Menuju konten utama

Daftar Pemain Voli Putra Italia, Nomor, Posisi, & Jadwal VNL 2022

Berikut ini daftar pemain Voli Putra Italia, beserta nomor dan posisinya. Jadwal VNL 2022 memasuki pekan ke-2 mulai 22 Juni 2022.

Daftar Pemain Voli Putra Italia, Nomor, Posisi, & Jadwal VNL 2022
Volleyball Nations League. wikimedia commons/fair use

tirto.id - Daftar pemain voli putra Italia memuat 25 nama yang diboyong ke ajang Volleyball Nations League (VNL) 2022. Di antara pemain tersebut, terdapat libero Alessandro Piccinelli, outside hitter Mattia Bottolo, dan setter Simone Giannelli selaku sang kapten.

Di VNL 2021 lalu, penampilan Italia kurang memuaskan. Mereka hanya finis di urutan 10 dengan mengantongi 19 poin (ratio pts. 0.993). Timnas Voli Putra saat itu memenangi 7 laga, tetapi harus menderita kekalahan sebanyak 8 kali. Karena itu, Italia gagal lolos ke semifinal VNL 2021.

Hasil berbeda justru dituai Italia di turnamen CEV European Volleyball Championship 2021. Tim yang saat itu diasuh oleh Ferdinando De Giorgi sukses menggondol medali emas. Partai puncak disudahi Italia dengan mengalahkan Slovenia lewat skor 3-2. Simone Ginnnelli dinobatkan sebagai MVP di kejuaraan tersebut.

Dengan bermaterikan pemain yang tak jauh berbeda dari CEV 2021, kiprah Italia di VNL 2022 bisa dibilang mengalami peningkatan. Mereka sementara ini menduduki peringkat ke-5 dan mengoleksi 9 poin dari 4 laga. Tiga kemenangan berbuah poin penuh, sedangkan kekalahan dengan skor 0-3 menjadi satu-satunya kegagalan Italia mencetak angka.

Jadwal Voli Putra Italia di VNL 2022 Pekan 2

Selama berlangsungnya pekan 2 mulai 21-26 Juni 2022, Italia akan berada di pool 3. Mereka tergabung bersama Argentina, Prancis, Jepang, China, Jerman, Slovenia, dan Belanda. Pada laga pertama pekan 2, Azzuri dijadwalkan menantang Jerman pada 22 Juni 2022, pukul 18.00 WIB.

Dari segi ranking FIVB, Italia lebih diunggulkan karena menempati posisi 5, delapan strip di atas Jerman. Namun, Jerman juga tak dapat dianggap enteng. Tim yang ditangani Michal Winiarski itu membuntuti Italia dengan hanya terpaut dua poin di klasemen VNL 2022.

Tak hanya Jerman, Italia diagendakan bakal bersua dengan tim kuat lain, seperti Jepang, Slovenia, dan China. Jepang merupakan lawan yang dihadapi Italia setelah berjumpa Jerman. Tim voli putra Jepang memang finis di bawah Italia saat VNL 2021, tetapi penampilan mereka mulai menanjak di edisi 2022.

Jepang kini menempati peringkat 2 klasemen VNL 2022 Voli Putra dan telah menghimpun 10 poin. Bersama Amerika Serikat, mereka menjadi tim yang difavoritkan untuk lolos ke babak 8 besar. Yuji Nishida menjadi salah satu bintang Jepang saat ini setelah bertengger di urutan 3 daftar top skor VNL 2022.

Di sisi lain, Slovenia merupakan rival bagi Italia. Pertemuan kedua kubu dalam pekan 2 VNL akan mengulangi laga final CEV 2021. Italia tentu perlu menaruh waspada. Selain sebagai rival, Slovenia menorehkan prestasi terbaiknya kala mengakhiri VNL 2021 di urutan ke-4.

Laga melawan China menjadi pertandingan terakhir Italia pada pekan 2. Sebagai tim yang kembali berpartisipasi di ajang VNL, tim voli putra China masih berkutat di papan bawah klasemen.

China baru mengantongi tiga poin hasil sekali menuai kemenangan sempurna. Pencapaian tersebut tidak lebih baik ketimbang Italia. Jika laju Simone Giannelli dan kolega tidak terjegal selama pekan 2, mereka berpotensi melakoni partai final di negara sendiri pada 20-24 Juli 2022.

Daftar Pemain Voli Putra Italia di VNL 2022

Sebagaimana dikutip dari laman VNL, berikut ini daftar lengkap pemain voli putra Italia selama VNL 2022, beserta nomor punggung dan posisinya:

  • Pelatih: Nicola Giolito
  • Giulio Pinali (opposite/1)
  • Fabio Ricci (middle blocker/2)
  • Francesco Recine (outside hitter/3)
  • Oreste Cavuto (outside hitter/4)
  • Alessandro Michieletto (outside hitter/5)
  • Simone Giannelli (setter/6)
  • Fabio Balaso (libero/7)
  • Riccardo Sbertoli (setter/8)
  • Ivan Zaytsev (outside hitter/9)
  • Marco Falaschi (setter/10)
  • Davide Gardini (outside hitter/11)
  • Mattia Bottolo (outside hitter/12)
  • Lorenzo Cortesia (middle blocker/13)
  • Gianluca Galassi (middle blocker/14)
  • Daniele Lavia (outside hitter/15)
  • Yuri Romano (opposite/16)
  • Simone Anzani (middle blocker/17)
  • Fabrizio Gironi (outside hitter/18)
  • Roberto Russo (middle blocker/19)
  • Paolo Porro (setter/20)
  • Alessandro Piccinelli (libero/21)
  • Tommaso Stefani (opposite/22)
  • Leonardo Scanferla (libero/24)
  • Marco Vitelli (middle blocker/25)
  • Leandro Ausibio Mosca (middle blocker/30).

Jadwal Tim Voli Putra Italia di VNL 2022

Berikut ini rincian jadwal tim voli putra Italia mulai pekan ke-2 VNL 2022:

a. Pool 3 – Pekan 2

  • 22 Juni 2022, pukul 18.00 WIB: Jerman vs Italia
  • 24 Juni 2022, pukul 18.00 WIB: Jepang vs Italia
  • 25 Juni 2022, pukul 18.00 WIB: Italia vs Slovenia
  • 26 Juni 2022, pukul 18.00 WIB: Italia vs China

b. Pool 6 – Pekan 3

  • 5 Juli 2022, pukul 22.00 WIB: Bugaria vs Italia
  • 7 Juli 2022, pukul 19.00 WIB: Italia vs Iran
  • 9 Juli 2022, pukul 01.00 WIB: Italia vs Serbia
  • 10 Juli 2022, pukul 22.00 WIB: Italia vs Belanda.

Baca juga artikel terkait VNL 2022 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Addi M Idhom