Menuju konten utama

Daftar Line Up JogjaROCKarta 2020: Scorpions dan Whitesnake

JogjaROCKarta 2020 akan mendatangkan Scorpions dan Whitesnake.

Daftar Line Up JogjaROCKarta 2020: Scorpions dan Whitesnake
Band Scorpions. Instagram/scorpions

tirto.id - Festival musik rock JogjaROCKarta akan digelar pada tanggal 1 Maret 2020 di stadion Kridosono, Yogyakarta. Festival musik rock ini merupakan yang ke-4 kalinya diadakan sejak 2017.

JogjaROCKarta selalu menampilkan musisi rock papan atas. Tahun 2019 ini,

JogjaROCKarta mendatangkan Extreme dan Power Trip. Sementara pada Maret 2020 nanti, mereka akan mempersembahkan band rock legendaris Scorpions dan Whitesnake.

Scorpions adalah band rock Jerman yang dibentuk pada tahun 1965 di Hanover oleh Rudolf Schenker. Scorpions memiliki gaya bermusik yang berkisar dari hard rock hingga heavy metal. Anggota band antara lain Klaus Meine (vokal), Rudolf Schenker (gitar), Matthias Jabs (gitar utama), Francis Buchholz (bass), dan Herman Rarebell (drum).

Sementara Whitesnake adalah band hard rock yang dibentuk di Inggris pada tahun 1978 oleh David Coverdale, setelah kepergiannya dari band sebelumnya Deep Purple. Awalnya jenis musik yang mereka mainkan masih seperti Deep Purple, tetapi mereka perlahan-lahan mulai bergerak ke arah gaya rock yang lebih mudah diakses secara komersial.

Tidak hanya dua band legendaris itu, JogjaROCKarta juga biasanya akan diisi oleh band rock Indonesia lainnya. Tahun 2019, festival musik rock ini diisi oleh Jamrud dan Edane. Namun untuk tahun 2020 nanti, panitia belum merilisnya.

Seperti dilansir akunFacebook mereka, panitia masih meminta saran dari penikmat musik rock. Beberapa orang menyarankan Godbless, Seringai, Power Slaves hingga ILP.

Bagi yang ingin menikmati JogjaROCKarta, tiket bisa dipesan di bookmyshow dengan harga mulai dari Rp400 ribu hingga Rp1,5 juta. Penyelenggara juga merekomendasikan agar pemegang tiket tiba di venue lebih cepat untuk memastikan kelancaran waktu masuk untuk acara utama pada hari itu.

Beberapa aturan juga diterapkan kepada pengunjung seperti dilarang memotret, video atau audio profesional jenis apa pun yang diizinkan selama pertunjukan ini. Hak Admission Reserved, panitia dan staf berhak untuk menolak masuk atau mengusir tamu yang berperilaku tidak sopan, ofensif, atau tidak pantas dan tidak ada pengembalian uang akan diberikan.

Baca juga artikel terkait JOGJAROCKARTA 2020 atau tulisan lainnya dari Febriansyah

tirto.id - Musik
Kontributor: Febriansyah
Penulis: Febriansyah
Editor: Alexander Haryanto