Menuju konten utama

Cara Beli Tiket Badminton Indonesia Masters 2023 & Daftar Harga

Cara beli tiket Badminton Indonesia Masters 2023 yang dijual melalui laman PBSI dan Loket.com.

Cara Beli Tiket Badminton Indonesia Masters 2023 & Daftar Harga
Ilustrasi Badminton. foto/IStockphoto

tirto.id - Cara beli tiket Badminton Indonesia Masters 2023 dapat dilakukan secara online melalui laman PBSI dan Loket.com. Daftar harga tiket dijual bervariasi dari Rp90 ribu hingga Rp990 ribu. Turnamen kategori Super 500 ini berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 24-29 Januari 2023.

Tiket menonton pertandingan Badminton Indonesia Masters 2023 sudah dirilis PBSI (Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia). Penonton dapat memesan tiket tersebut sejak Kamis, (22/12/2022) dan dijual secara online via laman PBSI dan Loket.com.

Sesuai dengan pengumuman yang disampaikan melalui akun Instagram resmi PSBI, tiket Badminton Indonesia Masters 2023 dijual bervariasi sesuai dengan kategori dan hari pertandingan.

Kategori tiket terdiri dari VIP (presale dan normal) serta Regular (presale dan normal). Sedangkan hari pertandingan dibagi menjadi hari ke-1, 2, dan 3. Kemudian hari ke-4 (babak perempat final), hari ke-5 atau fase semifinal, dan hari ke-6 sekaligus menjadi yang terakhir alias partai final.

Tiket Indonesia Masters 2023 paling murah bisa didapatkan dengan harga Rp90 ribu untuk kategori regular (presale) hari ke-1 dan 2. Sementara tiket paling mahal dijual untuk laga final kategori VIP normal senilai Rp990 ribu pada hari ke-6.

Harga tiket tersebut sudah termasuk pajak sebesar 15 persen. Tiket Indonesia Masters 2023 bisa didapatkan dengan maksimal pembelian sebanyak 10 tiket untuk 1 kali transaksi dengan menggunakan 1 NIK dan alamat email yang sama. Selain itu, terdapat pembatasan untuk masing-masing kategori dengan jumlah 2 tiket saja.

Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2023

Berikut adalah daftar harga tiket Indonesia Masters 2023 untuk beberapa kategori:

Tiket Hari Pertama

VIP (presale): Rp 150 ribu

VIP (normal): Rp 200 ribu

Reguler (presale): Rp 90 ribu

Reguler (normal): Rp 110 ribu

Tiket Hari Kedua

VIP (presale): Rp 150 ribu

VIP (normal): Rp 200 ribu

Reguler (presale): Rp 90 ribu

Reguler (normal): Rp 110 ribu

Tiket Hari Ketiga

VIP (presale): Rp 260 ribu

VIP (normal): Rp300 ribu

Reguler (presale): Rp 145 ribu

Reguler (normal): Rp 175 ribu

Tiket Hari Keempat (Perempat final)

VIP (presale): Rp 410 ribu

VIP (normal): Rp 450 ribu

Reguler (presale): Rp 210 ribu

Reguler (normal): Rp 250 ribu

Tiket Hari Kelima (Semifinal)

VIP (presale): Rp 700 ribu

VIP (normal): Rp 800 ribu

Reguler (presale): Rp 320 ribu

Reguler (normal): Rp 350 ribu

Tiket Hari Keenam (Final)

VIP (presale): Rp 880 ribu

VIP (normal): Rp 990 ribu

Reguler (presale): Rp 410 ribu

Reguler (normal): Rp 450 ribu

Cara Beli Tiket Indonesia Masters 2023

  • Kunjungi laman www.pbsi.id dan Loket.com;
  • Klik tampilan "Beli Tiket" pada banner Indonesia Masters 2023;
  • Lanjutkan dengan tekan "Beli Tiket". Pada laman PBSI, nantinya Anda akan disuguhi terkait dengan syarat dan ketentuan. Klik pada bagian centang "Saya menyetujui Syarat dan Ketentuan yang berlaku" dan lanjutkan ke "Beli Tiket";
  • Pilih tiket yang diinginkan disertai jumlah dan "Pesan Sekarang";
  • Lanjutkan ke proses pembayaran dengan mengikuti petunjuk yang ada.

Syarat dan Ketentuan Tiket Indonesia Masters 2023

  1. Harga sudah termasuk pajak sebesar 15 persen;
  2. Pembelian tiket hanya bisa dilakukan 1 kali untuk 1 NIK KTP (terintegrasi dengan peduli lindungi) dan 1 alamat email yg sama;
  3. Jumlah pembelian tiket maksimal dalam 1 kali transaksi adalah 10 tiket;
  4. Maksimal pembelian adalah 2 tiket untuk masing-masing kategori;
  5. Apabila pembeli tiket telah melakukan 1 kali transaksi pembelian tiket dengan jumlah kurang dari 10 tiket, maka pembeli tiket tersebut sudah tidak bisa melakukan transaksi pembelian kembali untuk kedua kalinya;
  6. Tiket yang sudah dibeli tidak bisa ditukar, dikembalikan atau dibatalkan;
  7. Anak di bawah 102 cm tidak perlu membeli tiket tapi wajib didampingi satu orang pembeli tiket dewasa.

Baca juga artikel terkait INDONESIA MASTERS 2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora