tirto.id - Cara nonton balapan World Superbike Championship (WSBK) Assen 2022 dapat diakses melalui siaran langsung Trans7 atau live streaming Vision+. Jadwal balapan WBSK 2022 di Sirkuit TT Assen, Belanda, bakal menggelar Race 1, Race 2, dan Sprint Race pada Sabtu dan Minggu tanggal 23-24 April 2022.
Pada seri pembuka WorldSBK 2022 di Sirkuit Motorland Aragon, Alvaro Bautista (Aruba Racing Ducati), Jonathan Rea (Kawasaki Racing), dan Toprak Ragatzlioglu (PATA Yamaha) tampil dominan. Ketiga pembalap ini selalu naik podium di Race 1, Race 2, dan Sprint Race.
Alvaro Bautista, yang kembali bergabung dengan tim Ducati, menjadi pembalap terbaik dengan menjadi juara di Sprint Race dan Race 2, serta finis di posisi 2 pada Race 1. Sementara Jonathan Rea, yang menjadi juara di Race 1, selalu finis runner-up di Sprint Race dan Race 2.
Adapun Toprak Ragatzlioglu, sang juara bertahan WSBK 2022, finis di posisi 3 dari 3 balapan di Aragon. Meskipun gagal menghentikan dominasi Rea dan Bautista di Aragon, Toprak masih menjadi salah satu favorit juara di WSBK 2022. Raihan di WSBK Aragon 2022 sudah lebih baik dibanding musim 2021 saat Toprak menjadi juara.
Di WorldSBK 2021, Toprak mengawali 3 balapan di seri Aragon dengan finis di posisi 3 pada Race 1 serta posisi 6 di Sprint Race dan Race 2. Adapun di seri Belanda, capaian Toprak juga tidak terlalu bagus, yakni 2 kali finis di urutan 3 dan 1 kali gagal finis.
Dengan performa yang relatif meningkat pada seri pembuka di WSBK Aragon 2022, Toprak Ragatzlioglu diperkirakan mampu bersaing dengan Jonathan Rea dan Alvaro Bautista untuk terus menjaga selisih poin di klasemen kejuaraan tidak terlalu jauh.
Prediksi WSBK Assen 2022: Ulangan WSBK 2019 Rea vs Bautista?
Keberhasilan Alvaro Bautista memenangi 2 balapan di WSBK Aragon 2022 membuat pembalap Ducati tersebut diprediksi bersaing ketat dengan Jonathan Rea, juga Toprak Ragatzliolu, dalam perebutan gelar juara.
Duel di Assen nanti bakal menjadi ulangan WSBK 2019 ketika Alvaro Bautista tampil dominan di paruh pertama musim meskipun akhirnya harus mengakui keunggulan Jonathan Rea yang kemudian menjadi juara dunia di akhir musim.
Di musim 2019, Alvaro Bautista menyapu bersih 9 balapan di 3 seri awal dengan menjadi juara di setiap race. Di paruh musim, Bautista tercatat 14 kali memenangi balapan, sementara Rea hanya 4 kali dari total 20 balapan yang berlangsung.
Meski begitu, dikutip dari Motorsport, Jonathan Rea yakin Alvaro Bautista dan tim Ducati tidak akan tampil sedominan paruh musim 2019. Pasalnya, Kawasaki, kata Rea, telah jauh meningkat serta masih ada Toprak Ragatzlioglu yang tidak bisa diremehkan.
“Saya pikir kami bisa jauh lebih kompetitif musim ini dengan Bautista. Saya merasa motor saya cukup kuat untuk bersaing, berbeda dengan 2019," kata Jonathan Rea.
Cara Nonton Live Streaming WSBK Assen 2022 di Trans7 dan Vision+
Jika tidak ada perubahan jadwal, balapan WSBK Assen 2022 di Sirkuit TT Assen dapat disaksikan melalui siaran langsung dan live streaming Trans7 pada Sabtu (23/4), dan Minggu (24/4).
Selain itu, rangkaian sesi latihan bebas, kualifikasi, race WSBK Assen 2022, dan Superpole 300 juga dapat disaksikan melalui live streaming Vision+ dengan berlangganan paket Premium Rp10.000 per minggu, Rp30.000 per bulan, atau Rp200.000 per tahun.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya