Menuju konten utama

Contoh Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2023 dan Jawaban

Dalam artikel ini akan dilampirkan sejumlah contoh soal cerdas cermat Hari Santri Nasional 2023 beserta kunci jawabannya. Berikut selengkapnya.

Contoh Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2023 dan Jawaban
Warga Nadliyin mengikuti upacara Hari Santri di Tugu Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (22/10). Peringatan Hari Santri diikuti ribuan warga Nadliyin se-Surabaya. ANTARA FOTO/Didik Suhartono/kye/16

tirto.id - Ada berbagai macam kegiatan yang dapat dilakukan untuk memperingati Hari Santri Nasional 2023, salah satunya mengadakan cerdas cermat. Dalam artikel ini akan dilampirkan sejumlah contoh soal cerdas cermat Hari Santri Nasional 2023 beserta kunci jawabannya.

Hari Santri Nasional tahun ini jatuh pada Minggu, 22 Oktober 2023. Adapun tema peringatan HSN 2023 adalah “Jihad Santri, Jayakan Negeri”. Melalui tema tersebut, ada aspek masa lalu yang dilihat seperti “Jihad Santri”. Kemudian, perjuangan bersejarah ini berfungsi pada masa sekarang untuk “Jayakan Negeri”.

Peringatan ini pada dasarnya sudah ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo melalui Keputusan Presiden Nomor 22 Tahun 2015. Adapun latar belakang yang menjadi dasar perayaan ini adalah perjuangan para ulama dan santri pasca kemerdekaan Indonesia, 22 Oktober 1954 silam.

Anda dapat memperingati Hari Santri Nasional 2023 dengan mengikuti upacara yang digelar oleh sejumlah madrasah. Bukan hanya itu, Anda juga bisa ikut serta dalam lomba, publikasi mengenai hari penting ini di media sosial, dan masih banyak lagi.

Kumpulan Contoh Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2023

Berikut ini daftar 60 contoh pilihan ganda dan soal esai cerdas cermat Hari Santri Nasional 2023.

Soal 1: Siapa yang dianggap sebagai "Pahlawan Santri" yang berperan penting dalam sejarah perjuangan Indonesia?

  • a. Haji Agus Salim
  • b. Haji Misbach
  • c. KH Hasyim Asy'ari
  • d. KH Ahmad Dahlan
Jawaban: c. KH Hasyim Asy'ari

Soal 2: Berapa lama masa pendidikan di pesantren tradisional biasanya berlangsung?

  • a. 2 tahun
  • b. 5 tahun
  • c. 10 tahun
  • d. Seumur hidup
Jawaban: c. 10 tahun

Soal 3: Apa nama buku kitab kuning yang paling terkenal dan sering dipelajari di pesantren?

  • a. Ihya Ulumuddin
  • b. Fathul Qarib
  • c. Riyadhus Shalihin
  • d. Al-Hikam
Jawaban: a. Ihya Ulumuddin

Soal 4: Siapa pendiri organisasi Nahdlatul Ulama (NU), salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia?

  • a. KH Ahmad Dahlan
  • b. KH Hasyim Asy'ari
  • c. KH Abdul Wahid Hasyim
  • d. KH M. Hasyim Asy'ari
Jawaban: b. KH Hasyim Asy'ari

Soal 5: Sebutkan salah satu nilai yang diajarkan di pesantren yang berfokus pada karakter dan moralitas.

  • a. Keuntungan materi
  • b. Kemandirian
  • c. Kepentingan diri sendiri
  • d. Kebijakan politik
Jawaban: b. Kemandirian

Soal 6: Apa makna dari istilah "Taqwa" dalam Islam?

  • a. Keangkuhan
  • b. Kepentingan pribadi
  • c. Kesederhanaan
  • d. Ketaatan dan kesadaran kepada Allah
Jawaban: d. Ketaatan dan kesadaran kepada Allah

Soal 7: Santri biasanya tinggal di asrama yang disebut dengan apa?

  • a. Pondok
  • b. Masjid
  • c. Sekolah
  • d. Rumah
Jawaban: a. Pondok

Soal 8: Manakah dari berikut ini yang bukan merupakan karakteristik pesantren?

  • a. Fokus pada pembelajaran agama Islam
  • b. Kehidupan bersama yang disiplin
  • c. Kurikulum yang menekankan ilmu pengetahuan umum
  • d. Kepatuhan pada aturan-aturan pesantren
Jawaban: c. Kurikulum yang menekankan ilmu pengetahuan umum

Soal 9: Apa nama organisasi pelajar Islam yang berpusat di Bandung dan sering diikuti oleh santri?

  • a. Muhammadiyah
  • b. Nahdlatul Ulama
  • c. Hizbut Tahrir Indonesia
  • d. Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU)
Jawaban: d. Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU)

Soal 10: Pesantren tradisional biasanya mengajarkan tiga konsep utama. Apa saja konsep-konsep tersebut?

  • a. Tawadhu, Ikhlas, dan Shalat
  • b. Al-Quran, Hadits, dan Ijma
  • c. Tauhid, Syariah, dan Akhlaq
  • d. Sabar, Istiqomah, dan Shalat
Jawaban: c. Tauhid, Syariah, dan Akhlaq.

Contoh Soal Esai

1. Sebutkan dua cara yang dilakukan para ulama dalam menumbuh kembangkan ajaran Islam!

Jawaban: membentuk kader ulama yang bertugas sebagai mubalig dan melalui karya-karya tulis

2. Sebutkan dua mubaligh yang pertama kali mengislamkan Kalimantan timur!

Jawaban: Datu Ri Bandang dan Tunggang Parangan

3. Sebutkan dan jelaskan salah satu hikmah dari talak!

Jawaban: mengakhiri penderitaan batin yang dipendam kedua pihak.

