tirto.id - Pertandingan Timnas Indonesia U19 vs Bosnia Herzegovina U19 akan dimainkan di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, pada hari Jumat (25/09/2020) pukul 21.00 WIB. Laga uji coba ini dapat disakasikan secara live streaming di Mola TV.
Ini akan menjadi pertandingan uji coba keenam bagi skuad asuhan Shin Tae Yong dalam masa pemusatan latihan (TC) di Kroasia. Witan Sulaeman dan kawan-kawan ingin meneruskan performa positif mereka di tiga pertandingan terakhirnya.
Seperti diketahui, Indonesia babak belur pada dua laga pertamanya di Kroasia. Berhadapan dengan Bulgaria di laga pertama, gawang M. Adi Satrio harus kebobolan tiga kali dan Timnas U19 kalah 3-0. Skor yang lebih telak diderita Indonesia di laga kedua saat kalah 7-1 melawan tuan rumah Kroasia.
Perbaikan ditunjukkan oleh skuad Indonesia pada tiga pertandingan berikutnya. Bisa menahan imbang Arab Saudi U19 setelah tertinggal tiga gol tentu menjadi awalan yang bagus. Kemenangan pada akhirnya diraih ketika mengalahkan Qatar 2-1 sebelum ditahan imbang lawan yang sama beberapa hari lalu.
Shin Tae Yong mengatakan bahwa Bosnia punya tipikal permainan yang mirip dengan Bulgaria. Mereka akan mengandalkan postur tubuh para pemainnya. Skuad Timnas U19 semestinya sudah bisa belajar banyak dari pertandingan kontra Bulgaria lalu.
Selain itu sang pelatih juga menyatakan bahwa ia akan melakukan rotasi pemain di pertandingan nanti. Para pemain yang belum mendapatkan menit bermain bisa berharap akan turun berlaga pada laga keenam ini.
“Berhadapan dengan Bosnia Herzegovina, kami tentu ingin kembali melihat perkembangan para pemain. Kami akan memberikan peluang bagi mereka yang belum pernah bermain. Rotasi ini bertujuan untuk melihat bagaimana perkembangan para pemain. Untuk saat ini, mereka sudah siap untuk melakoni pertandingan,” ucap pelatih asal Korea Selatan itu.
Sejauh ini ada setidaknya enam pemain yang belum mendapatkan menit bermain. Mereka adalah Erlangga Setyo, Yofandani Damai, Muhammad Fadhil Aksah, Andre Oktaviansyah, dan dua pemain yang sempat dibekap cedera yakni Muhammad Kanu dan Jack Brown.
Perkiraan Susunan Pemain
Indonesia: Muhammad Adi Satrio; Bagas Kaffa, Rizki Ridho, Komang Teguh, Yudha Febrian; Brylian Aldama, David Maulana, Witan Sulaeman, Supriadi; Braif Fatari, Saddam Gaffar. Pelatih: Shin Tae Yong
Bosnia: Muhammed Sahinovic; Filip Racic, Mustafa Sukilovic, Dominik Pestic, Ivan Grgic; Luka Brandic, Dejan Popara, Salih Viteskic; Peter Setka, Dzenit Hajdarevic, Dino Okanovic. Pelatih: Slaven Musa
5 Pertandingan Terakhir Indonesia U19
20-09-2020: Qatar vs Indonesia 1-1
17-09-2020: Indonesia vs Qatar 2-1
11-09-2020: Indonesia vs Arab Saudi 3-3
08-09-2020: Kroasia vs Indonesia 7-1
05-09-2020: Bulgaria vs Indonesia 3-0
5 Pertandingan Terakhir Bosnia U19
19-11-2019: Bosnia vs Inggris 1-4
16-11-2019: Bosnia vs Luksemburg 1-0
13-11-2019: Makedonia Utara vs Bosnia 0-0
07-09-2019: Bosnia vs Albania 0-0
16-10-2018: Kep. Faroe vs Bosnia 1-2
Link Live Streaming Timnas U19 vs Bosnia dan Cara Nonton
Pertandingan Timnas Indonesia U19 vs Bosnia U19 dapat disaksikan secara live streaming di Mola TV. Selain itu, laga ini juga bisa ditonton melalui siaran langsung NET TV pada Jumat (25/09/2020) mulai pukul 21.00 WIB.
Para penggemar Timnas U19 bisa menonton laga tersebut secara gratis dengan mengakses situs resmi Mola TV lewat Desktop/PC atau via aplikasi mobile phone (Android dan iOS).
Ada dua cara yang bisa dilakukan oleh para penggemar sepak bola untuk menonton live streaming Timnas U19 vs Bosnia U19 di Mola TV dengan tanpa membayar.
Cara nonton live streaming Timnas U19 via aplikasi Mola TV:
- Download dan instal aplikasi Mola TV di App Store atau Play Store
- Registrasi dengan email valid
- Login ke aplikasi
- Tonton live streaming Timnas U19 Indonesia vs Bosnia U19
Cara nonton live Streaming Timnas U19 via situs web Mola TV:
- Buka laman Mola.tv
- Klik menu "Sports"
- Pilih live streaming Timnas Indonesia 19 vs Bosnia U19
- Klik ikon login di tengah layar
- Login dengan email dan password yang didaftarkan
- Registrasi akun dulu sebelum login pakai email (jika belum daftar)
- Login bisa juga dengan akun Facebook
- Tonton live streaming Timnas Indonesia U-19 vs Bosnia U19
Link Live Streaming Timnas U19 vs Bosnia U19
Penulis: Wan Faizal
Editor: Ibnu Azis