifinal nanti merupakan pertemuan pertama mereka di ajang Piala Dunia. Terakhir kali mereka bertemu terjadi pada 2009 dalam ajang kualifikasi Piala Eropa. Saat itu, Kroasia kalah telak dengan skor 5-1.
Namun, menurut Suker, pertandingan semifinal nanti akan berjalan berbeda. Kedua tim memiliki kualitas yang relatif berimbang.
"Saya pikir - dan saya mengatakan hal yang sama sebelum pertandingan melawan Rusia – pertandingan melawan Inggris akan menjadi pertandingan yang seimbang," kata Suker.
Di ajang Piala Dunia 2018, Luka Modric dan kawan-kawan tak pernah kalah di Piala Dunia dalam 5 pertandingan yang telah dilalui. Sedangkan bagi Inggris, dari 5 laga, mereka menorehkan 4 kemenangan dan sekali kekalahan.
Editor: Hendi Abdurahman