4. Dari berita Cina dapat diketahui bahwa masa dinasti yang abad ke-9 hingga ke-10 terdapat orang–orang Ta sihin. Apakah yang dimaksud dengan Ta sihin?

Jawaban: orang-orang Arab dan Persia yang kala itu sudah beragama Islam.

5. Apa arti Israf?

Jawaban: sraf artinya melampaui batas. Perbuatan Israf bermakna perbuatan yang melampaui batas, seperti dalam hal makanan, minuman, berpakaian, berhias, menggunakan peralatan, atau hidup bermewah-mewahan.

6. Sebutkan 3 kiat menjauhi hal yang berlebihan!

Jawaban: hemat, menabung, bersedekah.

7. Apa itu gibah?

Jawaban: Gibah yaitu membicarakan aib atau cela ( keburukan ) seseorang atau suatu pihak kepada orang lain. Hukum perbuatan ini adalah dosa besar.

8. Apa itu Fitnah?

Jawaban: Fitnah berarti berita bohong atau desas-desus tentang seseorang karena ada maksud yang tidak baik

9. Apa saja yang bisa menyebabkan fitnah?

Jawaban: syirik, dengki, ucapan yang salah, kebodohan.

10. Sebutkan upaya untuk menjauhi diri dari gibah!

Jawaban: aktif dalam bermasyarakat agar tidak bermusuhan dengan individu lain.

11. Sebutkan 2 nama ilmuwan muslim Indonesia!

Jawaban: Hamzah Fansuri, Sunan Bonang, Abdul Muhyi, Nuruddin Ar Raniri, Syamsudin As Sumaterani

12. Subhanallah disebut bacaan?

Jawaban: tasbih

13. Surat yang menyebutkan pasukan gajah adalah?

Jawaban: Al-Fil

14. Orang yang membayar zakat disebut?

Jawaban: Muzakki

15. Masjid pertama yang dibangun Nabi Muhammad SAW adalah?

Jawaban: Masjid Quba

16. Surat paling panjang yang terdapat di Al Quran adalah?

Jawaban: Al Baqarah

17. Al Khaliq artinya?

Jawaban: Maha Menciptakan

18. Qudrat artinya?

Jawaban: Kuasa

19. Allahu Akbar merupakan bacaan..

Jawaban: Takbir

20. Surat dalam Al Quran yang menyebutkan beberapa golongan pendusta agama adalah...

Jawaban: Al Ma’un

21. Nama masjid terbesar di Jakarta, Indonesia, adalah...

Jawaban: Masjid Istiqlal

22. Surat Ummul Kitab adalah?

Jawaban: Al Fatihah

23. Orang yang menerima zakat disebut sebagai...

Jawaban: Mustahiq

24. Al Ghofar artinya?

Jawaban: Maha Pengampun

25. Wahdaniyah sebagai sifat Allah artinya?

Jawaban: Esa

26. Astagfirullah disebut bacaan?

Jawaban: Istighfar

27. Al Ikhlas menjelaskan tentang?

Jawaban: Kekuasaan Allah

28. Masjid Baiturrahman yang tidak roboh terkena tsunami terletak di...

Jawaban: Aceh

29. Orang yang mengumpulkan serta mengelola zakat adalah?

Jawaban: ‘Amil

30. Sifat Wujud yang dimiliki Allah artinya?

Jawaban: Ada

31. Ada berapa jumlah rukun iman?

Jawaban: 6

32. Al Bashir sebagai sifat Allah mempunyai arti?

Jawaban: Maha Melihat

33. Setelah takbiratul ikram, kita membaca doa?

Jawaban: Iftitah

34. Ada berapa jumlah nabi dan rasul yang wajib diimani?

Jawaban: 25

35. Jika tak ada air, sedang sakit, kita bisa wudhu dengan debu. Ini disebut?

Jawaban: Tayamum

36. Perintah wajib berpuasa ditulis dalam Al Quran surat..

Jawaban: Al Baqarah ayat 183

37. Perintah sholat lima waktu yang hukumnya wajib diturunkan ketika?

Jawaban: Isra Mi’raj

38. Nama kitab yang diturunkan kepada Nabi Daud AS adalah?

Jawaban: Zabur

39. Ibadah berpuasa bertujuan agar seseorang lebih...

Jawaban: Bertaqwa atau mutaqin

40. Al Quran mempunyai sebutan lain Al Huda. Maksudnya?

Jawaban: Merupakan petunjuk

41. Bapak Para Nabi merupakan julukan untuk?

Jawaban: Nabi Ibrahim AS

42. Ada berapa jumlah surat dalam Al Quran?

Jawaban: 114 surat

43. Kejadian turunnya Al Quran disebut dengan?

Jawaban: Nuzulul Quran

44. Fathohah artinya?

Jawaban: Cerdas atau bijaksana

45. Sejumlah bagian tubuh yang perlu ditutupi disebut?

Jawaban: Aurat

46. Alhamdulillahi Rabbil ‘alamin merupakan bacaan...

Jawaban: Hamdalah atau tahmid

47. Baqa merupakan sifat Allah yang artinya?

Jawaban: Kekal

48. Yaumul Maza merupakan sebutan lain hari kiamat, artinya?

Jawaban: Hari pembalasan

49. Beberapa sahabat nabi yang ikut berhijrah ke kota Madinah disebut dengan...

Jawaban: Kaum Anshar

50. Orang yang melakukan khutbah ketika sholat Jumat disebut...

Jawaban: Khotib.

Baca juga artikel terkait HSN 2023 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani