Menuju konten utama

Cara Nonton Liga Spanyol 2019-2020, Live Streaming beIN Sports

Live streaming Liga Spanyol 2019/2020 dapat dipantau di beIN Sports 1 dengan berlangganan beIN Connect.

Cara Nonton Liga Spanyol 2019-2020, Live Streaming beIN Sports
Pemain FC Barcelona Luis Suarez, tengah, memberi isyarat setelah mencetak gol, di depan penjaga gawang Alaves, Fernando Pacheco, selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Barcelona dan Deportivo Alaves, di stadion Mendizorroza, di Vitoria, Spanyol utara, Sabtu, 11 Februari 2017. Alvaro Barrientos/AP

tirto.id - Live streaming La Liga Spanyol 2019/2020 dapat diakses melalui siaran beIN Sports 1 dengan berlangganan layanan beIN Connect.

Berlangganan beIN Connect bisa memilih dua opsi yang ditawarkan, yaitu paket Rp20.000 untuk sepekan atau Rp45.000 untuk sebulan.

Setelah memilih paket yang diinginkan, dilanjutkan subcribe dengan membuat akun, kemudian login dan mengisi data pada kolom yang tersedia.

Langkah di atas bisa dipangkas dengan login menggunakan akun Facebook.

Selain itu, berlangganan beIN Connect dapat dilakukan via partner-partner resmi seperti Vision, KVision, Matrix TV, atau Nexmedia.

Liga Spanyol 2019/2020 sendiri sudah mencapai pekan keempat, yang mulai digelar pada Sabtu (14/9/2019). Duel Mallorca vs Athletic Bilbao menjadi laga pembuka jornada keempat.

Sementara Real Madrid yang musim lalu gagal meraih juara, akan berlaga di kandang sendiri saat menjamu Levante di Santiago Bernabeu, Sabtu (14/9) pukul 18.00 WIB.

Selain itu, juga digelar duel Barcelona vs Valencia yang dihelat pada Minggu (15/9) pukul 02.00 WIB di Camp Nou.

Di klasemen sementara, Atletico Madrid masih di posisi teratas dengan raihan poin sempurna. ATM menjadi satu-satunya tim yang selalu menang dalam tiga pekan sebelumnya.

Dengan misi melanjutkan rekornya tersebut, tim asuhan Diego Simeone itu dijadwalkan bertandang ke markas Real Sociedad di Stadion Anoeta, Sabtu (14/9) pukul 23.30 WIB.

Di bawah ATM, Athletic Bilbao mengumpulkan tujuh poin dan diikuti oleh Sevilla yang sama-sama mengoleksi tujuh angka. Dua tim tersebut pada pekan ini juga melakoni laga tandang.

Sedangkan untuk top skor sementara, Gerard Moreno (Villarreal) dan Loren Moron (Real Betis) di posisi teratas. Kedua pemain ini sudah mencetak tiga gol.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2019 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Ibnu Azis