tirto.id - Platform streaming Vidio Premier merilis berbagai judul serial drama korea (drakor) dengan berbagai genre yang bisa ditonton decara gratis di platform mereka.
Drama-drama tersebut memiliki cerita dan tema beragam, seperti komedi, komedi romantis, hingga drama kolosal yang bisa dinikmati pecinta K-Drama.
Adapun drama yang ditayangkan adalah drama-drama lintas tahun terbit–mulai dari tahun 2006 hingga 2021.
Sementara itu, berikut ini merupakan daftar K-Drama yang dapat diakses gratis di Vidio beserta sinopsis lengkapnya:
1. Princess Hours (2006)
Princess Hours menceritakan tentang kisah cinta pangeran Korea abad 21.
Kisahnya dimulai ketika kesehatan sang kaisar menurun. Hal ini kemudian mendesak kerajaan untuk segera melantik putra mahkota yang masih berada di sekolah menengah. Sang pangeran yang sebenarnya sudah jatuh cinta dengan balerina, karena suatu kondisi tersebut, harus menikah dengan seorang gadis biasa.
Drama bergenre komedi romantis ini dibintangi oleh Ji Hyo Song, Ju Ji-hoon, Yoon Eun-hye, dan Kim Jeong-hoon.
2. Faith (2012)
Faith merupakan k-drama dengan perpaduan antara genre fantasi, sejarah, dan medis. Drama ini menceritakan tentang dokter ahli bedah plastik dari zaman modern yang diculik ke masa lalu, yakni ke periode Goryeo yang eksis 700 tahun silam.
Penculikan dokter ini ditujukan untuk menyelamatkan ratu kerajaan Goryeo. Mereka menggunakan portal mistik (gerbang surga) untuk melakukan perjalanan dari masa lalu ke masa depan.
Drama yang ditayangkan SBS ini dibintangi oleh Lee Min-ho sebagai Choi Young memerankan pengawal kerajaan dan Kim Hee-sun sebagai Yoo Eun-soo yang memerankan dokter modern dari Seoul.
3. The Moon Embracing the Sun (2012)
The Moon Embracing the Sun merupakan drama korea dengan latar kerajaan kuno.
Drama dengan genre sejarah fantasi ini bercerita tentang kisah cinta mengharukan antara seorang raja dan seorang dukun peramal. Adapun cerita ini merupakan adaptasi dari sebuah novel dengan judul Haereul Poomeun Dal karya Jung Eun-Gwol.
Keseruan drama ini dibumbui dengan konflik dan konspirasi yang terjadi dalam persaingan kekuatan politik.
Dibintangi oleh Han Ga-in, Jung Il-woo, dan Kim Soo-Hyun, drama ini sebelumnya tayang di tVN.
4. Love in the Moonlight (2016)
Begendre drama komedi, Love in the Moonlight menceritakan tentang putra mahkota yang menjalin cinta terlarang dengan perempuan muda yang menyamar menjadi pria pegawai istana.
Keduanya terlibat dalam kisah cinta yang penuh tantangan. Mereka perlu memperjuangkan kisah cinta mereka di tengah segala perbedaan yang ada.
Drama yang diadaptasi dari web novel ini dibintangi oleh Park Bo-gum, Jin Young, Chae Soo-bin, Kim Yoo-jung, Kwak Dong-Yeon
5. Hwarang (2017)
Drama korea Hwarang mengangkat kisah yang berasal dari masa Dinasti Silla dengan tema persahabatan dan cinta.
Hwarang sendiri merupakan nama pasukan elit yang diciptakan untuk melindungi kerajaan. Pasukan ini berisi sekumpulan pemuda yang terlatih dalam moral dan seni bela diri.
Hwarang yang berarti pemuda bunga ini menunjukkan pemuda-pemuda yang tergabung ke dalam pasukan ini merupakan pemuda pilihan yang jika dilihat dari paras maupun sikap, tampak indah layaknya bunga. Para pemuda ini kemudian berpetualang untuk memastikan masa depan Dinasti Silla.
Hwarang yang juga ditayangkan oleh KBS ini dibintangi oleh Park Seo-Joon, Sung Dong-il, Lee Kwang soo, Minho, V (BTS).
6. The King in Love (2017)
Drama bergenre sejarah-romantis ini menceritakan tentang kisah cinta segitiga antara raja muda alias putra mahkota Goryeo, sepupunya, dan seorang gadis teman masa kecil mereka.
Berawal dari berteman dekat, seiring waktu di antara ketiganya tumbuh perasaan cinta. Petualangannya dimulai ketika sang putra mahkota yang berusia 12 tahun kabur dari istana untuk melihat dunia luar. Di samping itu, mereka harus menghadapi sosok jahat yang haus kekuasaan.
Drama yang sebelumnya tayang di MBC ini dibintangi oleh Im Yoon-ah (SNSD), Im Si-wan, dan Hong Jong-hyun.
7. The Rebel (2017)
Drama yang dibintangi oleh Kim Ji-suk dan Chae Soo-bin ini mengambil latar sejarah Era Joseon.
Serial The Rebel mengisahkan tentang seorang warga biasa yang menjadi pahlawan bagi Korea pada zaman pemerintahan Joseon. Ia adalah Hong Gil-Dong yang digambarkan sebagai seorang aktivis revolusioner dan pembangkang. Ia melakukan pencurian harta orang kaya untuk diberikan kepada rakyat miskin.
Hong Gil-Dong sendiri merupakan anak tidak sah dari pelayan kerajaan dan seorang bangsawan. Di samping itu, Hong Gil-Dong ternyata memiliki kekuatan yang berbeda dari anak yang lainnya, alias berkekuatan super.
8. The Emperor: Owner of the Mask (2017)
The Emperor: Owner of the Mask merupakan drama bertema sejarah politik kerajaan yang dibumbui kisah romansa.
Drama ini bercerita tentang seorang putra mahkota pada era Kerajaan Joseon yang harus hidup bersembunyi di balik topeng sejak kecil. Saat beranjak dewasa, ia harus memperjuangkan kerajaannya karena sanh ayah mati dibunuh,
Drama yang juga tayang di MBC ini dibintangi oleh Yoo Seung-ho, Yoon So-hee, Kim So-hyun, dan Kim Myung-soo.
9. My Sassy Girl (2017)
Drama bergenre sejarah komedi romantis ini diadaptasi dari film rilisan 2001 dengan judul yang sama.
Dengan latar waktu di era Dinasti Joseon, drama ini menceritakan tentang seorang cendekiawan berhati dingin yang diperankan Joo Won dan seorang putri kerajaan yang diperankan Oh Yeon Seo.
Keduanya bertemu karena si cendekiawan ditunjuk oleh raja untuk menjadi guru si putri kerajaan. Pertemuan pertama mereka tidak berlangsung baik, sehingga keduanya saling membenci. Namun, seiring berjalannya waktu, hubungan mereka berkembang menjadi asmara.
Drama yang juga diputar di SBS ini dibumbui dengan kisah si putri kerajaan yang berusaha mempertahankan takhtanya yang sempat terancam karena perilakunya.
10. The Last Empress (2018)
The Last Empress menyajikan kisah fantasi tentang konflik kerajaan yang dibungkus dalam latar modern.
Drama yang tayang di KBS ini bercerita mengenai seorang aktris musikal yang menikah dengan kaisar. Namun, ia justru terlibat asmara juga dengan pengawal kerajaan yang membuat keadaan menjadi runyam.
Adanya bumbu perselingkuhan yang ditambahkan dalam serial ini juga membuat cerita semakin seru.
Drama ini diperankan oleh Jang Na-ra sebagai Sunny si akris musikal dan Choi Jin Hyuk sebagai seorang pengawal.
11. Royal Secret Inspector Joy (2021)
Mengambil latar waktu masa Dinasti Joseon, Royal Secret Inspector Joy bercerita tentang eorang pemuda biasa yang yang ditunjuk sebagai agen rahasia kerajaan.
Ia ditugaskan sebagai inspektur rahasia kerajaan untuk membongkar dan memberantas korupsi di lingkungan kerajaan. Ia tak menduga akan mendapat pekerjaan tersebut karena hanya seorang tukang masak dan pemilik kedai pangsit.
Drama yang juga tayang di tVN ini dibintangi oleh Ok Taecyeon, Kim Hye-Yoon, dan Lee Jae Kyoon.
Penulis: Syaima Sabine Fasawwa
Editor: Maria Ulfa