tirto.id - Arus mudik lebaran 2023 diprediksi akan terjadi antara 19 - 21 April 2023 mendatang. Pemerintah telah mempersiapkan beberapa strategi yang akan diterapkan guna melancarkan arus lalu lintas kendaraan, salah satunya dengan sistem satu arah (one way).
Seperti dilansir AntaraNews, Irjen Pol. Sandi Nugroho selaku Kepala Divisi Humas Polri mengatakan bahwa sistem one way akan dilakukan pada tanggal 18 April 2023 mulai dari KM 72 hingga KM 414.
Dalam keterangannya, ia juga menambahkan bahwasanya akan terjadi puncak arus mudik pada H-2 dan H-1 lebaran 2023 nanti. Berdasarkan hasil survei Polri dan sejumlah pihak pemangku kepentingan terkait, situasi arus lalu lintas saat mudik dan arus balik terjadi dalam dua periode.
Periode pertama terjadi pada tanggal 24 - 25 April 2023, sedangkan periode kedua dari tanggal 29 April sampai dengan 1 Mei 2023 mendatang.
Selain menerapkan strategi one way, Polri juga telah menentukan sejumlah titik krusial yang berpotensi menjadi masalah kemacetan saat terjadi lonjakan mudik lebaran 2023 nanti, yakni jalur Tol Trans Jawa, jalur tol ke arah Jawa Tengah, dan Tol Cipali.
Sementara itu Polri juga melibatkan sejumlah personel untuk menjaga keamanan arus mudik maupun arus balik lebaran 2023 nanti. Terdapat 1.240 personel dari Mabes Polri, 91.153 personel dari Polda, dan 55.818 personel dari instansi terkait lainnya.
Selain mempersiapkan perbekalan yang cukup selama mudik lebaran 2023 nanti, para pemudik diharapkan juga mencatat berbagai nomor penting seperti Jasa Marga, Pertamina, dan lain-lain untuk keselamatan saat perjalanan.
Daftar Nomor Penting saat Mudik Lebaran 2023
Berikut ini merupakan daftar nomor penting yang bisa Anda simpan saat melakukan perjalanan pada arus mudik maupun arus balik lebaran 2023 mendatang.
Info Mudik Lebaran: 151
Email: info151@dephub.go.id
Perjalanan:
- Jalur Mudik 24 Jam WA: 0822 8885 8884
- Jalur Mudik 24 Jam: 158
- Jasa Marga 24 Jam: 14080
- Pertamina Delivery Service: 135
- Informasi Jalan Tol: 0813 8006 8000
Call Center Jalan Tol:
- Jakarta-Bogor-Ciawi: 14080
- Jakarta-Tangerang: 14080
- Jakarta-Tangerang: 021 55753904
- Tol Tangerang-Merak: 0254 207878
- Jakarta-Cikampek: 14080
- Purwakarta-Bandung-Cileunyi: 14080
- Palimanan-Kanci: 023 1484268
- Pejagan-Pemalang: 0283 4511 000
- Semarang: 024 7607777
- Semarang-Bawen: 024 76977505
- Solo-Ngawi: 0271 6882222
- Gempol-Pasuruan: 0343 6431177
- Pasuruan-Probolinggo: 0335 8111 777
Call Center Pelabuhan:
- ASDP Indonesia Ferry: 191
- ASDP Indonesia Ferry: 0811 102 1191
Keamanan:
- Kepolisian: 110
- Nomor Darurat Terintegrasi: 112
Penyelamatan:
- Ambulans: 118
- Ambulans: 119
- Ambulans (Jakarta): 021 65303118
- BPJS Kesehatan: 1500400
- Palang Merah Indonesia (PMI): 021 7992325
- Search and Rescue (SAR) Nasional: 115
- Posko Bencana Alam: 129
- Pemadam Kebakaran: 113
- Perusahaan Listrik Negara (PLN): 129
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Ibnu Azis